Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gemar Berolahraga? Perhatikan Kriteria Baju Olahraga yang Baik

image-gnews
Ilustrasi pria berolahraga atau berlari. shutterstock.com
Ilustrasi pria berolahraga atau berlari. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Olahraga merupakan aktivitas yang menyehatkan baik itu untuk fisik atau rohani. Ketika berolahraga, pakaian yang dikenakan dapat membuat perbedaan pengalaman.

Beberapa faktor dapat memengaruhi kenyamanan baju olahraga Anda, termasuk bahan pembuatannya dan kecocokan untuk jenis olahraga yang Anda lakukan. Lantas apa saja kriteria pakaian olahraga yang baik? berikut daftarnya seperti dikutip dari Well Nessed.

6 Kriteria Baju Olahraga

1. Kesesuaian dengan aktivitas olahraga

Meskipun pakaian yang sama bisa dikenakan untuk setiap olahraga yang Anda lakukan, sejumlah olahraga akan lebih menyenangkan jika menggunakan pakaian yang lebih sesuai.

Misalnya, menggunakan celana pendek bersepeda dengan bantalan khusus yang dapat membuat bersepeda jarak jauh lebih nyaman, namun, belum tentu menjadi pilihan pakaian terbaik untuk kelas lari atau latihan kelompok. Celana pendek untuk lari sama-sama tidak cocok untuk bersepeda karena tidak memiliki bantalan sehingga dapat menganggu kenyamanan.

2. Nyaman

Pakaian olahraga yang baik tidak membatasi gerak, tidak membuat panas, ringan, dan memang dirancang khusus untuk olahraga yang Anda lakukan.

Bahan tebal, bagian lengan yang ketat, dan segala masalah kenyamanan lainnya dapat mengganggu pengalaman berolahraga. Pastikan pakaian olahraga anda senyaman mungkin dengan mencobanya sebelum membeli.

3. Bahan yang “Ramah” Keringat

Pakaian dengan bahan yang ramah keringat atau Wicking adalah kemampuan bahan untuk mengalihkan keringat dari kulit dan keluar melalui pakaian agar mudah menguap. Ini membantu menjaga kulit tetap kering dan nyaman.

Kapas dan serat alami lainnya bukanlah bahan yang bagus secara alami. Pakaian katun menyerap kelembapan, baik itu keringat atau hujan. Setelah basah, kapas menjadi berat dan dingin, kehilangan bentuknya dan menempel di tubuh Anda. Hal ini dapat membuat kulit menjadi lecet. 

Jika Anda berlari, bersepeda, mendaki, atau melakukan jenis olahraga apa pun di mana Anda akan banyak berkeringat, menggunakan pakaian dengan bahan wicking adalah pilihan yang baik.

Dalam sebuah riset yang dipublikasikan Allied Academies pada 2017 yang membahas tentang pakaian olahraga yang memengaruhi efek pendinginan badan setelah berolahraga, ditemukan bahwa pakaian dengan bahan polipropena lebih baik dibandingkan poliester biasa karena dapat membuat badan lebih cepat kering dari keringat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Anti-Mikroba

Pernahkah merasa setelah mencuci peralatan olahraga, lalu memakainya dan mulai berolahraga, pakaian itu mulai berbau seperti tidak pernah dicuci?

Hal itu bukan karena pakaian olahraga masih kotor, hanya saja terdapat mikroba yang terperangkap di dalam serat pakaian yang tidak hilang oleh pencucian. Solusinya adalah merendam pakaian dalam white wine vinegar untuk membunuh mikroba ini. 

Tetapi karena itu tidak terlalu praktis, Anda dapat memilih untuk membeli pakaian yang memiliki sifat anti-mikroba. Pakaian yang diperlakukan secara khusus ini jauh lebih kecil kemungkinannya untuk mengembangkan bau tidak sedap yang tidak akan hilang dengan pencucian biasa.

5. Visibilitas Tinggi

Jika berolahraga di luar ruangan pada malam hari, pakaian Anda sebaiknya mudah terlihat oleh pengguna jalan lain seperti berwarna cerah atau memiliki strip cahaya reflektif. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti tertabrak kendaraan.

6. Memiliki perlindungan UV

Jika berolahraga di bawah sinar matahari, Anda dapat menggunakan pakaian dengan kemampuan perlindungan UV. Paparan sinar matahari selama dua puluh hingga tiga puluh menit sering dianggap baik untuk tubuh karena memicu produksi vitamin D.

Namun, jika Anda sangat sensitif terhadap sinar matahari, tinggal di tempat yang mataharinya terasa sangat terik, Anda mungkin lebih baik melindungi diri dari sinar matahari.

