Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ahli Gizi Unair Jelaskan Soal Minum Air Rendaman 8 Bawang Putih

Reporter

image-gnews
Ilustrasi bawang putih. Pixabay.com/Pam de Butler
Ilustrasi bawang putih. Pixabay.com/Pam de Butler
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Guna meminimalisir hoaks, perlu adanya edukasi kepada masyarakat. Qonita Rachmah, seorang Dosen Program Studi Gizi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga (Unair) angkat bicara. Ia paparkan fakta-fakta terkait makanan yang dapat mencegah dan mengobati Covid-19.

Fenomena panic buying yang terjad beberapa waktu lalu bisa dikatakan sebagai buah dari kurangnya pemahaman masyarakat. Berbondong-bondong menyerbu supermarket, toko, swalayan untuk mendapatkan produk susu yang diyakini bisa mengobati infeksi Covid-19.

Namun, beberapa pakar menegaskan bahwa produk tersebut tak berperan dalam mengobati seseorang dari infeksi Covid-19. Hal tersebut ia sampaikan dalam Webinar Gizi yang digelar tim KKN 64 Kelompok 221 Unair pada Sabtu, 31 Juli 2021.

Sepengamatan Qonita, sudah muncul beberapa hoaks menyoal hal tersebut. Misalnya meminum air rendaman 8 siung bawang putih dapat menyembuhkan Covid-19. Sementara, fakta dari beberapa penelitian menyebutkan bahwa konsumsi air rendaman bawang yang berlebihan dapat mengakibatkan keracunan.

“Amannya untuk konsumsi bawang putih, cukup untuk bahan masakan saja,” ungkap Qonita, dikutip Tempo.co dari laman resmi Unair. 

Hoaks berikutnya menyangkut telur rebus. Kabar-kabar burung menyampaikan bahwa dengan memakan telur rebus, maka akan membebaskan tubuh dari virus penyebab Covid-19. Namun, tak ada penelitian ilmiah yang menyebutkan hal serupa.

“Telur merupakan sumber protein hewani, tetapi jangan mengonsumsi telur setiap hari, terutama bagi usia menjelang lansia. Kuning telur mengandung kolesterol yang cukup tinggi,” begitu jelas Qonita.

Selain itu, muncul pula hoaks yang mengatakan bahwa minyak kayu putih dapat mencegah dan mengobati Covid-19. Bahkan, ada yang sampai meminum minyak kayu putih.

Sayangnya, berdasarkan fakta dijelaskan bahwa meminum minyak kayu putih dapat mengakibatkan keracunan. Berbagai gejala dapat muncul 15 sampai 30 menit pasca meminum minyak kayu putih.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Dengan gejala mual, muntah, diare, pusing dan gangguan saraf pusat,” ujarnya melanjutkan. 

Tak sampai di sana, muncul pula hoaks makanan dan minuman alkali ber-pH tinggi dapat melawan Covid-19. Sedangkan dalam faktanya, virus tak diukur melalui satuan pH atau derajat keasaman.

“Saya rasa tidak perlu kita berfokus pada ph makanan. Ketika kita sudah memakan makanan dengan gizi seimbang, maka makanan tersebut akan mengoptimalkan pH di dalam tubuh kita,” jelas Qonita lagi.

Hoaks mengonsumsi air hangat dan garam setiap 15 menit bisa mematikan Covid-19 juga menggerayangi masyarakat. Faktanya, meminum air putih bertujuan agar terhindar dari dehidrasi. Kata Qonita, bukan berarti dapat membunuh virus penyebab Covid-19.

Qonita mengimbau masyarakat untuk tak sembarang pecaya pada informasi yang datang. “Masyarakat harapannya dapat lebih memilah mana perkataan yang dapat dipercaya dan tidak dipercaya,” katanya menutup.

ANNISA FEBIOLA

Baca juga: Viral Bawang Putih Bisa Sembuhkan Covid-19, Bagaimana Faktanya?

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

2 jam lalu

Seorang pria yang mengenakan masker berjalan melewati ilustrasi virus di luar pusat sains regional di tengah wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Oldham, Inggris, 3 Agustus 2020. [REUTERS/Phil Noble]
Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.


Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

21 jam lalu

Dwina Septiani Wijaya. Dok. Peruri
Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.


Tips Lolos UTBK SNBT 2024 Versi Unair

1 hari lalu

Peserta mempersiapkan berkas sebelum mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Tips Lolos UTBK SNBT 2024 Versi Unair

Simak tips lolos UTBK SNBT 2024 di sini.


Lowongan Kerja Tergerus AI, Pakar Unair: Pekerja Skill Rendah Semakin Tertekan

2 hari lalu

Ilustrasi Kecerdasan Buatan (Yandex)
Lowongan Kerja Tergerus AI, Pakar Unair: Pekerja Skill Rendah Semakin Tertekan

Pakar Unair mewanti-wanti regulator soal bahaya AI terhadap dunia kerja. AI bisa menyulitkan angkatan kerja baru, terutama yang memiliki skill rendah.


Unair Buka Pendaftaran 4 Jalur Seleksi Mandiri: Jadwal Lengkap, Syarat dan Biayanya

3 hari lalu

Salah satu peserta memperlihatkan surat keterangan hasil tes cepat (rapid test) sebelum mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Universitas Airlangga (Unair), Surabaya, Jawa Timur, Ahad, 5 Juli 2020. UTBK yang diikuti 31.242 peserta tersebut selain memberlakukan protokol kesehatan juga mewajibkan peserta menunjukkan surat keterangan hasil rapid test guna mencegah penyebaran COVID-19. ANTARA/Moch Asim
Unair Buka Pendaftaran 4 Jalur Seleksi Mandiri: Jadwal Lengkap, Syarat dan Biayanya

Universitas Airlangga buka Seleksi Mandiri, yang terdiri dari empat jalur yaitu Mandiri Prestasi, Mandiri UTBK, Mandiri Ujian Tulis, Mandiri Kemitraan Ujian Tulis.


Tak Wajib Publikasi di Jurnal Scopus, Berapa Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen untuk Angka Kredit?

4 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Tak Wajib Publikasi di Jurnal Scopus, Berapa Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen untuk Angka Kredit?

Penulisan jurnal ilmiah bagi dosen akan membantu menyumbang angka kredit dosen, meskipun tak wajib publikasi di jurnal Scopus.


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

4 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


Pengamat Politik Unair Soal Gugatan Sengketa Pilpres, Hasil Jika Berdasarkan Bukti Hukum dan Unsur Tekanan Politik

4 hari lalu

Ketua Majelis Hakim Mahkamah Konstitusi Suhartoyo (kiri) memimpin sidang perselisihan hasil Pilpres 2024 dengan pemohon capres-cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dan pemohon capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Senin Rabu 3 April 2024. Sidang tersebut beragenda mendengarkan keterangan saksi dan ahli yang dihadirkan oleh termohon yakni KPU membawa satu ahli dan dua saksi fakta, sedangkan Bawaslu membawa satu ahli dan tujuh saksi. TEMPO/Subekti.
Pengamat Politik Unair Soal Gugatan Sengketa Pilpres, Hasil Jika Berdasarkan Bukti Hukum dan Unsur Tekanan Politik

Pengamat politik Unair sebut sengketa pilpres bisa diterima jika berdasarkan bukti hukum di persidangan. Bagaimana jika sarat tekanan politik?


Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

6 hari lalu

Pekerja mengupas bawang merah di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Senin, 4 Maret 2024. Melansir data Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas) pada Senin (4/3/2024), berbagai jenis bawang tercatat naik signifikan. Harga bawang merah naik sebesar 8,75 persen menjadi Rp36.770 per kilogram dan bawang putih bonggol naik 6,79 persen menjadi Rp41.670 per kilogram. TEMPO/Tony Hartawan
Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

Harga bawang merah untuk pembelian secara eceran bahkan mencapai Rp 80 ribu per kg.


Biaya Kuliah Unair 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

7 hari lalu

Mahasiswa baru Unair dalam Pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2023.
Biaya Kuliah Unair 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

Rincian biaya kuliah jalur SNBP, SNBT, Mandiri Reguler, dan Mandiri Kemitraan UnairN2024/2025.