Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Resep Makanan Khas Jawa Barat

image-gnews
Ilustrasi Tahu gejrot Kanoman. Shutterstock
Ilustrasi Tahu gejrot Kanoman. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Beberapa makanan khas Jawa Barat banyak yang sudah menjadi kuliner populer tak hanya dijual di daerah asalnya. Misalnya, soto Bandung, mi kocok Bandung, dan tahu gejrot Cirebon. Ketiga makanan khas Jawa Barat ini juga cukup mudah dibuat di rumah. Dikutip dari Cookpad, berikut resepnya: 

Tahu Gejrot Cirebon 

Bahan

• 5 buah tahu Sumedang atau tahu pong 

Bahan kuah

• 20 gram gula merah
• Setengah sendok teh gula pasir
• Seperempat sendok makan kecap manis
• 1 buah asam Jawa
• 70 mililiter air
• Garam secukupnya 

Bumbu halus

• 4 siung bawang merah
• 5 buah cabai rawit hijau
• 3 buah cabai rawit merah (opsional)
• Garam secukupnya 

Cara membuat

1. Campur semua bahan-bahan kuah ke dalam panci, masak sampai mendidih. Dibiarkan sampai dingin
2. Ulek kasar bahan-bahan bumbu halus, kemudian tuang kuah yang sudah dingin. Aduk.
3. Potong tahu Sumedang taruh dalam piring, kemudian siram dengan kuah.

Soto Bandung 

Bahan

• 1 kilogram daging sapi presto
• 1 buah lobak
• 1 tangkai daun bawang dan seledri 

Bumbu kuah soto

• 7 siung bawang merah
• 7 siung bawang putih
• 1 ruas lengkuas
• 3 centimeter jahe
• 1 tangkai serai ukuran besar, geprek
• 3 lembar daun salam
• 1 sendok teh ketumbar bubuk
• 2 sendok makan minyak ikan
• 2 sendok makan wijen
• Gula dan garam secukupnya 

Cara membuat

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

1. Potong dadu daging yang telah dipresto.
2. Iris tipis lobak, rendam dengan garam sekitar 10 menit, kemudian bilas.
3. Iris bawang putih, bawang merah, dan jahe. Potong serai, daun bawang dan seledri. Selanjutnya tumis sampai beraroma.
4. Air dipanaskan sampai mendidih, kemudian daging sapi, bumbu tumis, dan bahan-bahan lainnya dimasukkan.
5. Dicicipi sebelum dihidangkan. 

Mi Kocok Bandung 

Bahan

• 200 gram mi keriting
• 500 gram daging tetelan sapi
• 3 genggam tauge
• 5 lembar kubis, iris tipis 

Bumbu halus

• 8 siung bawang merah
• 5 siung bawang putih
• 1 centimeter jahe
• 4 butir kemiri sangrai
• 1 sendok teh merica bubuk 

Bumbu kuah 

• 3 liter kaldu sapi dari rebusan tetelan yang telah disaring
• 2 tangkai serai, geprek
• 2 centimeter lengkuas, geprek
• 2 lembar daun salam
• 1 tangkai seledri, iris
• 1 batang daun bawang, iris
• 1 sendok teh gula pasir
• 3 sendok makan minyak goreng
• Garam secukupnya 

Bahan tambahan

• Sambal
• Jeruk limau atau nipis
• Bawang goreng
• Tomat 

Cara membuat

1. Cuci dan potong daging tetelan yang sudah direbus.
2. Rebus lagi tetelan sampai empuk menggunakan air matang yang baru.
3. Saring air rebusan dan simpan untuk bahan kaldu
4. Bahan bumbu halus dilumatkan, tumis sampai harum. Tambah serai, daun salam dan lengkuas
5. Air rebusan tadi dipanaskan, kemudian tuang bumbu tumis dan bahan pelengkap lainnya.
6.  Mie, tauge, dan kubis dicelupkan ke dalam air panas. Saring saat sudah layu.
7. Susun mi, tauge, kubis, dan tetelan di mangkok. Siram kuah tambah perasan jeruk nipis, potongan tomat, dan bawang goreng. Sambal ditambahkan sesuai selera.

Pilihan Editor: 10 Makanan Khas Jawa Barat, Adan Seblak yang Lagi Viral

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

1 hari lalu

Mie gomak. Instagram
Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru


Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

2 hari lalu

Penampilan Ibu Negara Korea Selatan, Kim Keon-hee tengah menjadi perbincangan saat mendampingi sang suami dalam KTT G20 di Bali. Parasnya banyak menuai pujian netizen lantaran terlihat awet muda di usianya yang kini mencapai 50 tahun. YouTube Sekretariat Presiden
Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.


Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

4 hari lalu

Penumpang Kereta Api Menoreh dari Semarang saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 13 April 2024. Arus Balik Lebaran 2024 sebanyak 46.474 penumpang tiba di Jakarta dengan rincian turun di Stasiun Pasar Senen 17.000 penumpang, Stasiun Gambir 15,500 penumpang, Bekasi 6.600 penumpang dan sisanya turun di beberapa stasiun Jakarta. Puncak arus balik lebaran 2024 sendiri diprediksi pada tanggal 13, 14, dan 15 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.


15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

4 hari lalu

Ilustrasi ibu hamil diet. Freepik.com/Our-team
15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.


Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

4 hari lalu

Threadlift dapat mengencangkan kulit wajah yang kendur dan meremajakan kulit serta merangsang produksi kolagen/Foto: Doc. Derma Express
Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.


World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

4 hari lalu

Relawan di salah satu dapur World Central Kitchen (WCK) menyiapkan makanan untuk disajikan kepada pengungsi Palestina di kamp Rafah, Jalur Gaza bagian selatan, 18 Maret 2024. Sejak 07 Oktober 2023, hingga 1,9 juta orang, atau lebih dari 85 persen dari populasi, telah mengungsi di seluruh Jalur Gaza, bahkan ada yang mengungsi lebih dari satu kali, menurut Badan Bantuan dan Pekerjaan PBB untuk Pengungsi Palestina di Timur Dekat (UNRWA), yang menambahkan bahwa sebagian besar warga sipil di Gaza berada dalam kondisi 'sangat membutuhkan'. bantuan dan perlindungan kemanusiaan'. EPA-EFE/HAITHAMI IMAD
World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali


Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

5 hari lalu

Ketua panitia penyelenggara Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Daryono menjelaskan tentang rencana penyelenggaraan festival kuliner tersebut di Kota Solo, Jawa Tengah, Sabtu, 27 April 2024. SICF 2024 akan digelar di Stadion Manahan Solo, 9-12 Mei mendatang. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024


Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

5 hari lalu

Sejumlah tentara dan aparat kepolisian Somalia, melihat Hassan Hanafi yang diikat di sebuah tiang jelang jalani hukuman mati di Akademi Kepolisian General Kahiye di Mogadishu, Somalia, 11 April 2016. Hassan Hanafi terbukti membantu kelompok militan al-Shabab untuk mengidentifikasi sasaran-sasaran di kalangan jurnalis antara tahun 2007-2011. REUTERS
Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan


Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

6 hari lalu

Seorang petugas polisi menggunakan anjing pelacak untuk memeriksa kapal kargo yang memuat bantuan kemanusiaan ke Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di pelabuhan Larnaca, Siprus, 16 Maret 2024. REUTERS
Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam


Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

6 hari lalu

Jajaran direksi PT Konimex dan PT Indordesa, serta dari Laboratoires Grand Fontaine menggelar konferensi pers peluncuran produk baru FontLife One di Hotel Alila Solo, Jawa Tengah, Jumat, 26 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.