Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pentingnya Anak Muda Peduli pada Penyakit Demensia

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Diskusi Publik: Stop Pikun di Usia Muda, bekerja sama dengan UNIKA Atma Jaya (UAJ) pada 6 Maret 2020 di Jakarta/Istimewa
Diskusi Publik: Stop Pikun di Usia Muda, bekerja sama dengan UNIKA Atma Jaya (UAJ) pada 6 Maret 2020 di Jakarta/Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Yayasan Alzheimer’s Indonesia (ALZI) meningkatkan kesadaran anak muda akan risiko demensia yang disebabkan oleh gaya hidup sejak muda melalui kampanye Elevate, Love, Passion, Humanity, Inclusivity, Engage (ELPHIE) Youth. Kepedulian generasi muda akan demensia dan Alzheimer ini diharapkan dapat membangun Indonesia menjadi negara ramah demensia dan ramah lansia. Kampanye ini diluncurkan bersamaan dengan Diskusi Publik: Stop Pikun di Usia Muda, bekerja sama dengan UNIKA Atma Jaya (UAJ).

Penyakit Alzheimer - salah satu jenis demensia - yang ditandai dengan penurunan daya ingat, penurunan kemampuan berpikir dan berbicara, serta perubahan perilaku, dianggap hanya dialami oleh orang tua paruh baya. Namun, berdasarkan riset yang dikeluarkan oleh The Alzheimer’s Society pada 2014, terdapat sekitar 42 ribu penduduk usia produktif di Inggris terkena Early Onset Dementia (EOD), tanda-tanda demensia. Jumlah orang dengan demensia (ODD) di Indonesia pun diprediksi akan mencapai 2 juta orang pada tahun 2030, meningkat sekitar 67 persen dibanding tahun 2016. Faktor genetik dan gaya hidup tidak sehat umumnya menjadi penyebab utama. Pikiran negatif seperti galau yang berkepanjangan, berpikir negatif, stres dan depresi yang dibiarkan dalam waktu yang lama juga membuat resiko demensia semakin besar.

Direktur Regional Alzheimer Asia Pasifik dan Founder Alzheimer’s Indonesia DY Suharya mengatakan generasi muda berperan penting dalam peningkatan kualitas hidup ODD, lansia dan diri sendiri. "Dengan ajakan yang kami lakukan melalui kampanye ELPHIE Youth, kami harapkan generasi muda tergerak untuk meningkatkan kualitas hidup diri sendiri dengan menjaga kesehatan fisik dan mental sehingga bisa berperan aktif mengontribusikan berbagai keahliannya untuk menciptakan lingkungan ramah demensia dan ramah lansia di Indonesia,” ujar DY Suharya pada konferensi pers 6 Maret 2020 di Jakarta.

Rektor UAJ, A. Prasetyantoko, menyatakan bentuk dukungan yang diberikan UAJ terhadap ALZI salah satunya adalah tersedianya Atma Jaya Alzheimer Indonesia Center for Excellence (ATZI) di lingkungan kampus sejak 2018. ATZI merupakan sebuah ruang bersama untuk mengakses informasi dan edukasi lengkap terkait ODD. A. Prasetyantoko menjelaskan, ATZI menjadi langkah konkrit serta contoh praktik kolaborasi yang baik antara masyarakat sipil dan institusi Pendidikan Tinggi untuk melahirkan gerakan dan advokasi yang berdasarkan riset sehingga bisa menjadi data yang bermanfaat bagi para pengambil kebijakan di bidang kesehatan. UAJ bertekad untuk terus berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk edukasi dan berjejaring mengenai Alzheimer secara khusus.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain kampanye ELPHIE Youth, ALZI juga memperkenalkan buku edukasi 'Stop Pikun di Usia Muda' serta mengadakan kerja sama dengan platform penggalangan dana BenihBaik.com demi mempermudah penyaluran bantuan untuk ODD. Penulis dari buku berjudul 'Stop Pikun di Usia Muda' Yuda Turana mengatakan bahwa banyak cara untuk meminimalisir risiko pikun yang dapat berdampak pada demensia. “Berbagai fakta penelitian menunjukkan faktor hipertensi, diabetes, merokok, kurang tidur, stres, dan kesendirian akan mengakibatkan otak mengerut lebih cepat. Olahraga, nutrisi, dan kebiasaan hidup sehat dapat mencegah kepikunan,” katanya.

Sementara itu, Andy F. Noya selaku CEO BenihBaik.com mengatakan bahwa ia salut pada ALZI yang tak henti-hentinya mengajak kita semua untuk peduli pada kualitas orang tua dan 'Jangan Maklum dengan Pikun'. "Kami, BenihBaik.com menyambut baik kerja sama dengan ALZI untuk bersama-sama meningkatkan kualitas hidup ODD dan mencegah terjadinya demensia. Semoga kegiatan ini menjadi kepedulian semua pihak," kata Andy.

