Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Daging Kurban Bisa Bertahan sampai 4 Bulan, Simak Cara Menyimpannya

Reporter

image-gnews
Santri menunjukan daging kurban dengan daun kayu jati di Pondok Pesantren Laskar Langit, Desa Margaluyu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat, 30 Juni 2023. Ponpes tersebut sejak tahun 2013 telah membuat kebijakan mengemas daging kurban menggunakan daun jati dan tali bambu untuk mendukung program pemerintah peduli terhadap lingkungan serta menghindari penggunaan kantong plastik. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
Santri menunjukan daging kurban dengan daun kayu jati di Pondok Pesantren Laskar Langit, Desa Margaluyu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat, 30 Juni 2023. Ponpes tersebut sejak tahun 2013 telah membuat kebijakan mengemas daging kurban menggunakan daun jati dan tali bambu untuk mendukung program pemerintah peduli terhadap lingkungan serta menghindari penggunaan kantong plastik. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDaging kurban harus disimpan dalam pembeku di kulkas agar tahan lama, bahkan bisa bertahan sampai empat bulan. Peserta Master Chef Indonesia Musim 10, Amanda Arum Sari, pun membagi tips agar daging kurban Idul Adha bisa bertahan cukup lama.

"Agar awet, daging yang akan disimpan di dalam freezer tidak perlu dicuci," ujar Amanda.

Daging kurban sebaiknya disimpan di pembeku dalam keadaan kering. Untuk menyerap air pada daging, gunakan tisu makanan.

"Untuk menjaga daya tahan daging, simpan di kulkas dengan suhu -18 derajat Celsius agar bisa tahan sampai empat bulan," jelasnya.

Pastikan kesegarannya
Ia juga mengingatkan daging yang sudah dibekukan tidak bisa langsung diolah begitu dikeluarkan dari kulkas. Sebelum dimasak, pindahkan daging ke chiller kulkas supaya mencair perlahan. Sebelum mengolah, pastikan daging tersebut masih segar, berwarna kemerahan dan cerah. Daging yang tidak segar akan mengeluarkan bau tidak sedap. Sementara pada keadaan beku, daging yang tidak segar terasa lebih kering, berwarna pucat, dan bisa terdapat bintik-bintik hitam pada permukaan. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pengolahan daging juga akan berpengaruh terhadap hasil masakan. Amanda menyarankan merebus daging kambing dengan rempah-rempah untuk menghindari bau khas atau prengus. Setelah merebus dengan rempah-rempah, buang air rebusan tersebut dan masak daging kambing dengan bumbu yang akan digunakan.

"Jika ingin menyajikan sate, beri garam pada daging terlebih dulu atau lumuri dengan jeruk nipis," ujarnya.

Sementara untuk daging sapi, iris daging berlawanan arah dengan uratnya supaya empuk. Setelah itu, lumuri daging sapi dengan baking soda atau nanas yang sudah diblender supaya lebih empuk. Cara lain adalah membungkus daging dengan daun pepaya selama 3-5 jam atau menggunakan panci presto.

Pilihan Editor: Masih Ada Sisa Daging Kurban? Coba Resep Tongseng Kambing ala Chef Gilang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Jenis Bakso dan Keunikan Hidangannya

21 hari lalu

Ilustrasi bakso (Pixabay)
5 Jenis Bakso dan Keunikan Hidangannya

Bakso salah satu makanan populer di Indonesia


Resep Membuat Rendang yang Dirayakan Google Doodle sebagai Makanan Terenak di Dunia

28 hari lalu

Masakan khas Minang, Sumatera Barat, rendang. (Foto: easycookingindo.blogspot.com)
Resep Membuat Rendang yang Dirayakan Google Doodle sebagai Makanan Terenak di Dunia

Pada 21 Agustus 2024, rendang yang digemari banyak orang dirayakan oleh Google Doodle. Jika ingin menikmati makanan terenak ini, seseorang dapat membuatnya dengan bahan rumahan dan cara sederhana.


