Pentingnya Pemahaman Moral Anak untuk Hindari Perundungan

Reporter

Antara

Jumat, 20 Oktober 2023 20:18 WIB

Ilustrasi Persekusi / Bullying. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Orang tua perlu mengajarkan pemahaman moral sejak usia dini agar anak tidak menjadi pelaku perundungan di kemudian hari.

"Seorang anak dari kecil dari tingkat balita harus diajarkan apa yang namanya moral. Moral itu kemampuan manusia untuk membedakan baik dan buruk," kata psikolog dari Universitas Indonesia, Dr Rose Mini Agoes Salim.

Menurut psikolog yang akrab disapa Romi itu, stimulasi moral kepada anak sejak usia balita merupakan upaya paling efektif agar anak terhindar dari sifat maupun perilaku negatif saat beranjak dewasa. Pemahaman moral itu tidak bisa diajarkan hanya dengan istilah saja tetapi harus dipahami secara menyeluruh yang meliputi empati, nurani, dan kontrol diri.

"Ajarkan anak untuk memiliki empati memahami perasaan dan keinginan orang lain dari kecil. Kemudian ada nurani, yaitu kemampuan manusia untuk kemudian tidak melakukan hal-hal buruk karena ada aturan nilai-nilai yang ditanamkan orang tua sejak kecil, serta kontrol diri," ujarnya.

Pamer eksistensi diri
Ia menjelaskan kasus perundungan biasanya dilakukan oleh anak yang memiliki kekuatan lebih besar terharap anak yang lemah, baik secara fisik maupun keberanian, sebagai bentuk eksistensi diri. Dampak jangka panjang jika praktik bullying terus terjadi maka korban perundungan akan memiliki rasa cemas, ketakutan, yang kemudian menimbulkan stres.

Advertising
Advertising

"Karena stres anak jadi tidak semangat ke sekolah. Kalau itu terus terjadi, lama kelamaan bisa menjadi depresi," jelasnya.

Tak hanya pada korban, dampak buruk juga akan terjadi pada pelaku perundungan jika tidak segera mendapatkan bantuan dari lingkungan sekitar.

"Nanti dia berpikir bahwa eksistensi dirinya bisa didapatkan dengan cara membully orang atau menjadi orang yang memiliki kemampuan untuk menjadi dominan," ucap Romi.

Upaya lain yang bisa dilakukan untuk menghindari anak menjadi pelaku bullying adalah dengan mengenali potensi anak di luar pendidikan, seperti olahraga maupun kesenian, sehingga anak tersebut dapat meraih eksistensi di jalur yang positif.

Pilihan Editor: Ciri Anak Jadi Korban Cyberbullying dan yang Perlu Dilakukan Orang Tua dan Guru

Berita terkait

Polres Metro Depok Tahan Dua Anak Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bojonggede

21 jam lalu

Polres Metro Depok Tahan Dua Anak Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bojonggede

Peristiwa bullying atau perundungan siswi SMP ini viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Kasus Bullying Siswi SMP Bojonggede Diduga karena Rebutan Cowok

1 hari lalu

Kasus Bullying Siswi SMP Bojonggede Diduga karena Rebutan Cowok

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMP Al-Basyariah Uus Saharoh mengungkap kasus dugaan bullying terhadap siswinya karena berebut cowok.

Baca Selengkapnya

Aksi Bullying di Depok, Pelajar Putri SMP Pukuli Siswi dari SMP lain

1 hari lalu

Aksi Bullying di Depok, Pelajar Putri SMP Pukuli Siswi dari SMP lain

Seorang pelajar putri dari sebuah SMP melakukan bullying terhadap siswi dari SMP lain di Depok.

Baca Selengkapnya

Menpan RB Harap Sekolah Kedinasan Jaga Martabat Pendidikan: Tak Ada Lagi Bullying

2 hari lalu

Menpan RB Harap Sekolah Kedinasan Jaga Martabat Pendidikan: Tak Ada Lagi Bullying

Menpan RB bilang Indonesia butuh talenta-talenta masa depan. Dia berharap sekolah kedinasan dapat menjaga kualitas dan martabatnya, tanpa bullying.

Baca Selengkapnya

Kasus Anak Bunuh Ibu di Sukabumi, Polisi Periksa Kondisi Kejiwaan Tersangka

3 hari lalu

Kasus Anak Bunuh Ibu di Sukabumi, Polisi Periksa Kondisi Kejiwaan Tersangka

Kasus anak bunuh ibu ini baru terungkap pada Selasa pagi, ketika Rahmat minta dibunuh dengan memberi upah Rp 330 ribu.

Baca Selengkapnya

Psikolog Bagi Saran Atasi Trauma setelah Kecelakaan

4 hari lalu

Psikolog Bagi Saran Atasi Trauma setelah Kecelakaan

Setelah mengalami kecelakaan tidak jarang orang mengalami trauma yang berkaitan dengan proses kecelakaan. Simak saran psikolog berikut.

Baca Selengkapnya

5 Alasan Dilakukan MPLS kepada Siswa Baru, Tentu Tanpa Perpeloncoan dan Bullying

6 hari lalu

5 Alasan Dilakukan MPLS kepada Siswa Baru, Tentu Tanpa Perpeloncoan dan Bullying

Alasan pentingnya MPLS dilakukan kepada siswa baru, tentu saja menghindari tindakan mengarah perpeloncoan atau bullying.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik MOS menjadi MPLS Bagi Siswa Baru, Apa Saja yang Dilarang Dilakukan?

6 hari lalu

Kilas Balik MOS menjadi MPLS Bagi Siswa Baru, Apa Saja yang Dilarang Dilakukan?

Berikut alasan pergantian Masa Orientasi Siswa (MOS) jadi Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Apa yang dilarang dilakukan kepada siswa baru?

Baca Selengkapnya

Stres Kalah Judi Slot? Begini Cara Menghentikan Kecanduannya

7 hari lalu

Stres Kalah Judi Slot? Begini Cara Menghentikan Kecanduannya

Ada beberapa cara menghilangkan kecanduan berjudi online atau judi slot yang memerlukan dukungan orang terdekat dan bantuan ahli psikologi.

Baca Selengkapnya

8 Tanda-Tanda Perlu Konsultasi Kesehatan Mental ke Psikiater

10 hari lalu

8 Tanda-Tanda Perlu Konsultasi Kesehatan Mental ke Psikiater

Ketahui tanda-tanda kita perlu konsultasi kesehatan mental ke psikiater. Salah satunya adalah gangguan tidur kronis yang sering dialami.

Baca Selengkapnya