Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kesaktian Daun Kelor untuk Kesehatan, Apa Saja Kandungan Si Kelor?

image-gnews
Daun Kelor. Pexels.com
Daun Kelor. Pexels.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kelor atau dalam bahasa latin disebut moringa oleifera menjadi tanaman yang tidak asing dan sering dijumpai di Indonesia. Melansir dari Forbes kelor termasuk keluarga Moringaceae yang juga ditemukan di wilayah India dan Afrika.

Meskipun ada 13 spesies kelor, kelor oleifera adalah yang paling umum digunakan karena profil nutrisinya. Tumbuhan ini dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai campuran olahan makanan dan beberapa diantaranya untuk obat. Daun kelor dipercaya sebagai obat yang dapat menyembuhkan berbagai penyakit. 

Manfaat daun kelor menarik minat banyak peneliti untuk mencari tahu manfaat apa didalamnya. Mengutip dari WebMD secara tradisional daun kelor diolah sebagai obat alami untuk mengatasi diabetes, peradangan, hingga mengurangi infeksi jamur dan bakteri. 

Kandungan yang ada dalam Daun Kelor

Daun keelor banyak mengandung vitamin dan mineral penting. Daunnya memiliki potasium yang sama banyaknya dengan pisang, dan jumlah vitamin C yang hampir sama dengan jeruk. Selain itu, tumbuhan ini juga mengandung kalsium, protein, zat besi, dan asam amino, yang membantu tubuh melakukan penyembuhan diri dan membangun masa otot. Selain itu, melansir dari Forbes kelor mengandung sejumlah vitamin esensial, termasuk vitamin A, B2, B6, B12 , C , D dan E. Kelor juga menjadi sumber zat besi, magnesium, kalsium dan seng.

Ada juga mengandung antioksidan didalamnya, yang merupakan zat untuk melindungi sel dari kerusakan dan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Ada beberapa penelitian yang menyatakan bahwa beberapa antioksidan ini juga dapat menurunkan tekanan darah dan mengurangi lemak dalam darah dan tubuh.

Mengutip dari National Library of Medicine sejauh ini, berbagai penelitian mengungkapkan kandungan dalam daun kelor memiliki lebih dari seratus senyawa yang telah dikarakterisasi, termasuk alkaloid, flavonoid, antrakuinon, vitamin, glikosida, dan terpen. Selain itu, daun keringnya juga memiliki kandungan betakaroten, mineral, kalsium, dan kalium yang tinggi. Kandungan asam oleat di dalamnya sekitar 70 persen sehingga cocok untuk dijadikan pelembab. 

Sejauh ini, banyak penelitian tentang kelor yang menggunakan hewan sebagai subjek uji. Kita tidak tahu apakah hasilnya akan sama pada manusia. Para peneliti sedang berupaya untuk mengetahui secara pasti bagaimana ekstrak dari pohon ini mempengaruhi manusia, namun penelitian awal menunjukkan bahwa ekstrak ini dapat membantu dalam menurunkan pembengkakan cairan, kemerahan, dan nyeri. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Manfaat Daun Kelor

Penelitian menunjukkan bahwa secara umum diperbolehkan memakan daun atau mengolahnya dan ekstrak daun yang terbuat dari bubuk dan air mungkin juga aman. Masih dari laman National Library of Medicine daun kelor adalah obat cepat untuk kondisi peradangan seperti peradangan kelenjar, sakit kepala, dan bronkitis.

Daunnya bermanfaat bagi pasien yang menderita insomnia dan mengobati luka. Kelor digunakan secara luas dalam industri kosmetik saat ini, dan dalam sejarah Mesir kuno, kelor juga digunakan untuk menyiapkan salep kulit. 

Manfaat lain dari daun kelor, memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi stres oksidatif, yang dapat membantu penyembuhan luka dan mengurangi peradangan kulit. Sebuah penelitian yang dilakukan tahun 2022 di Frontiers in Nutrition menunjukkan bahwa moringa oleifera mengandung sejumlah enzim yang diduga membantu mencegah penuaan kulit.

Daun kelor kaya akan polifenol tanaman, yang menjadikannya tinggi antioksidan dan memberikan manfaat anti-inflamasi. Kandungan vitamin A dan C, yang keduanya bermanfaat bagi kulit, dan penelitian juga menunjukkan mereka dapat membantu memperlambat proses penuaan. 

