Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Terapi Sederhana Meredakan Rasa Nyeri Karena Sakit Pinggang

Reporter

image-gnews
Ilustrasi sakit pinggang. Shutterstock
Ilustrasi sakit pinggang. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seiring dengan pertambahan usia, teutama saat memasuki paruh baya, manusia cenderung mengalami rasa nyeri karena sakit pinggang.

Berdasarkan Harvard Special Health Report Men's Health: Fifty and Forward, nyeri pada punggung memengaruhi beberapa titik dalam hidup sekitar empat dari lima orang di Amerika. Sakit punggung sama-sama dapat menyerang pria dan wanita.

Dilansir dari Health Harvard Edu, semakin berumur seseorang, maka tulang dan persendian di pinggang mulai turut berubah. Sebagian besar kasus sakit pinggang berasal dari ketegangan atau keseleo.

Biasanya, yang dilakukan adalah menunggu nyeri hilang dengan sendirinya. Jika rasa sakit tidak kunjung membaik dalam kurun tiga hingga empat hari, menemui dokter adalah pilihan terbaik.

Simak beberapa pengobatan rumahan untuk membantu meringankan rasa sakit pinggang berikut.

1. Terapi dingin dan panas

Untuk terapi ini, dianjurkan mengompres dengan air dingin es, bukan air panas. Lakukan sesegera mungkin, setelah sakitnya terasa. Kompres ini dapat meredakan nyeri dengan membuat area tersebut menjadi mati rasa dan mencegah atau mengurangi pembengkakan yang ada.

Apabila sakit punggung tak kunjung reda setelah 48 jam, oleskan bantalan pemanas atau botol air panas ke pinggang. Kehangatan yang ditimbulkan dapat menenangkan dan mengendurkan otot yang sakit. Meningkatkan aliran darah, sehingga membantu proses penyembuhan. Namun, terapi panas hanya berguna untuk minggu pertama terapi.

2. Istirahat secukupnya

Setelah dilakukan terapi, istirahat di tempat tidur masih bisa diandalkan untuk meredakan sakit pinggang. Terutama jika rasa sakitnya sudah parah, sehingga menimbulkan nyeri ketika duduk atau berdiri. Tetapi, membatasi waktu berbaring juga patut dicoba. Misalnya dibatasi hanya beberapa jam, tidak lebih dari satu atau dua hari.

3. Aktivitas fisik

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Olahraga terbukti dapat membangun otot menjadi kuat dan fleksibel, sehingga tidak terlalu rentan mengalami cedera. Kabar baiknya, aktivitas fisik juga dapat membantu proses penyembuhan untuk sakit pinggang. Beberapa aktivitas yang baik biasanya mencakup tiga bentuk latihan seperti aerobik, latihan kekuatan, dan fleksibilitas.

4. Terapi komplementer

Beberapa jenis terapi komplementer yang membantu meredakan sakit pinggang yakni:

  1. Akupunktur

Selama akupunktur, terapis akan memasukkan jarum steril berukuran sangat kecil ke titik-titik yang tepat di tubuh. Gunanya untuk melepaskan energi yang tersumbat.

  1. Manipulasi tulang belakang

Pada terapi ini, ahli tulang akan memberikan tekanan langsung ke tubuh pasien. Hal ini bertujuan memperbaiki kesejajaran tulang belakang.

  1. Pijat terapeutik untuk mengendurkan otot yang sakit

Berbagai terapi gerakan seperti yoga dapat membantu meregangkan dan memperkuat otot punggung.

5. Mengonsumsi Suplemen

Zat terbaik yang membantu meredakan sakit pinggang adalah vitamin dan mineral dari makanan. Tetapi perlu dikonfirmasi kepada dokter, suplemen mana yang dapat membantu. Magnesium adalah salah satu zat mineral yang berperan dalam kontraksi otot. Kekurangan zat ini dapat menyebabkan lemahnya otot dan timbulknya kram.

ANNISA FEBIOLA

Baca juga: Penyebab Sakit Pinggang yang Menyerang Wanita Muda, Gejala PMS hingga Hamil

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ini Tanda-tanda Lutut Terkena Tumor Metastasis dari Kanker Paru-paru

21 jam lalu

Ilustrasi nyeri lutut. shutterstock.com
Ini Tanda-tanda Lutut Terkena Tumor Metastasis dari Kanker Paru-paru

Nyeri lutut juga dapat terjadi akibat komplikasi yang tidak biasa dari kanker paru-paru seperti sindrom neoplastik.


