Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

15 Manfaat Belimbing Sayur yang Bagus untuk Kesehatan

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Selain digunakan sebagai bahan masakan, belimbing sayur juga bermanfaat bagi kesehatan. Berikut 15 manfaat belimbing sayur. Foto: Canva
Selain digunakan sebagai bahan masakan, belimbing sayur juga bermanfaat bagi kesehatan. Berikut 15 manfaat belimbing sayur. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBelimbing wuluh atau yang juga disebut dengan belimbing sayur adalah buah yang sering digunakan dalam masakan tradisional Indonesia. 

Buah dengan nama latin Averrhoa bilimbi L. ini memiliki rasa yang asam segar dan aroma yang khas. Selain sebagai bahan masakan, belimbing sayur juga digunakan untuk ramuan jamu. 

Belimbing wuluh banyak tumbuh di pekarangan. Buah ini juga memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan karena mengandung banyak vitamin C. Berikut adalah 10 manfaat belimbing sayur atau belimbing wuluh. 

Manfaat Belimbing Sayur

1. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Belimbing sayur kaya akan vitamin C, yang merupakan antioksidan penting untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Senyawa antioksidan lainnya dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga tubuh dari serangan bakteri dan virus. Vitamin C juga membantu dalam proses penyembuhan luka dan menjaga kesehatan kulit.

2. Mengatasi Gigitan Serangga

Kandungan antimikroba dan anti-inflamasi dalam belimbing wuluh dapat membantu mengurangi gatal serta mencegah infeksi kulit. Caranya cukup mudah yaitu ambil sedikit ekstrak belimbing wuluh dan aplikasikan pada area yang tergigit. 

3. Menangani Hipertensi

Belimbing wuluh dapat membantu mengatasi hipertensi atau tekanan darah tinggi. Antioksidan dan protein dalam buah ini bekerjasama untuk menurunkan tekanan darah tinggi. 

Mengonsumsi rebusan belimbing wuluh secara teratur dapat membantu mengontrol tekanan darah dengan merelaksasi otot jantung serta melebarkan arteri, vena, dan kapiler.

4. Membantu Program Diet

Kandungan serat tinggi dalam belimbing sayur memberikan efek kenyang lebih cepat dan lebih lama. Sehingga dapat membantu mengurangi keinginan untuk makan berlebihan dan membantu program diet. 

5. Meningkatkan Kepadatan Tulang

Belimbing wuluh, selain lezat, juga kaya akan kalsium, mineral penting untuk kesehatan tulang. Kandungan ini membantu meningkatkan kepadatan tulang dan menjaga struktur kerangka tubuh. Sehingga, belimbing wuluh juga menjadi pilihan baik untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi.

6. Menjaga Kesehatan Jantung

Kandungan kalium dalam Belimbing sayur dapat membantu menjaga kesehatan jantung dengan mengatur tekanan darah dan menjaga fungsi jantung yang normal.

Kandungan vitamin C juga membantu mengurangi peradangan dan mencegah penyumbatan di pembuluh darah.

7. Meredakan Nyeri Otot dan Kram

Belimbing wuluh tidak hanya bermanfaat dalam tubuh, tetapi juga dapat meredakan nyeri otot dan kram dengan ramuan sederhana. 

Untuk mengatasinya, cobalah untuk  mencampur belimbing wuluh, cengkeh, dan merica putih, lalu mengoleskan pada area yang terasa nyeri atau kram. 

8. Mengatasi Masalah Jerawat

Senyawa alami saponin dalam belimbing wuluh membantu membersihkan pori-pori kulit dan mengurangi pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. 

Untuk mengatasi jerawat, Anda bisa mengoleskan belimbing wuluh yang sudah dihaluskan pada area jerawat. Penggunaan secara teratur dapat membantu mengurangi jerawat dan meninggalkan kulit bersih dan sehat.

9. Menjaga Kulit Tetap Muda

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Vitamin C dalam belimbing wuluh tidak hanya menyembuhkan luka, tetapi juga menjaga kulit tetap awet muda dan cerah.  Dengan rutin mengonsumsi belimbing wuluh atau mengaplikasikannya sebagai masker wajah, makan Anda dapat merasakan manfaatnya dalam menjaga elastisitas kulit dan memberikan efek mencerahkan.

10. Mengurangi Mual pada Ibu Hamil

Belimbing sayur juga bermanfaat untuk mengatasi mual selama kehamilan. Zat-zat aktif dalam buah ini dapat meredakan mual dan meningkatkan kenyamanan selama kehamilan. Coba konsumsi belimbing wuluh dalam bentuk jus atau mengunyah buahnya secara langsung.

11. Meredakan Sakit Gigi

Belimbing wuluh juga dapat digunakan untuk mengatasi sakit gigi. Caranya cukup dengan menghancurkan belimbing wuluh dan mengoleskannya pada area gigi yang sakit. 

Biarkan ekstrak belimbing wuluh bekerja selama satu jam sebelum berkumur dengan air hangat. Metode alami ini dapat membantu meredakan rasa sakit gigi.

12. Mengobati Wasir

Unsur anti-inflamasi seperti tanin dan terpenoid dalam buah ini dapat mengurangi pembengkakan di pembuluh darah anus dan rektum. 

Cukup dengan mengoleskan ekstrak buah dan daun belimbing wuluh pada area yang bermasalah untuk merasakan perubahan positif.

13. Meredakan Batuk dan Pilek

Belimbing wuluh juga efektif dalam meredakan batuk dan pilek. Kandungan etanol dalam buah ini telah dikenal sebagai penangkal batuk pilek alami. 

