Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kementerian Kesehatan Luncurkan 3 Fokus Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer

image-gnews
Relawan Pencerah Nusantara melakukan pemeriksaan di Puskesmas Pakis Jaya, Karawang, 18 April 2015. Program ini dimotori sekelompok tim kesehatan untuk memberikan pelayanan kesehatan primer kepada masyarakat TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Relawan Pencerah Nusantara melakukan pemeriksaan di Puskesmas Pakis Jaya, Karawang, 18 April 2015. Program ini dimotori sekelompok tim kesehatan untuk memberikan pelayanan kesehatan primer kepada masyarakat TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Kesehatan melalui Direktorat Kesehatan Masyarakat meluncurkan Nasional Integrasi Layanan Kesehatan Primer (ILP) di Jakarta, pada Kamis, 31 Agustus 2023.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan cakupan dan keterjangkauan layanan kesehatan primer Indonesia dan menjadi wujud implementasi transformasi pilar pertama.

Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat, Maria Endang Sumiwi menyatakan, ada tiga hal yang menjadi fokus Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer. Pertama, penerapan siklus hidup. Kedua, pendekatan pelayanan kesehatan melalui jejaring sampai tingkat desa dan dusun, termasuk memperkuat promosi serta pencegahan melalui deteksi dan screening penyakit. Ketiga, pemantauan wilayah melalui digitalisasi dan dashboard situasi kesehatan perdesaan.

“Penguatan struktur ini melalui penguatan Puskesmas, Pustu, dan Posyandu. Selain itu, terdapat penguatan jejaring dengan kesehatan sekolah dan kesehatan kerja,” ujar Endang pada 31 Agustus 2023.

Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat Maria Endang Sumiwi. Dok. Kemenkes

Pada acara ini dilakukan penyerahan Keputusan Menteri Kesehatan tentang Pedoman ILP kepada perwakilan dari pemerintah daerah (Gubernur Sumatera Barat). Diikuti penandatanganan nota kesepahaman Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Kementerian Desa PTT sebagai komitmen terhadap pelayanan kesehatan primer masyarakat. Selain itu, juga dilakukan peluncuran Primary Healthcare Consortium (Konsorsium Pelayanan kesehatan Primer) sebagai wadah para mitra dalam mendukung pelayanan kesehatan primer.

Adapun, mitra dalam Konsorsium Pelayanan Kesehatan Primer mewujudkan ILP yang sangat diapresiasi oleh Endang, di antaranya Bill and Melinda Gates Foundation (ThinkWell Institute, Summit Institute for Development (SID)/Oxford University, PATH, Inke Maris & Associates), universitas (UI, UGM, UNPAD, dan UNUD), USAID (Momentum MCGL dan CHISU), World Bank, Global Fund, UNICEF, dan ADB.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Merujuk laman kemkes.go.id, dalam momentum yang sama, perwakilan Kemendagri, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Hubungan Kelembagaan, Togap Simangunsong menyambut baik ILP untuk diintegrasikan dalam unit kegiatan PKK di desa dan kelurahan. Ia juga menghimbau kepada seluruh tim Penggerak PKK melakukan koordinasi dan sinkronisasi program dalam mendukung pemberdayaan masyarakat serta pembinaan di bidang kesehatan.

Perwakilan Kementerian Desa PTT, Sekretaris Jenderal Taufik Madjid menguraikan bahwa dana desa pada 2023 diprioritaskan untuk pemulihan ekonomi nasional dengan memenuhi kebutuhan dasar, termasuk perluasan akses layanan kesehatan mulai dari optimalisasi pelaksanaan program jaminan kesehatan nasional sampai penanggulangan penyakit menular dan penyakit lainnya.

Bersama BPJS Kesehatan juga telah melakukan launching program PESIAR (petakan sisir, advokasi, dan registrasi) dengan harapan mencapai 98 persen masyarakat memiliki Kartu Jaminan Kesehatan sebagai bentuk dukungan program transformasi pelayanan kesehatan primer.

Program yang sudah dijalankan konsorsium Pelayanan Kesehatan Primer, antara lain Penelitian pembiayaan pelayanan kesehatan primer, dukungan digitalisasi  pelayanan Kesehatan primer, Community Health Workers atau Kader Kesehatan, dan implementasi ILP di 44 Kabupaten/Kota. 

“Jadi, konsorsium menjadi wadah saling bertukar hasil dukungan di lapangan yang semakin memperkuat layanan kesehatan primer,” kata Endang. 

Pilihan Editor: Pentingnya Transformasi Layanan Kesehatan Primer

Iklan

Berita Selanjutnya




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Di New York, BPJS Kesehatan Jabarkan Kesuksesan Ungguli Eropa

3 hari lalu

Di New York, BPJS Kesehatan Jabarkan Kesuksesan Ungguli Eropa

Cakupan kesehatan universal atau UHC penduduk Indonesia sudah 94 persen.


