Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kiat Menjaga Keamanan Data Pribadi

Reporter

image-gnews
Ilustrasi data pribadi (antara/shutterstock)
Ilustrasi data pribadi (antara/shutterstock)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Saat kejahatan siber semakin marak, penting untuk menjaga keamanan data pribadi agar terhindar dari berbagai ancaman yang mungkin terjadi di dunia maya. Misalnya perundungan daring hingga penyalahgunaan data pribadi oleh pihak yang tak bertanggung jawab.

Anda dapat membiasakan lima langkah sederhana namun memiliki manfaat besar dalam menjaga keamanan data pribadi. Berikut kiatnya, dikutip dari siaran pers Kaspersky.

Ganti kata sandi
Memasuki tahun baru berarti sudah saatnya memeriksa dan mengubah kata sandi di semua akun. Aturan utamanya jangan menggunakan kata sandi yang sama untuk banyak akun. Jika memiliki beberapa akun online, solusi pengelola kata sandi yang andal akan sangat membantu. Pengelola kata sandi modern memiliki fitur yang sangat menyederhanakan hidup dengan password, seperti fitur isi otomatis untuk berbagai browser dan platform.

Langganan notifikasi tentang kebocoran data akun
Jika detail akun bocor, penyerang dapat menggunakannya untuk mengambil alih akun. Namun, Anda dapat mengatasinya dengan berlangganan layanan yang mampu memindai kebocoran data terkini dan apakah menjadi korban pelanggaran tersebut.

Gunakan VPN
VPN harus dimiliki oleh siapa saja yang ingin tetap aman dan privasi terlindungi ketika online. Sekarang, berbagai manfaat VPN telah berkembang secara signifikan. Anda dapat berbelanja online dengan aman, menonton layanan streaming dari mana saja di dunia, atau mengakses konten lokal. Layanan VPN modern juga memberikan kecepatan trafik online yang tinggi dan memungkinkan pengguna menonton konten, bahkan dalam resolusi 4K tanpa penurunan kualitas atau buffering. Selain itu, sembunyikan alamat IP dari situs web dan pengiklan agar tak terlacak oleh iklan bertarget.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Transfer dokumen ke tempat yang aman
Agar dokumen  tetap aman dan tidak jatuh ke tangan yang salah, buatlah folder di komputer atau mengunggahnya ke cloud yang dilindungi kata sandi. Alternatif yang lebih aman adalah menyimpan dokumen di aplikasi pengelola kata sandi. Pengelola kata sandi modern mampu menyimpan lebih dari sekadar kata sandi atau data perbankan tapi juga mencakup catatan medis, alamat telepon, hingga dokumen terkait pekerjaan dan bisnis.

Pelajari lebih lanjut tentang hobi anak di internet
Agar jalur anak ke dunia digital tetap aman, penting untuk mengajarkan dan berbagi tentang aturan keamanan online sejak dini. Orang tua juga dapat menggunakan berbagai perangkat lunak yang dapat mempelajari lebih lanjut tentang hobi anak dan membantu mereka mengembangkan kebiasaan digital yang sehat sejak usia dini.

"Sama seperti Anda yang tidak bisa langsung menjadi orang bugar dengan hanya mengonsumsi makanan sehat dalam semalam, mengamankan akun dan jejak digital juga membutuhkan dedikasi," kata Lead Data Scientist Kaspersky, Vladislav Tushkanov. "Langkah kecil seperti membuat kata sandi unik untuk akun yang berbeda dan menggunakan solusi canggih seperti pengelola kata sandi dapat sangat meng-upgrade privasi sekaligus membuat pekerjaan tersebut jauh lebih sederhana."

Baca juga: Pakar Ingatkan untuk Jaga Data Pribadi di Ruang Digital

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Apa Itu SOW dan Cara Membuatnya

8 hari lalu

Ketahui pengertian, cara membuat, dan hal-hal yang harus diperhatikan SOW atau Statement of Work.
Mengenal Apa Itu SOW dan Cara Membuatnya

Ketahui pengertian, cara membuat, dan hal-hal yang harus diperhatikan SOW atau Statement of Work.


Kebiasaan Sleep Call di Kalangan Gen Z, Bahayakah?

9 hari lalu

Jasa sleep call belakangan menjamur di media sosial. Mereka menargetkan anak-anak muda kesepian yang membutuhkan teman ngobrol dan berbagi keluh kesah.
Kebiasaan Sleep Call di Kalangan Gen Z, Bahayakah?

