Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Serat Kehidupan Ulos Batak

image-gnews
Iklan

TEMPO Interaktif, Jakarta:Ulos dalam bahasa Batak berarti kain. Dan biasanya ulos dihadiahkan kepada anak, sanak saudara, tamu dan sebagainya. "Ulos memilki peran pemberi kehidupan dalam setiap ritual siklus kehidupan keluarga Tapanuli. Sekarang ulos tak hanya mewakili orang Batak, tapi ia serat kehidupan lokal di Tanah Air," kata perancang Merdi Sihombing yanag ditemui di sebuah acara pameran kerajinan Indonesia di Jakarta beberapa waktu lalu.

Perancang yang melakukan eksplorasi terhadap ulos dari bahan katun keras menjadi bahan sutra lemas cantik dan menarik ini menuturkan ulos sebagai simbol kreasi dan kesuburan. Menurutnya menenun kain adalah membuat suatu kreasi, suatu obyek yang baru. Seperti menciptakan lagu yang terwujud dimonitor oleh waktu, begitu pula Merdi menilai sehelai ulos muncul sebagai ekspresi dari waktu yang ditanamkan penenun.

Merdi meyakini ulos menjadi metafor yang tidak saja waktu tetapi juga hasil penciptaan atau pembuahaan. Misalnya anak yang baru lahir diberi ulos dan bila meninggalkan dunia, jasadnya  tertutup oleh ulos. Sepasang suami istri yang belum dikarauniai keturunan, sering dilakukan upacara pemberian ulos dari orang tua untuk si anak. "Maksudnya supaya ulos dapat memberkati pasangan tersebut bisa punya anak. Ulos Batak merupakan serat kehidupan," ungkap Merdi.

Fungsi lainnya ulos sering diberikan kepada sang ibu yang sedang mengandung supaya mempermudah lahirnya sang bayi ke dunia dan untuk melindungi ibu dari segala mara bahaya yang mengancam saat proses persalinan. 

Kemudian ia menyebutkan ulos narsitogutoguan atau tenun ulos berbentuk tabung yang ujung-ujungnya tidak dipotong tapi dibiarkan menyambung. Orang percaya bahwa tenunan yang berkesinambungan ini melambangkan kehidupan anaknya, sebagai lanjutan dari generasi yang satu ke generasi berikutnya. "Ulospun bermakna metamorfosis yang berkaitan dengan waktu dan siklus hidup."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ragam hias ulos Batak umumnya berasal dari Jaman Perunggu atau jaman kebudayaan Dongson yanag datang dari Tonkin dan Annam Utara yang terlihat dari hiasan nekara perunggu di jaman tersebut. "Pada upacara pernikahaan ulospun berperan penting. Mangulosi ke dua pengantin mempunyai arti memberkati dan mempersatukan keluarga menjadi keluarga besar," paparnya. Biasanya tutur Merdi, ke dua pengantin diulosi oleh ayah pengantin perempuan dengan sehelai ulos ragi hotang (hotang berarti rotan, lambang hidup panjang)yang memberikan tidak saja berkat tapi juga mengharapkan kehidupan pengantin berjalan langgeng.

Pada ulos ragidup sebagai unsur penting dalam pembentukan ulos sebagai simbol kehidupan. Pada ulos yang relatif baru ini biasanya bagian tenunan putih disambung pada bagian yang berwarna lebih gelap dengan menjahitnya dengan tangan. Ada pula ragidup yang tidak memakai sambungan yang dijahit, tetapi benang lungsi bagian putihnya ditenun disambung merupakan perpanjangan dari bagian lebih gelap.

Fungsi lain yang tak kalah penting ujar Merdi, selain dipakai dalam upacara adat, ulospun dipakai untuk menari. Ulos digantungkan di bahu atau di leher silih berganti sebagai tanda penghormatan dan penghargaan. "Hal inipun menandakan sebuah persahabatan, sebagai atanda pengakuan bahwa si penerima ulos akan menjadi salah satu anggota keluarga."

