TEMPO.CO, Jakarta - Rizal Ramli wafat di Jakarta pada Selasa, 2 Januari 2024 malam. Ekonom senior itu meninggal dunia dalam perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo sekitar pukul 19.30 WIB. Meski disebut tak mau mengungkapkan penyakitnya, pria berusia 69 tahun itu diberitakan menderita kanker pankreas.
Beberapa orang terkenal yang juga wafat akibat kanker pankreas di antaranya Steve Jobs, desainer Karl Lagerfeld, penyanyi Aretha Franklin, dan mantan pesepakbola Italia Gianluca Vialli. Menurut laporan Pancreatic Cancer UK, biaanya penderita kanker pankreas terlambat terdiagnosis dan mendapat perawatan.
"Jadi, menemukan cara untuk meningkatkan angka penyintas kanker ini yang masih rendah, bahkan dengan perubahan kecil bisa menyelamatkan nyawa selama bertahun-tahun," jelas Profesor Victoria Sanz-Moreno, pakar biologi sel kanker di QMUL, dikutip dari Express.co.uk.
Gejala mirip masalah pencernaan
Gejala kanker pankreas biasanya baru terlihat saat kondisi sudah dalam tahap lanjutan. Karena itu, aktif mencari tanda sejak awal sangat penting. Gejala kanker pankreas paling umum adalah nyeri di sekitar perut sehingga kerap disalahartikan masalah pencernaan.
"Biasanya di bagian atas perut dan bisa menyebar ke bagian samping atau punggung," jelas Dr. Shounak Majumder, pankreatolog dan mengadakan riset untuk deteksi dini kanker pankreas.
Baca juga:
Gejala lain adalah mual dan kembung yang mengiringi nyeri, jelasnya. Banyak pasien melaporkan masalah pencernaan beberapa bulan sebelum didiagnosis kanker pankreas. Walaupun gejala bisa terkait masalah pencernaan secara umum, Majumder mengatakan pemeriksaan yang seksama akan mengetahui lebih dalam soal gejala, terutama pada orang dengan risiko lebih tinggi seperti punya riwayat keluarga kanker pankreas atau masalah di perut lainnya yang bisa meningkatkan risiko kanker pankreas.
Beberapa gejala kanker pankreas yang perlu diperhatikan menurut badan kesehatan Inggris (NHS) antara lain:
-Bagian putih mata dan kulit menguning, kulit gatal, urine lebih gelap, kotoran lebih pucat dari biasanya.
-Kehilangan nafsu makan dan berat badan turun.
-Merasa lelah tanpa tenaga.
-Suhu tubuh tinggi, merasa panas atau dingin.
Pilihan Editor: Gejala Kanker Pankreas yang Tampak di Mata dan Kulit