Kebiasaan sleep call nyatanya membawa risiko bahaya buruk yang berujung pada gangguan kesehatan.


PANDI Akan Berkolaborasi dengan Pengelola Domain Asia Pasifik untuk Memajukan Dunia Internet

10 hari lalu

PANDI menyatakan komitmennya untuk mendukung tata kelola internet yang baik dan siap berkolaborasi untuk memajukan internet dunia saat mengikuti Asia Pacific Top Level Domain Association (APTLD) 84 Members Meeting di Seoul, Korea Selatan, pada 18-21 September 2023. (PANDI)
PANDI Akan Berkolaborasi dengan Pengelola Domain Asia Pasifik untuk Memajukan Dunia Internet

PANDI bersama dengan organisasi industri Internet regional lainnya berkomitmen untuk menjaga dan mendukung DNS yang kuat dan terpercaya.


Puskesmas Akan Dipasang Internet dari Jaringan Satelit Milik Elon Musk, Dosen UI Ini Bilang Begini

13 hari lalu

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (kiri) bertemu dengan Elon Musk untuk menjajaki kerja sama antara pemerintah Indonesia dan Starlink - jaringan satelit Musk - dalam penyediaan akses internet di puskesmas yang berada di daerah terpencil. (ANTARA/HO-Kemenkes)
Puskesmas Akan Dipasang Internet dari Jaringan Satelit Milik Elon Musk, Dosen UI Ini Bilang Begini

Pemerintah Indonesia berencana menjalin kerja sama dengan Elon Musk untuk memberikan akses internet di puskesmas. Apa yang harus dikritisi?


Pemerintah Diminta Hati-hati soal Rencana Investasi Starlink Milik Elon Musk di RI, Ini Sebabnya

13 hari lalu

Parabola Starlink. (PCMag)
Pemerintah Diminta Hati-hati soal Rencana Investasi Starlink Milik Elon Musk di RI, Ini Sebabnya

Perusahaan layanan internet milik Elon Musk, Starlink ramai dikabarkan akan masuk ke Tanah Air. Pemerintah diminta berhati-hati. Kenapa?


Lindungi Privasi Obrolan, Begini Cara Gunakan Fitur Chat Lock di WhatsApp

14 hari lalu

Logo WhatsApp pada layar ponsel. (thenextweb.com)
Lindungi Privasi Obrolan, Begini Cara Gunakan Fitur Chat Lock di WhatsApp

Fitur WhatsApp Chat Lock memungkinkan pengguna dapat mengatur kata sandi, PIN, dan kunci biometrik untuk obrolan individu dan grup.


Budi Arie Terbitkan Peraturan Menteri untuk Berantas Judi Online dan Judi Slot

14 hari lalu

Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi (kedua kanan) meninjau media center KTT ke-43 ASEAN 2023 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat, 1 September 2023. ANTARA FOTO/MEDIA CENTER KTT ASEAN 2023/M Agung Rajasa
Budi Arie Terbitkan Peraturan Menteri untuk Berantas Judi Online dan Judi Slot

Instruksi Budi Arie di antaranya untuk melakukan upaya preventif dan proaktif guna memberantas berbagai macam konten judi online dan/atau judi slot.


Bank Danamon Ungkap Modus Penipuan Call Center Palsu, Nasabah Diminta Waspada

16 hari lalu

Ilustrasi Kredit Perbankan. shutterstock.com
Bank Danamon Ungkap Modus Penipuan Call Center Palsu, Nasabah Diminta Waspada

Baru-baru ini ditemukan modus penipuan dengan mengatasnamakan call center Bank Danamon.


Amerika Serikat Perkarakan Google dalam Sidang Anti-Monopoli

17 hari lalu

Logo Google. REUTERS
Amerika Serikat Perkarakan Google dalam Sidang Anti-Monopoli

Google akan menyampaikan argumentasi bahwa konsumen tetap menggunakan Google karena mereka mengandalkan Google untuk menjawab pertanyaan


Mobil Modern Rentan Dilanda Masalah Data Pribadi, Kenapa?

18 hari lalu

Ilustrasi data pribadi (antara/shutterstock)
Mobil Modern Rentan Dilanda Masalah Data Pribadi, Kenapa?

Mobil modern yang dipasarkan saat ini dinilai rentan mengalami masalah data privasi. Berikut penjelasan lengkapnya: