Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Berikut Kesan yang Muncul dan Kelebihan Mengenakan Setelan Monokrom

image-gnews
Ilustrasi gaya busana monokromatik. instyle.com
Ilustrasi gaya busana monokromatik. instyle.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam berbusana, kombinasi warna busana menjadi salah aspek yang signifikan dan menarik untuk dieksplorasi. Namun demikian, seperti dilansir dari laman jakartafashionweek.co.id, terdapat satu tips tentang model berbusana yang dapat dipelajari dari pekan mode Jakarta Fashion Week 2023, yakni jangan takut mengenakan setelan monokrom.

Selain itu, masih dilansir dari laman yang sama, kata monochrome berasal dari bahasa Yunani, dan berasal dari gabungan dua kata, yakni mono yang berarti satu dan chrome atau khroma yang berarti warna. Namun demikian, dalam pengertian yang lebih spesifik, penggunaan fashion monokrom sering disalahartikan dengan hanya warna hitam dan putih.

Padahal monokrom merupakan pemilihan busana yang hanya berfokus pada penggunaan satu tone warna dan turunannya, jadi tidak hanya berfokus pada warna hitam dan putih saja. Warna yang cenderung cerah dengan perpaduan tiap lapis pelangi pun dapat dikategorikan sebagai pilihan busana monokrom karena hanya menggunakan satu warna.

Dalam menggunakan busana dengan setelan monokrom biasanya kesan yang ditampilkan berbeda berdasarkan setelan warna yang digunakan, misalnya pada acara berduka maka mayoritas tamu yang datang akan menggunakan setelan monokrom berwarna gelap, umumnya hitam. Sementara itu, untuk warna lainnya seperti warna hijau akan memberikan impresi yang menenangkan. 

Namun demikian, selain menimbulkan kesan yang beragam berdasarkan penggunaan warnanya, terdapat beberapa manfaat lain dalam menggunakan busana bertema monokrom. Seperti dilansir dari laman fashion.allwomenstalk.com, berikut deretan manfaat dalam menggunakan busana bertema monokrom.

Sederhana

Salah satu kelebihan dalam menggunakan busana monokrom yakni simpel dan sederhana. Selain itu, penggunaan busana monokrom juga mempermudah dalam aspek penataan busana, seperti tidak perlunya pembelian beragam pakaian dengan warna yang berbeda untuk menerapkan model busana monokrom.

Selalu Trendi

Penggunaan model penataan busana monokrom tidak terdampak oleh naik turunnya tren moda busana. Bahkan jika ingin tampil berbeda dengan masih dalam ruang lingkup tata busana monokrom, penggunaan busana dapat dipadukan dengan warna lain yang masih satu tema, misalnya kuning dengan orange sehingga tidak akan nampak terlalu jelas jika memang terinspirasi dari tren. 

Cocok untuk Semuanya

Selain mudah dan tidak lekang oleh tren, moda busana dengan tema monokrom juga cocok dengan semua orang. Namun demikian, hal tersebut tergantung pada kecocokan masing-masing individu dengan warna dan situasi serta kondisi yang sedang dihadapkan. 

Mudah Dipadukan

Kemudahan penggunaan moda busana bertema monokrom juga terletak pada tingkat kemudahan pakaian dengan warna dasar monokrom yang dapat dengan cocok dipadukan dengan berbagai moda pakaian yang memiliki warna berbeda. Bahkan paduan warna sederhana seperti abu-abu dapat dengan cocok dipadukan dengan warna lain seperti hitam atau bahkan putih. 

Klasik

Pakaian bertema monokrom juga memiliki kesan klasik saat menggunakannya karena moda tata busana zaman dulu juga lebih banyak menggunakan pakaian yang bertema monokrom. Selain itu, seperti yang dikatakan sebelumnya bahwa model tata busana monokrom tidak lekang dimakan oleh waktu dan akan selalu tren. 

Pilihan Editor: Tren Fashion yang Awet Sepanjang Masa: Gaya Monokrom 

 

 

Iklan

Berita Selanjutnya




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ragam Pilihan Fashion yang Tak Lekang oleh Waktu

48 hari lalu

Ilustrasi perempuan memilih pakaian. Unsplash.com/Paolo Chiabrando
Ragam Pilihan Fashion yang Tak Lekang oleh Waktu

Ada beberapa produk fashion abadi yang perlu dimiliki setiap orang seperti pakaian dasar serbaguna dan dapat dipadukan dengan berbagai gaya.