Rendang Makanan Terenak di Dunia Menjadi Google Doodle Hari Ini

28 hari lalu

Masakan khas Minang, Sumatera Barat, rendang. (Foto: easycookingindo.blogspot.com)
Rendang Makanan Terenak di Dunia Menjadi Google Doodle Hari Ini

Rendang tampil dalam Google Doodle hari ini, merayakan sebagai makanan terenak di dunia. Bagaimana kisah rendang yang diakui seluruh dunia?


7 Makanan dan Minuman yang Bisa Tingkatkan Massa Otot

17 Juli 2024

Ilustrasi telur sebagai sumber protein yang meningkatkan massa otot (pixabay.com)
7 Makanan dan Minuman yang Bisa Tingkatkan Massa Otot

Berikut adalah beberapa makanan dan minuman yang dikenal efektif dalam membantu menambah massa otot.


Cegah Penyakit Kardiovaskular dengan Kurangi Konsumsi Daging Olahan

6 Juli 2024

ilustrasi patty burger (pixabay.com).jpg
Cegah Penyakit Kardiovaskular dengan Kurangi Konsumsi Daging Olahan

Sebuah penelitian menyebutkan mengurangi 10 potong daging olahan seperti bacon setiap pekan dapat secara signifikan cegah penyakit kardiovaskular.


Isi Lengkap Khotbah Idul Adha Ketua KPU Hasyim Asy'ari: Sangat Banyak Sifat Kebinatangan dalam Diri Manusia

5 Juli 2024

Isi Lengkap Khotbah Idul Adha Ketua KPU Hasyim Asy'ari: Sangat Banyak Sifat Kebinatangan dalam Diri Manusia

Isi khotbah Idul Adha Ketua KPU Hasyim Asy'ari di depan Jokowi di Simpang Lima Semarang, pada Senin, 17 Juni 2024 lalu menjadi sorotan.


Tips Makan Steak dan Tetap Sehat dari Chef Yuda

2 Juli 2024

Ilustrasi steak. shutterstock.com
Tips Makan Steak dan Tetap Sehat dari Chef Yuda

Jangan takut makan steak karena tak membahayakan kesehatan asal memperhatikan hal-hal berikut.


5 Olahan Daging Kambing Nusantara yang Bisa Dicoba dan Awet Disimpan

23 Juni 2024

Dendeng Kambing. Shutterstock
5 Olahan Daging Kambing Nusantara yang Bisa Dicoba dan Awet Disimpan

Simak 5 jenis olahan daging kambing khas Indonesia yang dapat Anda coba dan dapat disimpan dengan baik:


Memanfaatkan Daging Kurban Sapi: Resep Corned Beef yang Lezat

23 Juni 2024

Petugas mengemas daging hewan kurban ke dalam besek bambu saat pemotongan hewan kurban di Jakarta, Senin 17 Juni 2024. Pengemasan daging kurban dengan menggunakan besek bambu yang ramah lingkungan tersebut sebagai langkah dalam mengurangi penggunaan kantong plastik saat Hari Raya Idul Adha sesuai dengan surat edaran yang dikeluarkan oleh pemerintah. ANTARA FOTO/Reno Esnir
Memanfaatkan Daging Kurban Sapi: Resep Corned Beef yang Lezat

Corned beef adalah hidangan daging sapi yang diawetkan dengan garam dan rempah-rempah, yang dapat disimpan ebih lama. Ini resep dari daging kurban.


Inilah 5 Jenis Makanan dan Minuman yang Disarankan Tidak Dikonsumsi Bersamaan dengan Daging

22 Juni 2024

Ilustrasi daging sapi. Foto: Unsplash/PK
Inilah 5 Jenis Makanan dan Minuman yang Disarankan Tidak Dikonsumsi Bersamaan dengan Daging

Berikut beberapa jenis makanan dan minuman yang sebaiknya tidak dikonsumsi bersamaan dengan daging.