Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Alasan Dokter Tak Anjurkan Suplemen Penguat Imun untuk Pengobatan Lupus

Reporter

image-gnews
Ilustrasi lupus. Shutterstock
Ilustrasi lupus. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Suplemen dengan klaim penguat sistem imun sebaiknya dihindari dalam pengobatan lupus atau orang yang berisiko terserang lupus secara genetik.

"Konsumsi suplemen yang memiliki klaim meningkatkan kekebalan tubuh itu sebaiknya dihindari," kata spesialis penyakit dalam konsultan reumatologi Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Cipto Mangunkusumo Jakarta, RM Suryo Anggoro, dalam seminar RSCM terkait lupus, Senin, 13 Mei 2024.

Ia menjelaskan penyakit lupus terjadi akibat sistem imun yang salah mengenali sesuatu sebagai penyakit sehingga organ tubuh sendiri pun ikut diserang. "Maka yang dianjurkan adalah obat-obatan yang menekan sistem imun supaya itu tidak menyerang tubuh sendiri," jelasnya.

Penyakit lupus biasanya didiagnosis antara usia 15-44 tahun dan berlangsung seumur hidup. Lupus lebih sering menyerang wanita dan hampir 90 persen penderita adalah wanita sementara hanya 10 persen pria yang terdiagnosis penyakit ini.

Jaga kondisi tubuh
Suryo mengatakan terdapat satu titik di mana kondisi gejala lupus terlihat minimal dan dinamakan remisi. Namun, kondisi remisi pada lupus belum tentu sama dengan berhenti berobat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Ketika sudah remisi itu bukan berarti obatnya stop. Akan perlu dipertahankan sampai jangka waktu tertentu yang remisinya terus-menerus, barulah dosisnya bisa kita turunkan atau mungkin suatu saat bisa dihentikan," ujar Suryo.

Ia berharap penyintas lupus tetap menjaga kondisi tubuh agar gejala penyakit tidak muncul kembali dan meneruskan masa pengobatan dengan berkonsultasi ke dokter. "Tentu kalau ada keluhan berobat ke dokter umum dulu. Nanti mereka yang akan menentukan itu ke arah penyakit tertentu atau tidak, atau pasien dirujuk ke faskes berikutnya," papar Suryo.

Pengobatan dilakukan untuk mengendalikan peradangan, meringankan gejala lupus, dan mencegah kerusakan organ.

Pilihan Editor: Sebab Anak Perempuan Lebih Rentan Terserang Lupus

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bisa Rugikan Tumbuh Kembang Anak, Waspadai Alergi Susu Sapi pada Anak

10 jam lalu

Ilustrasi makanan penyebab alergi (pixabay.com)
Bisa Rugikan Tumbuh Kembang Anak, Waspadai Alergi Susu Sapi pada Anak

Alergi susu sapi terjadi ketika sistem kekebalan tubuh bereaksi berlebihan terhadap protein dalam susu sapi.


Halsey Perdana Muncul di Premiere Film MaXXXine Usai Umumkan Diagnosis Lupus

17 jam lalu

Halsey menghadiri acara red carpet pemutaran perdana film MaXXXine di Hollywood, Amerika Serikat, Senin, 24 Juni 2024. Foto: Instagram Story/@maxxxinemovie
Halsey Perdana Muncul di Premiere Film MaXXXine Usai Umumkan Diagnosis Lupus

Halsey pertama kali menghadiri acara karpet merah film terbarunya, MaXXXine, setelah mengungkapkan bahwa dia didiagnosis lupus.


Lengkapi 2 Dosis Vaksin Dengue agar Efektif Tangkal DBD

2 hari lalu

Tes darah sebelum menguji coba vaksin Demam Berdarah Dengue. Tempo/Tony Hartawan
Lengkapi 2 Dosis Vaksin Dengue agar Efektif Tangkal DBD

Masyarakat yang memutuskan untuk disuntik vaksin dengue demi memiliki kekebalan imunitas terhadap DBD maka harus memenuhi dosis lengkap.


Peralihan Musim Bikin Cuaca Tak Menentu, Bentengi Tubuh dengan Vitamin Berikut

2 hari lalu

Ilustrasi perempuan konsumsi multivitamin. Freepik.com/wayhomestudio
Peralihan Musim Bikin Cuaca Tak Menentu, Bentengi Tubuh dengan Vitamin Berikut

Berikut ragam vitamin yang dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh di tengah cuaca yang sering berubah di musim pancaroba.


Halsey Cerita Perjuangan Lawan Penyakit Langka dengan Rilis Lagu Baru

16 hari lalu

Penyanyi, Halsey. Foto: Instagram.
Halsey Cerita Perjuangan Lawan Penyakit Langka dengan Rilis Lagu Baru

Lewat lagu baru yang dirilisnya, Halsey juga berbagi cerita mengenai perjuangannya melawan penyakit langka.


Dapatkan Kulit Sehat dengan Memperbanyak Makanan Kaya Vitamin E

18 hari lalu

biji bunga matahari (pixabay.com)
Dapatkan Kulit Sehat dengan Memperbanyak Makanan Kaya Vitamin E

Memasukkan makanan kaya vitamin E ke dalam pola makan harian tidak hanya membuat kulit lebih bersinar tetapi juga untuk kesehatan tubuh secara umum.


Ternyata Alergi Kacang Bisa Dihindari dengan Konsumsi Kacang Sedini Mungkin

24 hari lalu

Ilustrasi kacang tanah. Foto: Freepik.com/topntp26
Ternyata Alergi Kacang Bisa Dihindari dengan Konsumsi Kacang Sedini Mungkin

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa alergi kacang bisa dihindari dengan konsumsi kacang sedini mungkin.


7 Mitos soal Lupus dan Faktanya

33 hari lalu

Ilustrasi lupus. Shutterstock
7 Mitos soal Lupus dan Faktanya

Seperti kondisi kesehatan lain, banyak mitos terkait lupus yang membuat orang merasa sulit untuk memahami dan mengelola penyakit ini.


Guru Besar FKUI Jelaskan Perlunya Imunisasi untuk Cegah Penyakit Berat pada Anak

35 hari lalu

Petugas medis meneteskan vaksin polio pada anak balita dalam pelaksanaan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) polio tahap kedua di kantor kelurahan Mojolangu, Malang, Jawa Timur, Senin 19 Februari 2024. Pelaksanaan Sub PIN polio tahap kedua tersebut menyasar 100.380 anak di Kota Malang yang sebelumnya sudah menerima imunisasi polio tahap pertama dalam program penuntasan penanganan Kejadian Luar Biasa (KLB) polio di provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur dan DI Yogyakarta. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
Guru Besar FKUI Jelaskan Perlunya Imunisasi untuk Cegah Penyakit Berat pada Anak

Kekebalan tubuh terhadap virus dan bakteri tertentu hanya bisa dicapai dengan imunisasi yang harus dilengkapi dari bayi hingga usia sekolah.


Khasiat Air Rebusan Daun Salam bagi Kesehatan Tubuh

40 hari lalu

Ilustrasi daun salam. wikipedia.org
Khasiat Air Rebusan Daun Salam bagi Kesehatan Tubuh

Daun salam selain dikenal sebagai pelengkap bumbu masakan, saat direbus juga menghasilkan senyawa kimia yang bagus untuk kesehatan tubuh manusia