Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Kebiasaan Buruk yang Bisa Percepat Penuaan Kulit Wajah

image-gnews
Penuaan Dini/Bisnis.com
Penuaan Dini/Bisnis.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Setiap orang pasti ingin memiliki kulit wajah yang tampak awet muda dan terhindar dari keriput. Sayangnya, sering kali ada tanda-tanda penuaan dini yang muncul karena rutinitas buruk yang tidak disadari.

Kebiasaan buruk yang tidak sengaja dilakukan itu akan mendorong munculnya kerutan, flek hitam atau kecoklatan, dan perluasan epidermis. Mengenali kebiasaan buruk dan menyadari potensi kerusakan yang disebabkan ke kulit akan menjadi langkah pertama untuk mendapatkan kulit sehat yang lebih segar dan glowing. Berikut tujuh kebiasaan buruk yang perlu diperhatikan untuk mencegah penuaan dini.

1. Selalu Tidur di Posisi yang Sama
Setiap orang memang mempunyai posisi tidur favorit. Namun, selalu berada pada posisi yang sama tidaklah ideal bagi kulit sebab posisi wajah yang sama akan selalu menempel di bantal. Kebiasaan ini akan menyebabkan kerutan saat tidur yang cukup dalam dan terlihat.

2. Bernapas dengan Mulut Terbuka
Kondisi ini dapat terjadi saat sedang tidur siang maupun malam, tapi pengaruhnya sangat kuat di malam hari. Bernapas dengan mulut terbuka tidak baik untuk kesehatan, baik dari saluran pernapasan, langit-langit mulut, maupun struktur rahang. Kebiasaan ini pun akan mempengaruhi penampilan wajah di mana kulit jadi lebih kendur, garis senyum lebih terlihat, dan menonjolkan dagu ganda.

3. Ekspresi WajahBerlebihan
Suka tersenyum atau melakukan ekspresi wajah berlebihan? Hati-hati, ini juga akan mempercepat penuaan dini. Memberikan tekanan berlebihan pada otot wajah dapat menyebabkan kerutan lebih banyak lagi.

4. Tidak Mencuci Muka di Malam Hari
Mencuci muka pada malam hari adalah hal penting yang tidak boleh dilewatkan sebab pada siang hari, mikropartikel debu, polusi, dan kotoran menumpuk di wajah. Oleh karena itu, mencuci muka di malam hari akan menyapu bersih wajah dari residu yang akan menyebabkan penuaan dini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5. Mengunyah Makanan Hanya di Satu Sisi
Kebiasaan ini akan merusak simetri wajah. Idealnya ganti proses mengunyah makanan dari sisi satu ke sisi lainnya agar kulit wajah tidak mudah keriput.

6. Melihat Ponsel dengan Kepala Menunduk
Melihat layar ponsel dengan menunduk tidak hanya mengakibatkan kifosis atau punggung yang bungkuk ke depan tapi juga leher yang lebih cepat kendur dan dagu berlipat yang semakin terlihat.

7. Lupa Memakai Tabir Surya
Salah satu kebiasaan buruk yang sering terjadi adalah hanya memakai tabir surya saat berada di pantai atau di bawah terik matahari langsung. Padahal, tabir surya adalah kunci kulit awet muda. Mengoleskan tabir surya setiap hari merupakan salah satu pencegahan penuaan dini yang bisa dilakukan untuk hasil kulit yang optimal.

VOGUE PRANCIS

Pilihan Editor: Kulit Wajah Cepat Keriput di Usia Muda, Pasti Ini Sebabnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

13 hari lalu

Ilustrasi perempuan memakai pelembap. (Self)
Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

Lanolin adalah pelembab kulit untuk mencegah dan mengatasi kulit yang kering, kasar, gatal, atau iritasi.


Tips Tampil dengan Kulit Sehat dan Glowing Saat Lebaran

31 hari lalu

Diskusi soal kesehatan kulit dengan tim MS GLOW Aesthetic Clinic/MS Glow
Tips Tampil dengan Kulit Sehat dan Glowing Saat Lebaran

Ada sejumlah langkah perawatan wajah yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kulit sehat saat Lebaran.


Apa itu Sindrom Stevens Johnson yang Dialami Artis Kartika Putri?

28 Februari 2024

Kartika Putri menunjukkan wajahnya penuh luka melepuh pada Rabu, 21 Februari 2024. Foto: Instagram/@kartikaputriworld
Apa itu Sindrom Stevens Johnson yang Dialami Artis Kartika Putri?

Sindrom Stevens Johnson merupakan kelainan fatal pada kulit dan selaput lendir yang sedikit langka terjadi.


Mengenal Zona T Pada Wajah

24 Februari 2024

Ilustrasi wanita mengelap wajah dengan handuk. Foto: Freepik.com
Mengenal Zona T Pada Wajah

Pada jenis kulit berminyak, seluruh wajah akan cenderung tampak berkilau dan rentan berjerawat.


Penyebab Area T di Wajah Lebih Berminyak

18 Februari 2024

Ilustrasi perawatan wajah area T. Cosmohispano.com
Penyebab Area T di Wajah Lebih Berminyak

Area-T di wajah sering sangat berminyak dibanding area wajah lainnya. Ini sebab dan efeknya.


Begini Cara Cegah Pori-pori Wajah Membesar, Perhatikan Produk Perawatan Kulit

10 Februari 2024

Ilutrasi wanita memakai krim wajah. Foto: Freepik.com/Lifestylememory
Begini Cara Cegah Pori-pori Wajah Membesar, Perhatikan Produk Perawatan Kulit

Berikut langkah-langkah yang dapat dikendalikan untuk mencegah pori-pori membesar dan memperhatikan produk perawatan kulit wajah.


5 Manfaat Es Batu untuk Kulit Wajah

5 Februari 2024

Ilustrasi es batu (Pixabay.com)
5 Manfaat Es Batu untuk Kulit Wajah

Efek dingin dari es batu tidak hanya menyegarkan kulit


7 Manfaat Retinol untuk Kulit Wajah: Meratakan Warna Kulit sekaligus Antiaging

30 Januari 2024

cara menggunakan retinol/canva
7 Manfaat Retinol untuk Kulit Wajah: Meratakan Warna Kulit sekaligus Antiaging

retinol merupakan salah satu jenis antiaging terbaik dari vitamin A. Bisa meregenerasi sel kulit.


Peneliti Unair Kembangkan Terapi Sel Punca untuk Cegah Penuaan Dini

28 Januari 2024

Ilustrasi sel punca. wikipedia.org
Peneliti Unair Kembangkan Terapi Sel Punca untuk Cegah Penuaan Dini

Tim peneliti Unair tengah mengembangkan terapi sel punca untuk mengurangi tanda-tanda penuaan dini, mampu mengatasi aneka masalah kulit berikut.


7 Manfaat Menggunakan Sunscreen Setiap Hari

20 Januari 2024

Ilustrasi memakai tabir surya atau sunscreen untuk anak. Freepik.com
7 Manfaat Menggunakan Sunscreen Setiap Hari

Skincare, termasuk sunscreen, yang diaplikasikan dengan konsisten setiap hari dapat memberikan manfaat besar bagi kulit.