Sebabkan Nyeri pada Pergelangan Kaki, Kenali Penyebab dan Perawatan Sindrom Tarsal Tunnel

12 hari lalu

Ilustrasi wanita memijat pergelangan kaki bengkak. Freepik.com/Stefamerpik
Sebabkan Nyeri pada Pergelangan Kaki, Kenali Penyebab dan Perawatan Sindrom Tarsal Tunnel

Sindrom Tarsal Tunnel dapat menyebabkan nyeri, kesemutan, mati rasa, sensasi terbakar, atau kelemahan pada pergelangan kaki.


Terapi Kesehatan yang Sempat Viral dan Masih Populer

12 hari lalu

Ilustrasi terapi bekam. shutterstock.com
Terapi Kesehatan yang Sempat Viral dan Masih Populer

Berikut lima tren kesehatan yang sempat viral dan masih populer sampai sekarang. Ingat, tak semua baik dilakukan dan cocok untuk setiap orang.


Nyeri Pinggul Bisa Jadi Tanda Kolesterol Tinggi

21 hari lalu

Ilustrasi sakit pinggang. Shutterstock
Nyeri Pinggul Bisa Jadi Tanda Kolesterol Tinggi

Salah satu bagian otot yang paling mungkin terkena dampak dari kolesterol tinggi pertama adalah otot pinggul.


Makna Menangis dari Sisi Ilmiah, Benarkah Ada Gunanya?

28 hari lalu

Ilustrasi pria menangis. shutterstock.com
Makna Menangis dari Sisi Ilmiah, Benarkah Ada Gunanya?

Banyak hal terkait menangis dari sisi ilmiah, termasuk melepaskan hormon bahagia yang membantu mengobati luka dan meredakan stres. Adakah gunanya?


108 Daftar Obat Penurun Demam yang Aman Versi BPOM

29 hari lalu

Demam biasanya menjadi pertanda atas respons tubuh dalam menghadapi suatu penyakit. Berikut daftar obat demam yang aman versi BPOM. Foto: Canva
108 Daftar Obat Penurun Demam yang Aman Versi BPOM

Demam biasanya menjadi pertanda atas respons tubuh dalam menghadapi suatu penyakit. Berikut daftar obat demam yang aman versi BPOM.


Mantan PM Thailand Thaksin Shinawatra Dijadwalkan Bebas Hari Ini

30 hari lalu

Mantan Perdana Menteri Thailand Thaksin Shinawatra, memberi isyarat di bandara Don Mueang di Bangkok, Thailand 22 Agustus 2023. REUTERS/Athit Perawongmetha
Mantan PM Thailand Thaksin Shinawatra Dijadwalkan Bebas Hari Ini

Meskipun diberikan pembebasan bersyarat, eks PM Thailand Thaksin Shinawatra bisa menghadapi masalah hukum atas tuduhan menghina monarki pada 2015.


Ratusan Petugas KPPS Kota Bekasi Jatuh Sakit Usai Pencoblosan, 3 Orang Dirawat di RS

30 hari lalu

Anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menunjukkan surat suara pemilihan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI di TPS 02 Desa Kanekes, Lebak, Banten, Rabu, 14 Februari 2024. Dilarangnya penggunaan listrik di wilayah adat Suku Badui tersebut membuat perhitungan surat suara Pemilu 2024 pada malam hari hanya menggunakan senter. ANTARA/Muhammad Bagus Khoirunas
Ratusan Petugas KPPS Kota Bekasi Jatuh Sakit Usai Pencoblosan, 3 Orang Dirawat di RS

Ratusan petugas KPPS Kota Bekasi kelelahan sehingga jatuh sakit usai pencoblosan Pemilu 2024. inas Kesehatan mencatat ada 136 petugas KPPS yang sakit.


Bisakah Hasil Hipnosis Diandalkan? Simak Penjelasan Berikut

31 hari lalu

Ilustrasi hipnoterapi atau hipnosis 2 biji. shuttertock.com
Bisakah Hasil Hipnosis Diandalkan? Simak Penjelasan Berikut

Hipnosis bisa digunakan untuk membantu mengatasi rasa sakit atau kecemasan, bisa juga membantu mengubah perilaku berbahaya. Optimalkah hasilnya?


Suplemen Kolostrum Tengah Diminati, Ahli Diet Ingatkan Efek Sampingnya

36 hari lalu

Ilustrasi wanita minum suplemen. Foto : Freepik
Suplemen Kolostrum Tengah Diminati, Ahli Diet Ingatkan Efek Sampingnya

Muncul kolostrum dalam bentuk suplemen yang semakin populer lewat media sosial dan dikonsumsi oleh orang dewasa. Simak efek sampingnya.