Sejumlah generasi muda pun turut mendukung gerakan ELPHIE Youth. Salah satunya pasangan muda Handikin dan Pao selaku inisiator gerakan Everest4ALZI, kegiatan pendakian gunung untuk misi sosial membantu ODD. Tahun lalu, mereka berhasil menaklukkan puncak gunung Everest dan mengumpulkan Rp 198 juta untuk disumbangkan ke ALZI. “Kami harap cerita kami dapat menginspirasi generasi muda lainnya untuk mengurangi risiko pikun. Kami yakin anak muda yang keren adalah mereka yang peduli pada orang tua dan mau bergerak melakukan sesuatu untuk kebaikan sesama,” kata Pao.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gejala Gangguan Kognitif yang Bisa Berujung Demensia. Cek Juga Pencegahannya

7 hari lalu

Ilustrasi otak. Pixabay
Gejala Gangguan Kognitif yang Bisa Berujung Demensia. Cek Juga Pencegahannya

Satu dari 10 orang yang didiagnosis gangguan kognitif ringan kelak akan mengalami demensia. Berikut gejala yang perlu diwaspadai dan pencegahannya.


Faktor yang Mempercepat Penuaan Otak, Kesepian sampai Kurang Pendidikan

9 hari lalu

Ilustrasi wanita kesepian. shutterstock.com
Faktor yang Mempercepat Penuaan Otak, Kesepian sampai Kurang Pendidikan

Para ilmuwan menemukan beberapa faktor dan kebiasaan yang tampak tak berbahaya bisa mempercepat penuaan otak.


Diet Mediterania dan Konsumsi Minyak Zaitun Bantu Kurangi Risiko Demensia

9 hari lalu

Ilustrasi diet makanan mentah. Freepik.com/Yanalya
Diet Mediterania dan Konsumsi Minyak Zaitun Bantu Kurangi Risiko Demensia

Diet Mediterania yang mengkonsumsi biji-bijian utuh, kacang-kacangan, sayuran, ikan, produk susu, dan minyak zaitun bantu kurangi risiko demensia.


Inilah 8 Penyebab Pikun Datang Lebih Cepat

12 hari lalu

Ilustrasi orang lupa
Inilah 8 Penyebab Pikun Datang Lebih Cepat

Pikun diartikan sebagai penurunan fungsi bagian luar jaringan otak atau cortex yang menyebabkan penurunan intelektual.


Tak Ingin Pikun Usia Muda? Lakukan Tips Berikut

12 hari lalu

Ilustrasi orang lupa
Tak Ingin Pikun Usia Muda? Lakukan Tips Berikut

Gaya hidup membantu untuk mengurangi resiko pikun sampai demensia alzheimer.


Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

18 hari lalu

Ilustrasi wanita tersenyum pada orang tua atau lansia di panti jompo. shutterstock.com
Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

Merawat orang tua dengan demensia menyebabkan burnout, apalagi jika Anda harus merawat anak juga alias generasi sandwich. Simak saran pakar.


Anies Minta Anak Muda Tak Putus Asa dengan Proses Politik

26 hari lalu

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menemui Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, usai mengikuti pembacaan putusan sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi, pada Senin sore, 22 April 2024. Pertemuan itu berlangsung di Nasdem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
Anies Minta Anak Muda Tak Putus Asa dengan Proses Politik

Anies Baswedan menyampaikan terima kasih kepada anak-anak muda yang telah memberi warna baru pada pilpres kali ini.


Memahami Tahapan Alzheimer, pada Usia Berapa Biasa Terserang?

27 hari lalu

Ilustrasi demensia/Alzheimer. Wisegeek.com
Memahami Tahapan Alzheimer, pada Usia Berapa Biasa Terserang?

Meski biasanya dialami lansia atau usia 65 tahun ke atas, orang yang lebih muda juga bisa kena Alzheimer. Kenali tahapannya agar waspada gejalanya.


Dari Tumor hingga Henti Jantung, Inilah Sederet Istilah Medis yang Kerap Disalahpahami

30 hari lalu

Ilustrasi tumor mata
Dari Tumor hingga Henti Jantung, Inilah Sederet Istilah Medis yang Kerap Disalahpahami

Banyak istilah medis yang sering dipahami dengan keliru. Berikut di antaranya.


4 Bumbu Dapur Sahabat Kesehatan Otak dan Penangkal Alzheimer

33 hari lalu

Ilustrasi bumbu lada hitam. REUTERS
4 Bumbu Dapur Sahabat Kesehatan Otak dan Penangkal Alzheimer

Salah satu metode efektif untuk meningkatkan kesehatan otak dan mencegah penyakit Alzheimer adalah dengan mengonsumsi makanan yang baik buat otak.