TEMPO.CO, Jakarta - Kesehatan dapat terganggu jika kadar kolesterol tinggi, salah satu risiko yang dapat membayangi adalah penyakit jantung. Kolesterol menumpuk di dinding arteri yang menyebabkan arteri menyempit sehingga darah dan oksigen tidak dapat bergerak.
Kolesterol berpotensi menyumbat arteri sepenuhnya yang dapat mengakibatkan serangan jantung jika dibiarkan. Mengelola kadar kolesterol dapat dilakukan dengan mengikuti pola makan dan gaya hidup sehat.
Dengan menjaga "kolesterol baik" dalam tubuh dan membuang "kolesterol jahat", para peneliti menunjukkan bagaimana asupan sayuran dapat menurunkan risiko penyakit jantung. Itu terjadi dengan membawa kolesterol Low Density Lipoprotein (LDL) ke hati untuk dibuang sehingga efek negatifnya bisa dihindari.
Hasil Sebuah Studi
Mengonsumsi bawang merah sangat dianjurkan oleh penelitian yang dimuat dalam jurnal Royal Society of Chemistry, Food and Function.
Mengutip Times of India, pada penelitian tersebut sekeranjang besar bawang merah dibeli dari pasar untuk diberikan kepada hamster.
Hasilnya, kadar LDL menurun sementara kadar "kolesterol baik" yang tinggi tetap bertahan pada kelompok hamster yang mengonsumsi makanan tinggi bawang. Jika dibandingkan dengan kelompok lain yang tidak mengonsumsi ekstrak bawang merah, kadar kolesterol hamster yang mengonsumsinya turun masing-masing sebesar 11,2 dan 20,3 persen pada minggu keempat dan kedelapan.
Meskipun kelompok yang mengkonsumsi ekstrak bawang merah memiliki kadar kolesterol lebih rendah dibandingkan hamster kontrol, perbedaan ini secara statistik tidak signifikan, menurut para peneliti. Studi ini membutuhkan lebih banyak waktu untuk membuktikan efek konsumsi bawang merah terhadap kadar kolesterol dalam tubuh manusia.
Banyak penelitian telah menunjukkan bahwa penderita diabetes juga dapat memperoleh manfaat dari bawang merah yang memiliki indeks glikemik termasuk rendah, yakni hanya 10. Kandungan karbohidratnya juga jauh lebih sedikit.
Bawang merah baik untuk kesehatan jantung secara keseluruhan. Menambahkan bawang ke dalam makanan juga dapat meningkatkan fungsi pencernaan. Karakteristik antibakteri bawang merah dapat membantu melawan ancaman bakteri, di samping membantu menurunkan kolesterol tinggi.
Pilihan editor : Berapa Lama Waktu yang Dibutuhkan untuk Menurunkan Kadar Kolesterol Tinggi?
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.