Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Terlalu Banyak Konsumsi Kafein, Apakah Mempengaruhi Risiko Kesehatan?

image-gnews
Ilustrasi Kafein. TEMPO
Ilustrasi Kafein. TEMPO
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kafein adalah zat alami yang terkandung dalam  kopi , teh, kakao, seperti dikutip dari MedlinePlus. Mengutip Healthline, kafein yang dikonsumsi sewajarnya juga meningkatkan metabolisme fisik maupun mengurangi risiko depresi. Tapi, konsumsi kafein terlalu banyak cenderung berisiko menimbulkan masalah kesehatan.

Merujuk Mayo Clinic, konsumsi kafein sebaiknya tidak melebihi 400 miligram atau setara empat cangkir kopi dalam sehari untuk orang dewasa yang sehat. Adapun minuman berenergi tidak lebih dari dua kaleng, walaupun kandungan setiap minuman biasanya berlainan.

Efek konsumsi kafein berlebihan

Setiap orang kemampuan menerima kafein yang berlainan, jika melewati batas sewajarnya setiap hari akan merasakan beberapa efek seperti sakit kepala, susah tidur, sering buang air kecil, detak jantung, dan tremor. 

Kafein yang berlebihan mengakibatkan susah tidur dan kurang istirahat. Terkadang konsumsi kafein yang berlebih juga mengubah kebiasaan tidur. Saat siang hari mengantuk dan tak bisa tidur saat malam. Orang yang sensitif kafein akan meningkatkan kegelisahan dan gangguan tidur.

Merujuk Healthline, kecemasan juga terjadi karena kafein yang berlebihan dalam tubuh. Hal ini bisa terjadi saat adrenalin dan kewaspadaan meningkat. Tak hanya berefek terhadap kondisi neurologis dan mental, terlalu banyak mengonsumsi kafein juga berdampak negatif untuk organ pencernaan. Kafein merangsang gerak peristaltik yang memicu buang air besar. Beberapa orang akan diare jika mengonsumsi terlalu banyak kopi atau kafein lain. 

Minuman mengandung kafein rentan memperburuk penyakit gastroesophageal reflux (GERD), terutama kopi. Orang yang GERD disarankan mengonsumsi teh dibandingkan kopi. Walaupun konsumsi kafein bermanfaat menurunkan risiko penyakit jantung, tapi jika berlebihan meningkatkan tekanan darah dan detak jantung makin cepat. 

Kafein juga bersifat adiktif yang menyebabkan seseorang kecanduan jika sudah mengonsumsi terlalu banyak. Walaupun tidak ketergantungan produk sumber kafein, tapi kecanduan orang kecandungan efeknya.

Lama waktu efek kafein

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mengutip Cleveland Clinic, efek kafein setelah 15 menit dikonsumsi. Tingkat kafein dalam darah mencapai puncaknya setelah satu jam. Setelah enam jam kafein dikonsumsi, setengah kandungannya masih berada dalam tubuh. Kafein akan hilang dari aliran darah setelah 10 jam.

Lama waktu efek kafein dalam tubuh manusia cenderung berlainan. Itu tergantung dosis dan jenis kafein yang dikonsumsi. Hal yang mempengaruhi juga berkaitan dengan berat badan, usia, tingkat sensitivitas seseorang yang mengonsumsi kafein.

Ketika tubuh sensitif kafein, efek yang dirasakan akan bertahan lebih lama. Bahkan bisa sampai hari berikutnya. Sebaliknya, apabila tubuh sudah terbiasa dengan kafein, maka efeknya hampir tak dirasakan.

Baca: Berapa Lama Efek Kafein Bertahan dalam Tubuh Manusia?

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ibu Hamil Konsumsi Paracetamol, Apa yang Perlu Jadi Perhatian?

1 hari lalu

Ilustrasi ibu hamil berpikir. shutterstock.com
Ibu Hamil Konsumsi Paracetamol, Apa yang Perlu Jadi Perhatian?

Ibu hamil mengonsumsi paracetamol perlu baca artikel ini. Apa saja yang harus diperhatikan?


Hindari Paracetamol Sambil Minum Kopi, Ini Efek yang Ditimbulkannya

1 hari lalu

Ilustrasi kopi panas. Foto: Unsplash.com/Rene Porter
Hindari Paracetamol Sambil Minum Kopi, Ini Efek yang Ditimbulkannya

Seseorang perlu waspada agar tidak mengonsumsi paracetamol bersamaan dengan minum kopi. Apa alasannya?


Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

2 hari lalu

Ilustrasi wanita berjalan kaki. Freepik.com/Katemangostar
Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

Psikolog menyarankan empat praktik untuk menjaga kesehatan mental dan meningkatkan kekuatan mental, baik di tempat kerja maupun di rumah.


Dokter: Lansia Perlu Hindari Kafein agar Tidak Mengompol

3 hari lalu

Ilustrasi mengompol. Qsota.com
Dokter: Lansia Perlu Hindari Kafein agar Tidak Mengompol

Lansia diminta menghindari minuman berkafein seperti kopi dan teh pada sore dan malam hari agar tidak mengompol selama tidur malam.


Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

3 hari lalu

Artis sekaligus tersangka penyalahgunaan narkotika Rio Reifan bersiap dipindahkan ke RSKO Cibubur, di kantor Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Rabu, 4 September 2019. TEMPO/Genta Shadra Ayubi
Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?


Inilah Manfaat Berlari di Pagi Hari

6 hari lalu

Ilustrasi laki-laki dan wanita berlari bersama. shutterstock.com
Inilah Manfaat Berlari di Pagi Hari

Salah satu manfaat yang paling signifikan dari berlari di pagi hari adalah kemampuannya untuk mengurangi gejala depresi.


Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

11 hari lalu

Warga menggiling biji kopi Robusta  petik merah di Desa Kali Banger, Gemawang, Temanggung, Jawa Tengah, Kamis, 20 Juli 2023. Harga biji kopi Robusta basah saat ini melonjak menjadi Rp11.500 per kilogram dari harga tahun lalu yang hanya Rp7.000 per kilogram, yang menurut pedagang harga tersebut merupakan termahal sepanjang sejarah kopi di Indonesia. ANTARA/Anis Efizudin
Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

Atase Perdagangan Kairo, M Syahran Bhakti berharap eksportir kopi Indonesia dapat memenuhi permintaan dari Mesir pada 2024 ini di atas Rp 1,5 triliun.


Tanda Ibu Hamil Alami Gangguan Mental

11 hari lalu

Ilustrasi wanita depresi. (Pixabay.com)
Tanda Ibu Hamil Alami Gangguan Mental

Gangguan mental pada ibu hamil perlu dikenali karena membuat perasaan tidak nyaman dan ada gangguan pada aktivitas sehari-hari.


Ginekolog Minta Pemilik Kolesterol Tinggi Waspadai Gejala Menopause

12 hari lalu

Ilustrasi menopause. shutterstock.com
Ginekolog Minta Pemilik Kolesterol Tinggi Waspadai Gejala Menopause

Pemilik kolesterol tinggi perlu mewaspadai gejala menopause yang kian berat, terutama risiko penyakit kardiovaskular karena ketiadaan hormon estrogen.


Alasan Pemudik Tak Dianjurkan Menenggak Minuman Berenergi saat Lelah

17 hari lalu

Ilustrasi minuman energi (Pixabay.com)
Alasan Pemudik Tak Dianjurkan Menenggak Minuman Berenergi saat Lelah

Minum minuman berenergi saat kelelahan berbahaya karena dapat menutupi rasa kantuk dan membuat orang kurang waspada saat mengemudi.