Layaknya sun screen, pakaian pelindung UV menggunakan sistem SPF yang semakin tinggi angkanya, semakin banyak perlindungan yang akan Anda dapatkan. Tentu saja, pakaian pelindung UV hanya melindungi kulit yang tertutup sehingga Anda masih perlu mengoleskan sun screen ke area kulit yang terbuka saat melakukan olahraga luar ruang. Terutama selepas pagi hari.

HATTA MUARABAGJA
Baca juga : Bosan di Rest Area Jalan Tol? Badan Pegal? Lakukan Olahraga Ringan Berikut Ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

9 hari lalu

Ilustrasi perempuan olahraga di gym. Foto: Freepik.com/Jcomp
Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Ternyata olahraga ringan selama 15 menit dapat meningkatkan kekebalan dengan meningkatkan kadar sel pembunuh alami bernama raising natural killer (NK)


10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

16 hari lalu

Bagaimana cara mengatasi ngantuk saat puasa? Ikuti tipsnya berikut ini supaya puasa semakin lancar. Salah satunya harus rajin berolahraga. Foto: Canva
10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

Bagaimana cara mengatasi ngantuk saat puasa? Ikuti tipsnya berikut ini supaya puasa semakin lancar. Salah satunya harus rajin berolahraga.


Spesialis KFR Bagi Tips Stimulasi Aktivitas Fisik Anak sesuai Usia

16 hari lalu

Ilustrasi anak bermain/UNIQLO
Spesialis KFR Bagi Tips Stimulasi Aktivitas Fisik Anak sesuai Usia

Pakar mengatakan stimulasi aktivitas fisik pada anak bisa dimulai dari usia 0-1 tahun dan disesuaikan kemampuan di usianya.


3 Rekomendasi Waktu Olahraga Saat Puasa untuk Menurunkan Berat Badan

16 hari lalu

Agar tubuh tidak lemas, perhatikan waktu olahraga saat puasa yang tepat. Anda bisa melakukan sebelum berbuka atau setelah buka puasa. Foto: Canva
3 Rekomendasi Waktu Olahraga Saat Puasa untuk Menurunkan Berat Badan

Agar tubuh tidak lemas, perhatikan waktu olahraga saat puasa yang tepat. Anda bisa melakukan sebelum berbuka atau setelah buka puasa.


7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

17 hari lalu

Ada banyak manfaat olahraga saat puasa, di antaranya bisa mencegah diabetes dan menurunkan berat badan. Berikut penjelasannya.  Foto: Canva
7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Ada banyak manfaat olahraga saat puasa, di antaranya bisa mencegah diabetes dan menurunkan berat badan. Berikut penjelasannya.


Tips Olahraga Optimal Sembari Puasa Ramadan, Kapan Waktu yang Tepat?

18 hari lalu

Ilustrasi olahraga di rumah saat berpuasa. Shutterstock
Tips Olahraga Optimal Sembari Puasa Ramadan, Kapan Waktu yang Tepat?

Tak sekadar beraktivitas fisik, olahraga saat berpuasa Ramadan juga ada ketentuannya. Kapan waktu yang tepat dilakukan?


Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI

21 hari lalu

Ilustrasi pria berenang. mirror.co.uk
Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI

Guru besar FKUI menyarankan penderita penyakit ginjal kronis berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui jenis olahraga yang tepat.


Berpuasa Ramadan Tetap Berolahraga, Ini 5 Pilihan Latihan Kalistenik Ringan

24 hari lalu

Gerak olahraga lunges. shutterstock.com
Berpuasa Ramadan Tetap Berolahraga, Ini 5 Pilihan Latihan Kalistenik Ringan

Kalistenik salah satu pilihan olahraga yang sesuai untuk dilakukan selama Ramadan


Komite Olimpiade Internasional Serukan Boikot Pertandingan Olahraga yang Digagas Rusia

28 hari lalu

Cincin Olimpiade digambarkan di depan The Olympic House, markas Komite Olimpiade Internasional (IOC) pada pembukaan rapat dewan eksekutif Komite Olimpiade Internasional (IOC), di Lausanne, Swiss 8 September 2022.Laurent Gillieron/Pool melalui REUTERS
Komite Olimpiade Internasional Serukan Boikot Pertandingan Olahraga yang Digagas Rusia

Komite Olimpiade Internasional menyerukan pada negara anggota agar jangan mengirimkan atlet ke pertandingan olahraga World Friendship Games


Waktu Terbaik Berolahraga selama Ramadan Menurut Spesialis Ortopedi

29 hari lalu

ilustrasi olahraga berpasangan (Pexels.com)
Waktu Terbaik Berolahraga selama Ramadan Menurut Spesialis Ortopedi

Waktu terbaik berolahraga selama Ramadan adalah setelah berbuka puasa ketika tubuh telah cukup waktu untuk mencerna makanan dan mendapatkan energi.