Berapa Biaya Steril Kucing? Ini Rincian Lengkapnya

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Senin, 8 Januari 2024 14:52 WIB

Ada banyak manfaat yang bisa dirasakan apabila melakukan steril kucing, salah satunya populasi terkendali. Intip biaya steril kucing berikut. Foto: Canva

TEMPO.CO, Jakarta - Steril kucing adalah tindakan pengangkatan organ reproduksi kucing, baik jantan atau betina agar tidak bisa lagi menghasilkan keturunan.

Meski masih menuai pro kontra di masyarakat, namun sterilisasi kucing merupakan langkah penting untuk memastikan kesehatan dan kesejahteraan hewan peliharaan.

Selain itu, biaya steril kucing yang cukup mahal membuat sebagian orang enggan untuk melakukannya. Padahal sterilisasi ini sangatlah penting untuk mengendalikan populasi kucing.

Nah, bagi Anda yang berencana melakukan sterilisasi kucing, berikut adalah informasi biaya rinci tentang biaya sterilisasi kucing.

Biaya Steril Kucing

Biaya sterilisasi kucing dapat bervariasi tergantung pada beberapa faktor, salah satunya faktor jenis kelamin kucing.

Advertising
Advertising

Biasanya, harga steril kucing betina dengan kucing jantan memiliki perbedaan. Biaya steril kucing betina bisa lebih mahal dibanding kucing jantan.

Sebagai contoh, mengutip laman catrescue, biaya steril kucing di klik Amore adalah berkisar Rp250 ribu untuk kucing jantan. Sementara itu, untuk kucing betina biaya sterilnya sebesar Rp350 ribu.

Kemudian biaya steril kucing juga bisa berbeda-beda tergantung daerah. Mengutip laman Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur, biaya steril kucing adalah mulai dari Rp350 ribu hingga Rp1 juta. Biaya tersebut ditentukan dengan faktor berat badan kucing. Adapun rinciannya adalah sebagai berikut:

1. Biaya Sterilisasi Kucing Jantan Berdasarkan Berat Badan

  • Kurang dari 10 kg : Rp350.000 per ekor
  • 10 kg - 20 kg : Rp500.000 per ekor
  • Lebih dari 20 kg : Rp600.000 per ekor

2. Biaya Sterilisasi Kucing Betina Berdasarkan Berat Badan

  • Kurang dari 10 kg : Rp700.000 per ekor
  • 10 kg - 20 kg : Rp800.000 per ekor
  • Lebih dari 20 kg : Rp1000.000 per ekor

Dengan demikian, estimasi harga steril kucing betina atau jantan berkisar mulai dari Rp250 ribu hingga Rp1 juta. Biaya tersebut bisa berbeda-beda tergantung lokasi geografis, jenis klinik hewan, usia kucing, serta kondisi kesehatan umumnya.

Manfaat Steril Kucing

Sterilisasi kucing memberikan sejumlah manfaat yang signifikan, tidak hanya bagi kucing itu sendiri, tetapi juga bagi pemilik dan masyarakat umum. Berikut adalah beberapa manfaat sterilisasi kucing.

1. Mengendalikan Populasi Kucing

Salah satu manfaat utama sterilisasi adalah membantu mengendalikan populasi kucing. Kucing yang tidak disterilkan memiliki potensi untuk berkembang biak dengan cepat, menyebabkan peningkatan jumlah kucing liar dan kucing tanpa pemilik.

2. Mengurangi Risiko Penyakit

Sterilisasi dapat mengurangi risiko beberapa penyakit pada kucing salah satunya infeksi saluran kemih. Selain itu, steril juga bisa mengurangi stress akibat musim kawin terutama pada kucing jantan, sehingga bisa terhindar dari perkelahian.

3. Mengurangi Frekuensi Pipis Sembarangan

Kucing yang tidak disterilkan cenderung memiliki dorongan untuk mencari pasangan dan dapat menunjukkan perilaku teritorial, seperti penandaan dengan urin.

Sterilisasi dapat mengurangi dorongan ini, membuat kucing lebih cenderung menjadi tenang, ramah, dan mudah diatur.

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: Ini Bahaya jika Hewan Peliharaan Menjilat Wajah Anda

Berita terkait

Rutin Aktivitas Olahraga, Apa Saja Manfaatnya?

2 hari lalu

Rutin Aktivitas Olahraga, Apa Saja Manfaatnya?

Olahraga bukan hanya tentang membentuk tubuh atau memperkuat otot

Baca Selengkapnya

Gejala Penyakit Jantung yang Terlihat dari Jari Tangan

2 hari lalu

Gejala Penyakit Jantung yang Terlihat dari Jari Tangan

Gejala penyakit bisa saja muncul di bagian tubuh yang mungkin tak diperkirakan sebelumnya sehingga sering diabaikan. Contohnya jari tangan bengkak.

Baca Selengkapnya

Mengenal Melanoma, Penyakit yang Sebabkan Bob Marley Meninggal 43 Tahun Lalu

3 hari lalu

Mengenal Melanoma, Penyakit yang Sebabkan Bob Marley Meninggal 43 Tahun Lalu

Musisi Bob Marley meninggal dunia karena penyakit melanoma. Apa itu? Bagaimana cara mencegahnya?

Baca Selengkapnya

Berikut Pengertian, Penyebab, Gejala Awal dari Penyakit Lupus

4 hari lalu

Berikut Pengertian, Penyebab, Gejala Awal dari Penyakit Lupus

Pelajari lebih lanjut tentang gejala dan kemungkinan komplikasi lupus. Apa saja tanda-tanda awal penyakit lupus?

Baca Selengkapnya

Cara Mendeteksi Penyakit Lupus, Perhatikan 5 Gejala pada Tubuh

4 hari lalu

Cara Mendeteksi Penyakit Lupus, Perhatikan 5 Gejala pada Tubuh

Lupus merupakan penyakit autoimun yang ditunjukkan dari gejala sakit kulit, demam, sakit sendi, rambut rontok, dan gangguan saraf.

Baca Selengkapnya

Kucing Oren Ini jadi Selebritas di Bandara Suvarnabhumi Thailand, Punya Fan Page Sendiri

6 hari lalu

Kucing Oren Ini jadi Selebritas di Bandara Suvarnabhumi Thailand, Punya Fan Page Sendiri

Kucing oren bernama Nurang itu sering ditemukan wara-wiri di Bandara Suvarnabhumi Thailand. Dia jadi populer sejak videonya viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

8 hari lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya

Penyebab dan Gejala Penyakit Hemofilia yang Perlu Diketahui

8 hari lalu

Penyebab dan Gejala Penyakit Hemofilia yang Perlu Diketahui

Hemofilia merupakan penyakit kelaianan pada fungsi pembekuan darah. Sebagian besar penyebabnya terjadi karena keturunan.

Baca Selengkapnya

Apa Saja Imunisasi yang Wajib Diberikan kepada Bayi Berusia 1-2 Bulan?

10 hari lalu

Apa Saja Imunisasi yang Wajib Diberikan kepada Bayi Berusia 1-2 Bulan?

Bayi wajib melakukan imunisasi untuk mencegah bahaya kesehatan, terutama ketika berusia 1-2 bulan. Lantas, apa saja jenis imunisasi yang wajib dilakukan bayi?

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

10 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya