Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bunuh Diri Tak Hanya Tersebab Masalah Tunggal

Reporter

Editor

Bram Setiawan

image-gnews
Ilustrasi pencegahan atau stop bunuh diri. Shutterstock
Ilustrasi pencegahan atau stop bunuh diri. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBunuh diri merupakan fenomena yang terjadi di berbagai negara di dunia. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mencatat, setidaknya tiap tahun ada 703 ribu kasus percobaan bunuh diri. Kasus bunuh diri merupakan tragedi yang mempengaruhi keluarga, karena memiliki efek jangka panjang untuk orang-orang yang ditinggalkan.

Menurut catatan WHO, bunuh diri merupakan penyebab kematian keempat pada 2019.  Adapun 77 persen kasus bunuh terjadi di berbagai negara berpenghasilan rendah dan menengah.

Kasus bunuh diri negara berpenghasilan tinggi saat mengalami tekanan hidup, di antaranya putusnya hubungan sosial dan penyakit kronis yang tak sembuh. Bunuh diri juga dipengaruhi pengalaman masa lalu seperti kekerasan, pelecehan, diskriminasi.

Sudah sejak lama kasus bunuh diri menjadi fokus penelitian para ilmuwan. Sosiolog Prancis Emile Durkheim dalam bukunya Le Suicide: Étude de Sociologie (1897) membagi empat tipe bunuh diri yang merujuk dua aspek sosial. Pertama integrasi sosial tentang kemampuan individu untuk terikat dalam tatanan masyarakat. Kedua, regulasi moral berupa aturan atau norma yang mengatur kehidupan individu.

Empat tipe bunuh diri menurut Emile Durkheim:

  • Bunuh diri egoistis

Santi Marliana dalam laporan ilmiahnya di Universitas Indonesia berjudul Bunuh Diri sebagai Pilihan Sadar Individu: Analisa Kritis Filosofis Terhadap Konsep Bunuh Diri Emile Durkheim menjelaskan, bunuh diri egoistis terjadi karena hubungan integrasi antara kelompok sosial (masyaraka) dengan individu manusia.

Bunuh diri egoistis terjadi akibat tingkat integrasi sosial rendah atau menurunnya pembauran yang terjadi dalam suatu masyarakat. Bunuh diri egoistis terkait peran emosi dan perasaan. Setiap manusia hidup dalam masyarakat dan bergantung pada orang lain. Ketika manusia bersikap egois dan tidak ada hubungan dekat dengan lingkungannya, maka akan muncul perasaan kesendirian, sehingga merasa depresi. 

  • Bunuh diri altruistik

Bunuh diri altruistik kebalikan dari egoistis. Bunuh diri altruistik terjadi karena hubungan individu manusia dengan masyarakat sangat dekat. Itu terjadi ketika seseorang memiliki tanggung jawab yang lebih pada kelompok masyarakat. Seseorang akan memiliki pandangan, bahwa dirinya pantas melakukan apa pun, bahkan bunuh diri demi masyarakat (orang lain). Manusia yang bunuh diri altruistik menganggap kematian adalah pembebasan.

  • Bunuh diri anomi
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bunuh diri anomi terjadi ketika adanya regulasi yang melemah atau tidak adanya aturan yang berlaku dalam suatu masyarakat. Bunuh diri anomi muncul karena ketakstabilan sosial akibat kerusakan pedoman dan nilai.

Bunuh diri anomik terjadi seseorang berada dalam situasi norma lama yang sudah tidak berlaku. Sedangkan norma baru belum dikembangkan, sehingga tak ada pegangan hidup. Gangguan ini berpotensi membuat individu merasa tidak puas karena lemahnya kontrol yang tak pernah puas terhadap kesenangan.

  • Bunuh diri fatalis

Alfan Biroli dalam artikelnya berjudul Bunuh Diri dalam Perspektif Sosiologi yang dimuat jurnal Simulacra menjelaskan, bunuh diri fatalis terjadi ketika seseorang terlalu diatur atau dikekang.

Durkheim menggambarkan seseorang yang melakukan bunuh diri fatalis karena menganggap masa depannya telah tertutup atau terkekang oleh disiplin yang menindas. Seseorang yang melakukan bunuh diri fatalis memandang hidupnya tak bisa berubah. Bunuh diri fatalis sebagai upaya menghindari kehidupan yang penuh penderitaan.

NAUFAL RIDHWAN ALY

Baca: Model Novi Amelia Bunuh Diri di Apartemen Kalibata, Polisi: Lompat dari Lantai 8

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kematian Tragis Polisi: Brigadir RA Tewas Diduga Bunuh Diri dan Pembunuhan Brigadir Yosua oleh Ferdy Sambos Cs

49 menit lalu

Brigadir Ridhal Ali Tomi, anggota Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Kota Manado. Dia ditemukan tewas di dalam mobil Toyota Alphard hitam dengan kepala tertembak, di Jalan Mampang Prapatan IV Nomor 20, Jakarta Selatan, Kamis, 15 April 2024. Dok. Instagram
Kematian Tragis Polisi: Brigadir RA Tewas Diduga Bunuh Diri dan Pembunuhan Brigadir Yosua oleh Ferdy Sambos Cs

Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi alias Brigadir RA, mengingatkan kasus pembunuhan Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J pada 2022.


Polisi Pastikan Tidak Ada Orang Lain di dalam Alphard Saat Brigadir RA Tembak Kepalanya

1 jam lalu

Rekaman CCTV yang memperlihatkan Mobil Alphard yang ditunggangi Brigadir Ridhal Ali Tomi. FOTO/video/x
Polisi Pastikan Tidak Ada Orang Lain di dalam Alphard Saat Brigadir RA Tembak Kepalanya

Polisi menyatakan tidak ada orang lain di dalam Alphard saat Brigadir RA bunuh diri dengan cara menembak kepalanya.