Selangkah Lagi Indonesia Menuju Cakupan Kesehatan Semesta

5 hari lalu

Selangkah Lagi Indonesia Menuju Cakupan Kesehatan Semesta

Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dikenal sebagai program jaminan kesehatan dengan jumlah kepesertaan terbesar di dunia.


BPJS Kesehatan Optimalkan Layanan Skrining Kesehatan Petugas KPPS

6 hari lalu

BPJS Kesehatan Optimalkan Layanan Skrining Kesehatan Petugas KPPS

Calon petugas KPPS yang masuk kategori risiko rendah setelah mengikuti skrining dapat bertugas sesuai tanggung jawabanya.


Mendebat Alat Ukur Swasta, Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Dinilai Hendak Bodohi Masyarakat

7 hari lalu

Warga melihat pemandangan Kota Jakarta yang diselimuti polusi udara pada Selasa, 25 Juli 2023. Berdasarkan data IQAir pukul 16.29 WIB, Jakarta tercatat menjadi kota dengan kualitas udara dan polusi terburuk di dunia dengan nilai indeks 168 atau masuk kategori tidak sehat. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Mendebat Alat Ukur Swasta, Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Dinilai Hendak Bodohi Masyarakat

Walhi Jakarta mengkritik Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Asep Kuswanto, yang dinilainya masih menyangkal buruknya kualitas udara Jakarta.


Cara Naik Kelas BPJS Kesehatan dan Syaratnya

8 hari lalu

Cara Naik Kelas BPJS Kesehatan dan Syaratnya

Perubahan kelas BPJS Kesehatan berlaku untuk satu keluarga dalam Kartu Keluarga sama yang sudah terdaftar sebagai peserta.


Sejumlah Catatan Dosen UI soal Rencana Investasi Starlink Elon Musk di Indonesia, Singgung Kedaulatan Siber

8 hari lalu

CEO SpaceX dan Tesla, dan Pemilik Twitter, Elon Musk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Sejumlah Catatan Dosen UI soal Rencana Investasi Starlink Elon Musk di Indonesia, Singgung Kedaulatan Siber

Menurut Dosen UI, potensi dan ancaman yang mungkin saja terjadi perlu diperhitungkan terkait rencana investasi Starlink milik Elon Musk di Indonesia.


Puskesmas Akan Dipasang Internet dari Jaringan Satelit Milik Elon Musk, Dosen UI Ini Bilang Begini

9 hari lalu

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (kiri) bertemu dengan Elon Musk untuk menjajaki kerja sama antara pemerintah Indonesia dan Starlink - jaringan satelit Musk - dalam penyediaan akses internet di puskesmas yang berada di daerah terpencil. (ANTARA/HO-Kemenkes)
Puskesmas Akan Dipasang Internet dari Jaringan Satelit Milik Elon Musk, Dosen UI Ini Bilang Begini

Pemerintah Indonesia berencana menjalin kerja sama dengan Elon Musk untuk memberikan akses internet di puskesmas. Apa yang harus dikritisi?


Susun Aturan Turunan UU Kesehatan, Kemenkes Buka Portal Khusus untuk Diakses Publik

10 hari lalu

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (kiri) menerima naskah pandangan akhir mini fraksi dari Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi PAN Muhammad Rizal dalam rapat kerja Komisi IX DPR pengesahan RUU Kesehatan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 19 Juni 2023.  Sebanyak 7 fraksi di Komisi IX DPR RI menyetujui RUU Kesehatan, sementara Demokrat dan PKS menolak RUU itu dibawa ke paripurna. TEMPO/M Taufan Rengganis
Susun Aturan Turunan UU Kesehatan, Kemenkes Buka Portal Khusus untuk Diakses Publik

Terkait UU Kesehatan, Kemenkes telah meluncurkan portal khusus yang bisa diakses di laman resmi https://partisipasisehat.kemkes.go.id.


Dinkes DKI: Warga Jakarta yang Kena ISPA Pakai BPJS untuk Layanan Kesehatan Gratis

10 hari lalu

Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Ani Ruspitawati sebagai juru bicara Satgas Pengendalian Pencemaran Udara menggelar konferensi pers di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat, 8 September 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Dinkes DKI: Warga Jakarta yang Kena ISPA Pakai BPJS untuk Layanan Kesehatan Gratis

Dinkes DKI menyatakan 98 persen warga Jakarta telah punya layanan BPJS Kesehatan. Penderita ISPA bisa dapat layanan kesehatan gratis.


Peserta Puas dengan Layanan, Sustainabilitas Program JKN Terjaga

11 hari lalu

Peserta Puas dengan Layanan, Sustainabilitas Program JKN Terjaga

Puas terhadap layanan kesehatan yang pernah diterima, merupakan salah satu faktor yang mendorong peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) untuk mau membayar iuran secara rutin.