TEMPO.CO, Jakarta - Tommorow X Together atau yang lebih dikenal dengan TXT merupakan grop K-pop baru yang akan segera dikelola oleh label BigHit Entertainment. Ini merupakan manajemen yang sama dengan superstar dunia, BTS.
Baca juga: TXT Boyband Baru dari Big Hit, Cek Dua Personel Pertamanya
Meski terdengar sangat sulit karena mereka selalu dibayangi dengan nama besar ‘kakak’ mereka, banyak manfaat yang juga dapat dinikmati oleh para anggota TXT sebagai ‘adik’ dari BTS.
Dilansir dari Koreaboo dan AllKPop, berikut adalah 4 hal yang menjadi keuntungan TXT.
1. Dukungan ARMY
Dukungan ini berdasarkan respons para penggemar BTS, ARMY, atas sebuah teaser tentang personel TXT Yeonjun. Meski demikian, akan ada beberapa ARMY yang kesal terhadap boyband baru, tetapi mayoritas dari mereka tampaknya memberikan reaksi yang baik dan sangat bersemangat untuk debut TXT.
2. Curhat langsung kepada Suga
Suga BTS dikenal sebagai seorang yang sangat bijaksana. Ia juga sering kali memberikan masukan untuk teman-teman di grup BTS dan para penggemarnya, ARMY. Member TXT juga dapat meminta saran dari Suga secara langsung dikarenakan aktivitas mereka yang akan sering dilakukan bersama karena berada di bawah manajemen yang sama.
3. BigHit dapat belajar dari pengorbitan BTS
Siapa yang tak kenal dengan superstar dunia, BTS. Debut mereka sangatlah ditunggu oleh hampir seluruh masyarakat di dunia. Dalam hal ini, BigHit selaku pihak label dapat mempelajari cara terbaik untuk mempromosikan grup laki-laki agar nantinya dapat besar seperti BTS. TXT lantas akan mendapat manfaat dari ini semua.
4. Mendongkrak popularitas TXT
Sebagai adik BTS, penggemar K-Pop pastinya tak segan untuk juga mengulik tentang TXT. Terlebih lagi, label mereka adalah salah satu label terbesar dan tersukses di Korea. Tak heran, mereka juga akan sering diundang oleh stasiun televisi dan dapat memasang tarif yang tinggi sebagai keuntungan atas kepopuleran BTS.
Baca juga: Pengamat Ungkap Alasan BTS Raih Kesuksesan Internasional
SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | KOREABOO | ALLKPOP