Saat menghadapi batuk pilek, cobalah untuk menggunakan belimbing wuluh sebagai obat. Meski begitu, tetap disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu karena respons tubuh terhadap pengobatan alami dapat bervariasi.

14. Mengatasi Asam Urat

Belimbing wuluh dapat membantu mengatasi masalah asam urat dan kadar kolesterol tinggi. Kandungan antioksidan dan serat dalam buah ini dapat mengurangi peradangan pada sendi yang disebabkan oleh asam urat. 

Selain itu, serat juga membantu mengikat kolesterol dan mengeluarkannya dari tubuh, sehingga dapat membantu mengurangi kadar kolesterol dalam darah.

15. Mengatur Kadar Gula Darah

Belimbing sayur tidak hanya lezat, tetapi juga bermanfaat untuk menjaga kadar gula darah. Kandungan flavonoid dalam buah ini membantu mengontrol aktivitas insulin dalam tubuh, yang dapat menjadi penunjang pengobatan diabetes. 

Serat tinggi dalam belimbing wuluh juga dapat mencegah lonjakan glukosa darah secara tiba-tiba setelah makan.

RIZKI DEWI AYU 

Pilihan Editor: Manfaat Ekstrak Belimbing Wuluh Pada Perawatan Jerawat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ingin Berat Badan Ideal? Kenali 5 Jenis Diet Sehat Berikut Ini

13 jam lalu

Ilustrasi pria diet. Shutterstock
Ingin Berat Badan Ideal? Kenali 5 Jenis Diet Sehat Berikut Ini

Memilih jenis diet yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi pribadi Anda sangat penting untuk keberhasilan jangka panjang.


10 Cara Efektif Menurunkan Berat Badan Tanpa Harus Diet

13 jam lalu

Ilustrasi pria diet. Shutterstock
10 Cara Efektif Menurunkan Berat Badan Tanpa Harus Diet

Dengan menerapkan cara-cara ini, Anda dapat menurunkan berat badan secara efektif tanpa harus terjebak dalam program diet yang membatasi.


5 Alasan Pepaya Wajib Masuk dalam Daftar Makanan Diet Anda

13 jam lalu

Ilustrasi pepaya. Foto: Unsplash.com/Happy Surani
5 Alasan Pepaya Wajib Masuk dalam Daftar Makanan Diet Anda

Dengan kandungan gula alami yang rendah dan efek kenyang yang lama, pepaya membantu mengontrol nafsu makan tanpa menambah kalori berlebih.


Deretan Kiat Diet untuk Umur Panjang

1 hari lalu

Ilustrasi pria diet. Shutterstock
Deretan Kiat Diet untuk Umur Panjang

Para peneliti mencari hubungan antara kebiasaan makan seseorang dan kesehatan jangka panjang mereka, ujungnya umur panjang.


Komplikasi Aritmia, dari Stroke hingga Gagal Jantung, dan Penanganannya

2 hari lalu

Ilustrasi pemeriksaan kesehatan jantung. Shutterstock
Komplikasi Aritmia, dari Stroke hingga Gagal Jantung, dan Penanganannya

Aritmia atau gangguan irama jantung dapat menyebabkan komplikasi seperti stroke dan gagal jantung. Berikut metode perawatannya.


6 Kebiasaan yang Bisa Menyebabkan Masalah Jantung

10 hari lalu

ilustrasi jantung (pixabay.com)
6 Kebiasaan yang Bisa Menyebabkan Masalah Jantung

Orang sering berpikir pola makan mereka sehat tapi mengalami masalah jantung. Selain pola makan, berikut kebiasaan yang berbahaya buat jantung.


Seluk-beluk Tes Kesehatan Calon Kepala Daerah di Pilkada 2024: Aturan, Jenis, hingga Metode

12 hari lalu

Pasangan Bakal Calon Gubernur (Bacagub) dan Bakal Calon Wakil Gubernur (Bacawagub) Jawa Timur Lukmanul Khakim dan Luluk Nur Hamidah melakukan tes kesehatan di Rumah Sakit Fatmawati Jakarta Selatan, Rabu 28 Agustus 2024. ANTARA/Walda Marison
Seluk-beluk Tes Kesehatan Calon Kepala Daerah di Pilkada 2024: Aturan, Jenis, hingga Metode

Salah satu persyaratan utama yang harus dipenuhi para calon kepala daerah adalah menjalani tes kesehatan. Apa saja?


Pahami 7 Kesalahan Intermittent Fasting agar Diet Tidak Gagal

17 hari lalu

Ilustrasi pria diet. Shutterstock
Pahami 7 Kesalahan Intermittent Fasting agar Diet Tidak Gagal

Jika Anda melakukan intermittent fasting, namun berat badan tidak kunjung turun, mungkin Anda melakukan kesalahan intermittent fasting berikut ini.


4 Tanda Tubuh Harus Diet, Salah Satunya Suasana Hati Mudah Terganggu

17 hari lalu

Tanda harus diet. Foto: Canva
4 Tanda Tubuh Harus Diet, Salah Satunya Suasana Hati Mudah Terganggu

Saat mengalami hal ini, menjadi tanda Anda harus diet. Sebaiknya jangan ditunda dan segera atur pola makan.


Kebiasaan di Jamban yang Bisa Menyebabkan Wasir

27 hari lalu

Ilustrasi pria menggunakan ponsel di toilet. shutterstock.com
Kebiasaan di Jamban yang Bisa Menyebabkan Wasir

Salah satu penyebab wasir paling umum adalah terlalu lama duduk di toilet. Apa lagi penyebab lainnya?