Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tips Tetap Sehat di Musim Penyakit seperti Sekarang

Reporter

image-gnews
Ilustrasi perempuan tidur. Foto: Freepik.com
Ilustrasi perempuan tidur. Foto: Freepik.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Musim hujan di Indonesia dan musim dingin di belahan bumi Utara. Berbagai penyakit pun menyerang banyak orang, seperti flu, batuk pilek, pneumonia, bahkan Covid-19 dengan kasus yang menanjak. Apalagi menjelang masa liburan dan banyak orang akan bepergian, baik liburan atau mengunjungi sanak saudara. Jangan sampai menyebarkan penyakit ke mana-mana.

Meski demikian, bukan berarti Anda harus mengurung diri di rumah untuk menghindari penyakit. Ada banyak cara untuk melindungi kesehatan dan mengurangi peluang kembali ke rumah dalam keadaan flu atau batuk. Berikut beberapa di antaranya, dilansir dari HuffPost.

Cukup tidur
Cara yang sederhana namun efektif. Kurang tidur, walau hanya semalam, bisa mempengaruhi kesehatan, menurut Bernadette Boden-Albala, dekan di Universitas California, Irvine Program dalam Kesehatan Masyarakat. Salah satu cara yang disarankan adalah mengganti gawai dengan buku sebelum waktu tidur.

Vaksinasi rutin
Boden-Albala juga menganjurkan vaksinasi rutin, seperti flu dan kini Covid-19. Mungkin sekarang waktunya vaksinasi untuk menangkan tiga virus sekaligus, influenza, Covid-19, dan masalah pernapasan atau pneumonia.

"Vaksinasi ini bisa mencegah infeksi atau gejala parah yang mengharuskan dirawat di rumah sakit," katanya.

Rajin cuci tangan
Dr. Delana Wardlaw, dokter keluarga di Temple Physicians di Nicetown dan salah satu pendiri Twin Sister Docs di Philadelphia, mengatakan mencuci tangan adalah salah satu cara termudah agar tidak sakit karena membantu mengusir kuman dari tangan. Cuci tangan dengan sabun selama 20 detik atau gunakan hand sanitizer dengan kandungan alkohol 60 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tetap aktif
Dr. Marc Kai dari Pusat Medis Mercy mengajurkan tetap aktif secara fisik selama liburan demi kesehatan jiwa dan raga. Olahraga adalah pereda stres paling efektif karena merangsang tubuh memproduksi endorfin atau hormon bahagia yang bisa memperbaiki suasana hati. 

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), aktivitas fisik rutin juga membantu mengontrol gula darah, kesehatan otak dan jantung, serta menjaga berat badan. Menurut penelitian pada 2021, aktivitas ini juga membantu menurunkan risiko penularan penyakit infeksi karena kerumunan karena meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Jaga kebersihan rumah
Paparan kuman memang sulit dihindari, terutama di musim liburan. "Saat bepergian, berkumpul dengan kerabat, dan bahkan pulang sekolah atau bekerja, orang sering lupa virus flu bisa menempel di ratusan permukaan yang biasa kita sentuh," jelas Eva Beaulieu, spesialis penyakit dalam di Atlanta, Georgia.

Menurut CDC, virus flu bisa menempel di permukaan hingga 48 jam. Untuk mencegah kuman masuk ke rumah, Beaulieu menyarankan tak membawa barang dari luar rumah ke dalam. Contohnya melepas sepatu sebelum masuk rumah dan tak membawa tas bepergian ke kamar tidur.

Pilihan Editor: Ragam Masalah Kesehatan dengan Rasa Sakit yang Menyiksa

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


12 Penyebab Kantuk Berat yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Kanker

10 jam lalu

Ilustrasi wanita mengantuk. Freepik.com
12 Penyebab Kantuk Berat yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Kanker

Rasa kantuk merupakan hal normal yang terjadi dalam tubuh. Tapi, ada beberapa penyebab kantuk berat yang harus diwaspadai. Ini penjelasannya.


12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

3 hari lalu

Ilustrasi ciri-ciri kolesterol tinggi pada wanita. Foto: Canva
12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.


Jenis Vaksin yang Dianjurkan Pakar untuk Jemaah Haji

4 hari lalu

ilustrasi Haji (pixabay.com)
Jenis Vaksin yang Dianjurkan Pakar untuk Jemaah Haji

Empat jenis vaksin sangat penting bagi jemaah haji, terutama yang masuk populasi berisiko tinggi seperti lansia dan pemilik komorbid.


Saran Tenaga Medis agar Kebersihan Tangan Selalu Terjaga

5 hari lalu

Ilustrasi cuci tangan. Dok. Save The Children
Saran Tenaga Medis agar Kebersihan Tangan Selalu Terjaga

Menjaga kebersihan tangan merupakan upaya mencegah berbagai penyakit infeksi dan bagian dari cara hidup sehat. Ini cara yang dianjurkan.


Alasan Bawang Merah Tetap Diburu Meski Mahal

6 hari lalu

Bawang merah. ANTARA/Oky Lukmansyah
Alasan Bawang Merah Tetap Diburu Meski Mahal

Bawang merah merupakan komoditi penting yang dibutuhkan masyarakat. Apa saja manfaatnya untuk kesehatan?


Waspadai Cuaca Panas Ekstrem di Musim Pancaroba, Dampaknya Bisa Sampai Ginjal

7 hari lalu

Ilustrasi anak-anak di saat cuaca panas. shutterstock.com
Waspadai Cuaca Panas Ekstrem di Musim Pancaroba, Dampaknya Bisa Sampai Ginjal

Jika orang kehilangan kontrol temperatur internal karena cuaca panas ekstrem, mereka mungkin akan mengalami berbagai masalah kesehatan.


Epidemiolog: Cacar Monyet Berpotensi Jadi Penyakit Endemik di Indonesia

9 hari lalu

Ilustrasi cacar monyet atau monkeypox (Kemkes)
Epidemiolog: Cacar Monyet Berpotensi Jadi Penyakit Endemik di Indonesia

Epidemiolog Dicky Budiman menyatakan, infeksi cacar monyet berpotensi menjadi penyakit endemik karena minimnya penanganan.


Pemeriksaan Kehamilan Rutin Bantu Cegah Penularan Sifilis dari Ibu ke Janin

9 hari lalu

Ilustrasi ibu hamil berbaring. Freepik.com/Valuavitaly
Pemeriksaan Kehamilan Rutin Bantu Cegah Penularan Sifilis dari Ibu ke Janin

Penyakit sifilis bisa menular dari ibu yang terinfeksi ke janinnya melalui plasenta. Pemeriksaan kehamilan bantu mencegah penularan itu.


Penyebab Pneumothorax yang Dialami Winter aespa

15 hari lalu

Winter Aespa. Foto: Kpop Wiki
Penyebab Pneumothorax yang Dialami Winter aespa

Winter aespa menjalani masa pemulihan untuk penyakit pneumothorax, apa saja penyebab dan gejalanya?


Komplikasi dan Cara Pencegahan HFMD, Potensi Tinggi Menular Selama Libur Lebaran 2024

16 hari lalu

Ilustrasi cuci tangan. pixabay.com
Komplikasi dan Cara Pencegahan HFMD, Potensi Tinggi Menular Selama Libur Lebaran 2024

Hand, foot, and mouth disease (HFMD) atau flu Singapura yang menyerang selama libur Lebaran 2024 sebabkan komplikasi penyakit lain. Ini pencegahannya