Polisi Simpulkan Brigadir RA Tewas Karena Bunuh Diri, Kasus Dianggap Selesai dan Ditutup

3 jam lalu

Brigadir Ridhal Ali Tomi, anggota Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Kota Manado. Dia ditemukan tewas di dalam mobil Toyota Alphard hitam dengan kepala tertembak, di Jalan Mampang Prapatan IV Nomor 20, Jakarta Selatan, Kamis, 15 April 2024. Dok. Instagram
Polisi Simpulkan Brigadir RA Tewas Karena Bunuh Diri, Kasus Dianggap Selesai dan Ditutup

Polres Metro Jakarta Selatan menyimpulkan Brigadir RA tewas bunuh diri di dalam mobil Alphard. Kasus dianggap selesai dan ditutup.


Top Metro : Pengadilan Bebaskan Rocky Gerung Berbicara di Forum Apa pun, Kejanggalan Kematian Brigadir RA

12 jam lalu

Rocky Gerung hadiri sidang pleidoi Haris Azhar di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Senin, 27 November 2023. TEMPO/Desty Luthfiani.
Top Metro : Pengadilan Bebaskan Rocky Gerung Berbicara di Forum Apa pun, Kejanggalan Kematian Brigadir RA

PN Jaksel menolak gugatan perdata terhadap Rocky Gerung yang dituduh menghina Presiden Jokowi


Sosok Brigadir RA di Mata Teman Sekolah, Terbuka dan Humoris

1 hari lalu

Rekaman CCTV yang memperlihatkan Mobil Alphard yang ditunggangi Brigadir Ridhal Ali Tomi. FOTO/video/x
Sosok Brigadir RA di Mata Teman Sekolah, Terbuka dan Humoris

Kepastian tentang kematian Brigadir RA terungkap setelah keluarganya mendapatkan kiriman foto jasad polisi itu di dalam mobil Toyota Aphard.


Kejanggalan di Balik Kematian Brigadir RA, Keluarga: Dia Punya Anak Tiga Tidak Mungkin Bunuh Diri

1 hari lalu

Brigadir Ridhal Ali Tomi, anggota Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Kota Manado. Dia ditemukan tewas di dalam mobil Toyota Alphard hitam dengan kepala tertembak, di Jalan Mampang Prapatan IV Nomor 20, Jakarta Selatan, Kamis, 15 April 2024. Dok. Instagram
Kejanggalan di Balik Kematian Brigadir RA, Keluarga: Dia Punya Anak Tiga Tidak Mungkin Bunuh Diri

Sepupu Brigadir RA meragukan kesimpulan polisi bahwa kerabatnya itu bunuh diri karena Ridhal dikenal sebagai orang yang periang.


Tanpa Diautopsi, Jenazah Polisi yang Diduga Bunuh Diri dalam Alphard Dimakamkan di Manado Hari Ini

1 hari lalu

Anggota Polri saat melakukan olah TKP di Mampang Prapatan, Jakarta. ANTARA/HO-Polres Metro Jaksel
Tanpa Diautopsi, Jenazah Polisi yang Diduga Bunuh Diri dalam Alphard Dimakamkan di Manado Hari Ini

Jenazah Brigadir Ridhal Ali Tomi, polisi yang diduga bunuh diri di dalam mobil Alphard di Mampang dimakamkan di Manado. Tidak diautopsi.


Polisi Ungkap Alasan Keluarga Menolak Autopsi Jenazah Brigadir Ridhal Ali Tomi yang Diduga Tewas Bunuh Diri

1 hari lalu

Rekaman CCTV yang memperlihatkan Mobil Alphard yang ditunggangi Brigadir Ridhal Ali Tomi. FOTO/video/x
Polisi Ungkap Alasan Keluarga Menolak Autopsi Jenazah Brigadir Ridhal Ali Tomi yang Diduga Tewas Bunuh Diri

Brigadir Ridhal Ali Tomi ditemukan tewas dengan luka tembak di pelipis kanan dan tembus ke kiri akibat tembakan senjata api. Diduga bunuh diri.


Diduga Tewas Bunuh Diri dalam Alphard, Jenazah Brigadir Ridhal Ali Tomi Telah Diterbangkan ke Manado

1 hari lalu

Anggota Polri saat melakukan olah TKP di Mampang Prapatan, Jakarta. ANTARA/HO-Polres Metro Jaksel
Diduga Tewas Bunuh Diri dalam Alphard, Jenazah Brigadir Ridhal Ali Tomi Telah Diterbangkan ke Manado

Jenazah Brigadir Ridhal Ali Tomi telah diterbangkan ke Manado pada Ahad dini hari. Polisi menyebut keluarga tidak minta jenazah diautosi.


Brigadir RA Tewas dalam Alphard di Mampang, Kapolresta Manado: Keluarga Terima sebagai Kasus Bunuh Diri

1 hari lalu

Rekaman CCTV yang memperlihatkan Mobil Alphard yang ditunggangi Brigadir Ridhal Ali Tomi. FOTO/video/x
Brigadir RA Tewas dalam Alphard di Mampang, Kapolresta Manado: Keluarga Terima sebagai Kasus Bunuh Diri

Brigadir Ridhal Ali Tomi ditemukan tewas dengan luka tembak di kepala dalam Mobil Alphard di sebuah rumah Mampang. Polisi sebut sebagai bunuh diri.