Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Alasan Orang Introvert Sulit Berteman Menurut Psikolog

Reporter

image-gnews
Ilustrasi pria introvert di dalam pesta. shutterstock.com
Ilustrasi pria introvert di dalam pesta. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hari Introvert Sedunia diperingati setiap 2 Januari dan diinisiasi pertama kali oleh Psikolog asal Jerman, Felicitas Hayne. Psikolog klinis di Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya, Ella Titis Wahyuniansari, mengatakan orang introvert atau lebih banyak menghabiskan waktu sendiri perlu diberi lebih banyak ruang dalam pertemanan

"Sebenarnya orang introvert itu lingkungan juga berpengaruh, dalam arti kita tahu orang itu introvert. Berikan dia ruang, kita tidak bisa memaksa, 'Ayo kamu harus kumpul, kalau enggak akan dikucilkan.' Itu kita tidak bisa memaksa tetapi kita berikan dia ruang," kata Ella.

"Jadi, di samping introvert ini mencoba masuk ke dalam lingkungan sosial, lingkungan sosial itu juga mesti bisa memberikan apa yang dibutuhkan oleh dia karena yang dibutuhkan orang introvert ini kenyamanan, jadi masyarakat juga mesti bisa memberikan itu," tambahnya.

Menurutnya, orang introvert memang cenderung lebih menikmati kesendirian, waktu dengan diri sendiri, dan merasa perlu memberikan kualitas untuk diri sendiri.

"Oleh karena itu, ketika berada di keramaian sebenarnya dia merasa tidak nyaman karena itu akan menguras energinya. Sebenarnya dia bisa berada di lingkungan sosial cuma kalau terlalu lama akan membuat energinya terkuras atau berkurang," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Penyebab susah berteman
Ella juga menjelaskan mengapa orang introvert dianggap lebih susah berteman. Hal tersebut tidak sepenuhnya benar karena orang introvert cenderung berhati-hati dalam menceritakan hal-hal yang berhubungan dengan dirinya.

"Dikatakan susah berteman karena orang introvert itu hati-hati, baik saat menerima, memberikan, atau mencerna informasi. Saat mengambil keputusan dan berteman, mereka cenderung banyak berpikir dalam menentukan apa yang akan dibicarakan sehingga otomatis tidak akan ceroboh, lebih selektif dalam memilih teman," tuturnya.

Ella juga menegaskan orang introvert tidak mudah bercerita masalah yang sedang dialami. "Misalnya dia punya masalah, enggak akan semudah itu dia bercerita kepada temannya. Dia akan memilih siapa yang bisa dipercaya dan mendengarkan ceritanya, dia memilih banget," tegas Ella.

Pilihan Editor: Sebab Orang Introvert Lebih Rentan Depresi Menurut Psikiater

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Alasan Orang Tua Tak Boleh Abaikan Waktu Bermain Remaja

5 hari lalu

Ilustrasi remaja (pixabay.com)
Alasan Orang Tua Tak Boleh Abaikan Waktu Bermain Remaja

Waktu bermain bukan saat anak memegang gawai melainkan berinteraksi dengan teman-teman sebaya dan hal ini harus jadi perhatian orang tua.


Persahabatan Berakhir dan Kehilangan Teman? Pakar Sebut Bukan Tanda Kegagalan

38 hari lalu

Ilustrasi perempuan berbincang dengan temannya. Foto: Freepik.com
Persahabatan Berakhir dan Kehilangan Teman? Pakar Sebut Bukan Tanda Kegagalan

Seperti hubungan yang lain, pertemanan adalah interaksi dua arah. Jika tak berusaha untuk menjaga hubungan, maka persahabatan bisa berakhir.


Yang Perlu Dipertimbangkan Jika Ingin Berteman dengan Mantan

56 hari lalu

Ilustrasi Teman atau
Yang Perlu Dipertimbangkan Jika Ingin Berteman dengan Mantan

Ingin berteman dengan mantan tanpa sisa cinta? Memahami keinginan sebenarnya akan membantu memastikan persahabatan yang sehat.


Pelaku Kekerasan terhadap Anak Umumnya Teman dan Orangtua

56 hari lalu

Jumlah kasus kekerasan terhadap anak meningkat. Ironisnya, pelakunya orang terdekat dalam kehidupan si anak.
Pelaku Kekerasan terhadap Anak Umumnya Teman dan Orangtua

Data dari Januari hingga 23 Juli 2024 menunjukkan 1.879 pelaku kekerasan terhadap anak adalah teman korban, disusul orangtua sebanyak 1.407.


Tips Berteman dengan Mantan tanpa Rasa Canggung

58 hari lalu

Ilustrasi wanita berbincang dengan teman pria. shutterstock.com
Tips Berteman dengan Mantan tanpa Rasa Canggung

Jika memang sudah berniat untuk tetap berteman dengan mantan, jangan menyerah. Namun terapkan lima hal berikut.


Macam Topik yang Biasa Dikonsultasikan Orang Introvert

16 Juli 2024

Ilustrasi pria konsultasi dengan Psikolog. shutterstock.com
Macam Topik yang Biasa Dikonsultasikan Orang Introvert

Berikut beberapa pendapat terapis mengenai topik yang biasa dibahas orang introvert saat berkonsultasi.


Tanda Anda Bukan Teman yang Baik, Bahkan Bermasalah

3 Juli 2024

Ilustrasi perempuan dan teman-temannya. Foto: Unsplash.com/Priscilla Du Preez
Tanda Anda Bukan Teman yang Baik, Bahkan Bermasalah

Berikut beberapa tanda Anda mungkin bukan teman yang baik tapi tak pernah menyadarinya, bahkan tak berusaha untuk berubah.


5 Film Tentang Persahabatan dengan Teman Khayalan, Terbaru Ada IF

19 Mei 2024

Film IF: Imaginary Friends. Dok. Paramount Pictures
5 Film Tentang Persahabatan dengan Teman Khayalan, Terbaru Ada IF

Film tentang persahabatan dengan teman khayalan selalu menyentuh orang-orang yang merindukan sahabat.


5 Sisi Positif kepribadian Introvert

18 Mei 2024

Ilustrasi gadis introvert. Shutterstock
5 Sisi Positif kepribadian Introvert

Tidak seharusnya orang introvert itu diidentikkan dengan anti sosial dan dicap buruk. Mereka juga punya sisi positif.


Manfaat Menjaga Hubungan dengan Teman Masa Kecil, Sahabat Sejati

5 Mei 2024

Ilustrasi persahabatan. Shutterstock
Manfaat Menjaga Hubungan dengan Teman Masa Kecil, Sahabat Sejati

Tak semua orang mampu menjaga hubungan dengan teman masa kecil. Padahal, mereka adalah bagian dari perjalanan kehidupan kita.