Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

image-gnews
Ilustrasi jus alpukat. shutterstock.com
Ilustrasi jus alpukat. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyakit kolesterol biasanya akan kambuh pada masa sesudah lebaran. Makanan lmenu ebaran yang khas dengan segala berdaging dan lemak serta santan memicu tingginya kolesterol. Salah satu solusi untuk menurunkan kadar kolesterol adalah mengonsumsi buah-buahan. 

Konsumsi buah-buahan dapat menjadi upaya penderita kolesterol dalam menurunkan risiko kondisi kritis. Dilansir dari ayosehat.kemenkes.go.id, kolesterol tidak mengenal tua dan muda karena bergantung pada pola hidup yang dilakukan. 

Kolesterol sendiri diakibatkan oleh penumpukan senyawa lemak berlilin di dalam aliran darah. Lemak tersebut sebetulnya secara alami memang diproduksi oleh tubuh. Penumpukan lemak berlilin tersebut akan semakin bertambah karena makanan yang dikonsumsi.

Risiko lanjutan yang akan terjadi ketika kolesterol sudah terlalu tinggi adalah stroke dan penyakit jantung. Penumpukan lemak berlebihan atau kolesterol LDL berlebihan akan menyumbat peredaran darah dan menimbulkan resiko kedua penyakit di atas menjadi lebih besar.

Tidak semua buah-buahan dapat menurunkan kolesterol dalam tubuh. Dilansir dari beberapa sumber, berikut adalah buah-buahan yang dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh:

1. Buah Beri

Golongan buah beri seperti Blueberry, raspberry, dan strawberry dapat menurunkan kadar kolesterol karena memiliki kandungan flavonoid yang berfungsi untuk menurunkan kadar kolesterol dan memelihara kesehatan jantung. Selain itu, buah beri juga dapat menurunkan kolesterol total, kolesterol LDL , trigliserida, dan tekanan darah.

2. Alpukat

Meskipun mengandung lemak, menurut WebMD lemak dalam alpukat merupakan lemak tak jenuh tunggal yang justru dikategorikan sebagai lemak sehat. Lemak tak jenuh tunggal ini dapat membantu menurunkan kolesterol LDL. Selain itu, Alpukat juga memiliki kandungan asam oleat yang berfungsi untuk menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah.

Ilustrasi apel. Unsplash.com/Shelley Pauls

3. Apel

Apel memiliki kandungan serat larut pektin yang berfungsi sebagai menurunkan kolesterol LDL. Untuk mendapatkan nutrisi yang maksimal, disarankan untuk mengonsumsi apel secara utuh atau dengan kulitnya. Hal ini dikarenakan kulit apel memiliki kandungan serat yang tinggi. Para peneliti menyarankan untuk mengonsumsi 100 hingga 150 gram apel utuh setiap hari untuk mengurangi risiko penyakit jantung.

4. Pisang

Buah pisang dikenal sebagai buah tinggi serat yang dapat memberikan kekebalan tubuh yang baik. Selain itu, pisang juga memiliki kandungan potasium yang mampu menurunkan kadar kolesterol dan tekanan darah.

Ilustrasi nanas (pixabay.com)

5. Nanas

Buah tropis ini dikenal dengan bentuknya unik karena memiliki kulit yang berduri. Dilansir dari Hindustan Times, nanas merupakan sumber vitamin, mineral, dan nutrisi yang baik. Kemudian, nanas juga memiliki kandungan Bromelain yang dapat memecah kolesterol yang menumpuk dalam aliran darah. Nanas juga menjadi obat alternatif untuk mengurangi risiko penyakit jantung.



ADINDA ALYA IZDIHAR  | KAKAK INDRA PURNAMA | MALINI

Pilihan Editor: Cara Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Apa Lagi Selain Konsumsi Banyak Serat?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

1 hari lalu

Buah Nanas. Freepik.com/8photo
Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

Buah nanas memang kaya vitamin dan mineral. Tapi tak semua orang bisa leluasa memakan buah ini. Berikut yang sebaiknya menghindari.


Teknik Kuno Menyimpan Apel agar Tahan Lama, dari Pasir sampai Serbuk Gergaji

3 hari lalu

Ilustrasi apel kecoklatan. Pixabay/Angela Yuriko SMith
Teknik Kuno Menyimpan Apel agar Tahan Lama, dari Pasir sampai Serbuk Gergaji

Untuk mencegah apel cepat busuk perlu teknik penyimpanan yang tepat, sederhana, tapi efektif. Berikut cara menyimpan apel gaya lama tapi efektif.


Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

5 hari lalu

Ilustrasi kolesterol. Shutterstock
Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

Gejala kolesterol tahapan lanjut dapat dilihat secara fisik dan dirasakan tubuh. Antara lain, bisa ditandai dari wajah. Apa saja?


12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

6 hari lalu

Ilustrasi ciri-ciri kolesterol tinggi pada wanita. Foto: Canva
12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.


Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

6 hari lalu

Ilustrasi stroke. autoimuncare.com
Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

Masyarakat diimbau mengontrol gula darah, tekanan darah, dan kolesterol demi mencegah serangan stroke yang bisa datang kapan pun.


Cara dan Waktu yang Tepat untuk Cek Kolesterol

12 hari lalu

Ilustrasi kolesterol. Shutterstock
Cara dan Waktu yang Tepat untuk Cek Kolesterol

Salah satunya dengan cek kolesterol rutin. Hal ini agar seseorang bisa melakukan pengobatan-pengobatan lebih cepat


Pasca Lebaran 2024 Tak Ada Salahnya Cek Kesehatan

14 hari lalu

Ilustrasi cek kesehatan (Pixabay,com)
Pasca Lebaran 2024 Tak Ada Salahnya Cek Kesehatan

Kenaikan berat badan seringkali diikuti dengan kenaikan kolesterol karena pola konsumsi yang berlebihan saat berlibur panjang dan menu Lebaran 2024.


6 Buah Penurun Kolesterol Usai Kebanyakan Menyantap Hidangan Lebaran

15 hari lalu

Ilustrasi makan buah-buahan. Shutterstock
6 Buah Penurun Kolesterol Usai Kebanyakan Menyantap Hidangan Lebaran

Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah kadar kolesterol dalam tubuh, terutama setelah mengonsumsi makanan tinggi lemak dan gula selama perayaan Lebaran.


Hidangan Lebaran Penuh Kolesterol, Inilah 10 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol

17 hari lalu

Hidangan Lebaran Prilly Latuconsina (Instagram/@prillylatuconsina96)
Hidangan Lebaran Penuh Kolesterol, Inilah 10 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol

Makanan dan minuman ini bisa menjadi alternatif pilihan untuk mengurangi kadar kolesterol dalam darah.


Jangan Lengah, Ini Bahaya Memanaskan Makanan Bersantan Berulang Kali

18 hari lalu

Ilustrasi Ketupat. shutterstock.com
Jangan Lengah, Ini Bahaya Memanaskan Makanan Bersantan Berulang Kali

Pakar nutrisi Widya Fadilla mengatakan makanan bersantan tak boleh dihangatkan kembali karena berpotensi buruk bagi kesehatan.