Untuk acara kematian dipakai ulos sibolang yang dikenakan saat berkabung. warnanya biru indigo yang bervariasi biru muda sampai biru tua. Kata Merdi, di bagian ujungnya terdapat pinggiran yang diberi tenun pilin (sirat) sebesar satu sampai dua sentimeter lebarnya berwarna hitam, merah dan putih. "Fungsi Sibolang ini menggantikan ragidup atau ragihotang pada upacara pertukaran hadiah," ujarnya. HADRIANI P     

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

3 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.
Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.


Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

3 hari lalu

A model presents a creation by designer of Masterindo Jaya Abadi garment industry Ltd. during Indonesia Fashion Week in Jakarta, March 29, 2024. REUTERS/Willy Kurniawan
Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.


Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

3 hari lalu

Dekorasi Rumah dan Dinding yang Hemat Biaya.
Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.


Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

4 hari lalu

Karya Dzikra Afifah berjudul Fragilization by Landscape(Kathe Kollwitz Appropriation) berukuran 33 x 35 x 27 cm. (Dok.Orbital).
Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.


Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

39 hari lalu

Cuplikan video Naruto dalam rangka perayaan ulang tahun ke-20 pada Senin, 3 Oktober 2022. Foto: YouTube Studio Pierrot.
Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

Dari tanggal 28 Maret hingga 30 Juni 2024, pengunjung dapat menyaksikan memoar perjalanan Naruto, salah satu serial manga terlaris sepanjang masa


Pameran China Homelife Berakhir, Sejumlah Perusahaan Tiongkok Diklaim Akan Berinvestasi

43 hari lalu

Ruko-ruko yang menampilkan produk di sektor bangunan, elektronik, kebutuhan rumah tangga dan furniture. Pameran berada di JIExpo, Jakarta sejak 13 Maret 2024, berakhir pada Sabtu, 16 Maret 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Pameran China Homelife Berakhir, Sejumlah Perusahaan Tiongkok Diklaim Akan Berinvestasi

Sebanyak 400 produsen dari Tiongkok serta lokal mengikuti China Homelife. Sejumlah perusahaan Tiongkok diklaim akan berinvestasi di Indonesia.


Artefak Rasulullah Dipamerkan di Batam, Mulai dari Cambuk hingga Tapak Kaki

45 hari lalu

Cambuk peninggalan Nabi Muhammad SAW yang digunakan saat berkuda salah satu artefak yang ditampilkan dalam acara BISPO 2024 di Dang Anom Kota Batam, dari 15-17 Maret 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Artefak Rasulullah Dipamerkan di Batam, Mulai dari Cambuk hingga Tapak Kaki

Pameran benda peninggalan Rasulullah ini pertama kali diselenggarakan di Kota Batam, berlangsung hanya tiga hari.


Pameran Produk Bangunan Hingga Mebel di JIExpo, Banyak Produk Tiongkok

48 hari lalu

Ruko-ruko yang menampilkan produk di sektor bangunan, elektronik, kebutuhan rumah tangga dan furniture. Pameran berada di JIExpo, Jakarta sejak 13 Maret 2024, berakhir pada Sabtu, 16 Maret 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Pameran Produk Bangunan Hingga Mebel di JIExpo, Banyak Produk Tiongkok

Pameran dagang internasional digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta sejak Rabu, 13 Maret 2024 hingga Sabtu, 16 Maret 2024.


Pameran Dagang Pembangunan dan Dekorasi Skala Internasional Dibuka Hari Ini

48 hari lalu

Wakil Direktur Departemen Perdagangan, Provinsi Guangdong, Tiongkok, Shuang Dehui (nomor 5 dari kiri) membuka pameran dagang berskala internasional di JIExpo, Jakarta pada Rabu, 13 Maret 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Pameran Dagang Pembangunan dan Dekorasi Skala Internasional Dibuka Hari Ini

Pameran Building and Decoration Expo (BD Expo), Appliances and Electronic Show (AES), serta China Homelife Indonesia digelar di JIExpo, Jakarta pada Rabu, 13 Maret 2024.


Galeri Orbital Dago Bandung Gelar Pameran Menggambar Langsung Ten Portraits

52 hari lalu

Proses menggambar Krishnamurti Suparka di Galeri Orbital Dago. (Tim.Dokumentasi).
Galeri Orbital Dago Bandung Gelar Pameran Menggambar Langsung Ten Portraits

Galeri Orbital Dago Bandung menggelar pameran karya yang menempatkan seniman menggambar langsung di lokasi.