10 Tips Styling Hijab Agar Terlihat Modis

27 Mei 2023

Ilustrasi perempuan berhijab. (Unsplash/Ahmad Azwan Azman)
10 Tips Styling Hijab Agar Terlihat Modis

Menata tampilan berhijab bisa menjadi proses yang kreatif dan modis, simak tipsnya berikut ini


8 Pilihan Warna Pakaian yang Menciptakan Kesan Percaya Diri pada Pemakainya

10 Mei 2023

Ilustrasi pakaian satu warna agar kaki tampak jenjang. Tabloidbintang.com
8 Pilihan Warna Pakaian yang Menciptakan Kesan Percaya Diri pada Pemakainya

Perbedaan nuansa warna pakaian dapat memengaruhi keadaan fisik, emosional, mental, dan spiritual seseorang.


Akhir Kiprah Tom Ford dengan Lini Fashionnya

30 April 2023

Desainer Tom Ford meluncurkan produk perawatan kulit mewah berbahan dasar kafein. Instagram/@tomford
Akhir Kiprah Tom Ford dengan Lini Fashionnya

Tom Ford mundur dari posisi direktur kreatif di label fashion dengan merek dagang Eponim yang dia dirikan pada 2005 setelah diakuisisi Estee Lauder.


3 Gaya Musim Semi Jennifer Garner dari Power Suit hingga Rok Maxi

12 April 2023

Jennifer Garner. Instagram.com/@msjordanjohnson
3 Gaya Musim Semi Jennifer Garner dari Power Suit hingga Rok Maxi

Tidak seperti banyak selebritis lainnya, Jennifer Garner benar-benar berpakaian sesuai cuaca.


Terpesona Busana Ramah Lingkungan

9 April 2023

Pengguna busana ramah lingkungan  juga mengedukasi dan berbagi inspirasi kepada orang lain tentang pakaian berkelanjutan itu.
Terpesona Busana Ramah Lingkungan

Kesadaran memilih busana ramah lingkungan makin menguat di masyarakat.


Gaya Kasual Rose BLACKPINK saat Nonton Konser Harry Styles

21 Maret 2023

Rose BLACKPINK foto dengan Harry Styles usai konser Love on Tour Harry di Korea. Instagram.com/@roses_are_rosie
Gaya Kasual Rose BLACKPINK saat Nonton Konser Harry Styles

Beberapa idol menonton konser Harry Styles di Korea, termasuk beberapa personel BTS hingga Jennie dan Rose BLACKPINK


Lima Warna Tren Tahun 2023, Cocok Jadi Pilihan Untuk Baju Lebaran

12 Maret 2023

Ilustrasi baju lebaran. Shutterstock
Lima Warna Tren Tahun 2023, Cocok Jadi Pilihan Untuk Baju Lebaran

Setiap tahun, Pantone, lembaga acuan dalam tren warna fashion memilih rona warna sebagai Color of the Year. Bisa jadi inspirasi memilih baju lebaran


Aturan Memakai Pakaian Hitam ke Pernikahan supaya Tidak Seperti Orang Berduka

24 Februari 2023

Ilustrasi wanita memakai gaun hitam. Foto: Freepik.com/lookstudio
Aturan Memakai Pakaian Hitam ke Pernikahan supaya Tidak Seperti Orang Berduka

Pakaian hitam sering dikaitkan dengan pertemuan bisnis dan pemakaman, bagaimana jika dipakai menghadiri pernikahan?


Formula 1: Mercedes Luncurkan Livery Baru, Kembali Pakai Warna Hitam

16 Februari 2023

Livery mobil balap Mercedes W14 terbaru untuk menjalani Grand Prix Formula 1 2023. (Foto: Mercedes)
Formula 1: Mercedes Luncurkan Livery Baru, Kembali Pakai Warna Hitam

Tim pabrikan Mercedes sudah meluncurkan livery mobil balap W14 terbaru untuk menjalani Grand Prix Formula 1 2023.