Pilihan Editor: Manfaat Daun kelor Setara Konsumsi 7 Jeruk Mengandung Vitamin C

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tekan Penyakit Diabetes Melitus, Ini Langkah Agar Kadar Gula Terkontrol

5 jam lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Tekan Penyakit Diabetes Melitus, Ini Langkah Agar Kadar Gula Terkontrol

Pentingnya edukasi terhadap masyarakat terkait penyakit diabetes sehingga mudah dalam penanganannya.


Pakar Sebut Perlunya Edukasi Diabetes agar Penanganan Lebih Mudah

19 jam lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Pakar Sebut Perlunya Edukasi Diabetes agar Penanganan Lebih Mudah

Pakar mengatakan pentingnya edukasi terkait diabetes sehingga mudah dalam penanganan. Berikut yang perlu diperhatikan.


5 Manfaat Daun Moringa untuk Kesehatan

6 hari lalu

Daun Kelor. Pexels.com
5 Manfaat Daun Moringa untuk Kesehatan

Berikut adalah beberapa manfaat kesehatan potensial dari daun moringa atau biasa disebut daun kelor.


Inilah Daftar Orang yang Tidak Boleh Mengonsumsi Madu

6 hari lalu

Ilustrasi madu. Freepik.com
Inilah Daftar Orang yang Tidak Boleh Mengonsumsi Madu

Meskipun memiliki reputasi sebagai superfood, tidak semua orang boleh mengonsumsi madu. Siapa saja mereka?


Alasan Kita Perlu Makan Buah Persik, Baik buat Jantung dan Imun

12 hari lalu

Ilustrasi buah persik atau buah peach. gourmetegypt.com
Alasan Kita Perlu Makan Buah Persik, Baik buat Jantung dan Imun

Riset menyebut makan buah persik bisa membantu menurunkan berat badan, baik buat kesehatan jantung, pencernaan, kekebalan tubuh.


Ragam Makanan yang Memperparah Gejala Endometriosis

14 hari lalu

Ilustrasi gorengan. Shutterstock
Ragam Makanan yang Memperparah Gejala Endometriosis

Meski tak ada obatnya, endometriosis bisa diatasi dengan operasi dan gejala bisa diredakan dengan pola makan dan gaya hidup yang tepat.


Begini Penjelasan Penderita Diabetes Mudah Lapar

14 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Begini Penjelasan Penderita Diabetes Mudah Lapar

Penderita diabetes mudah lapar karena perubahan fungsi insulin.


Kandungan dan Cara Mengkonsumsi Susu Evaporasi

16 hari lalu

Ilustrasi susu segar (Pixabay.com)
Kandungan dan Cara Mengkonsumsi Susu Evaporasi

Susu evaporasi merupakan produk susu serbaguna yang kaya akan nutrisi penting seperti kalsium, protein, dan vitamin.


5 Jenis Ikan yang Disarankan untuk Penderita Diabetes

16 hari lalu

Potongan-potongan salmon yang berbentuk seperti patung Oscar yang akan disajikan pada acara makan malam Academy Awards ke-91 atau Piala Oscar 2019 dalam acara kunjungan media di Los Angeles, California, 15 Februari 2019. Academy Awards ke-91 atau Piala Oscar 2019 akan digelar pada 24 Februari 2019 saktu setempat. REUTERS/Mario Anzuoni
5 Jenis Ikan yang Disarankan untuk Penderita Diabetes

Penderita diabetes sebaiknya mengonsumsi sejumlah ikan berikut ini, namun tidak disarankan untuk digoreng


5 Manfaat Cek Gula Darah Secara Rutin

17 hari lalu

Warga melakukan pengecekan kesehatan di Kelurahan Kramat, Jakarta Pusat, Selasa, 14 Mei 2024. Dalam kegiatan ini Suku Dinas PPKUKM Jakarta Pusat berkolaborasi dengan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat mengedukasi masyarakat yang memiliki usaha kuliner untuk menjaga kebersihan dan kehigienisan makanan yang diperdagangkan. Selain edukasi warga juga mendapat pelayanan kesehatan seperti pengecekan gula darah. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
5 Manfaat Cek Gula Darah Secara Rutin

Cek gula darah secara rutin memiliki banyak manfaat tak hanya bagi penderita diabetes.