"

Jadi Perwakilan Korea, Intip Gaya EXO di 4 Acara Internasional

Boyband EXO. Soompi
Boyband EXO. Soompi

TEMPO.CO, Jakarta - Sejak debut, EXO telah mengambil bagian di atas panggung utama untuk mewakili Korea Selatan dalam berbagai acara internasional. Tak hanya penggemar, para personel EXO pun sangat bangga. 

Baca juga: Don't Mess Up My Tempo EXO Sudah Dipesan Lebih Sejuta Kopi

Dilansir dari Koreaboo dan Allkpop, berikut 4 pertunjukan yang membuktikan EXO pantas disebut perwakilan negara.

1. The Dubai Fountain Burj 

EXO di Dubai (Soompi)

Pada 2017, lagu "Power" dari EXO dipilih untuk menjadi bagian dari pertunjukan air mancur terkenal di dunia. Berlokasi di Dubai, EXO menjadi satu-satunya artis Korea yang ditampilkan dalam acara tersebut. Para anggota EXO lantas diundang untuk menyaksikan pembukaan pertama The Dubai Fountain Burj Khalifa.

2. Kemitraan Ekonomi dan Perdagangan Korea-Cina

Selain dipilih menjadi bagian dari Dubai Fountain, pada tahun yang sama, mereka juga dipilih untuk menemani Presiden Korea Moon Jae-in dalam acara Kemitraan Ekonomi dan Perdagangan Korea-Cina. Mereka diminta untuk mengambil bagian dalam pembukaan acara tersebut.

3. PyeongChang Winter Olympics

EXO di PyeongChang Winter Olympics (Allkpop)

Mewakili negara dalam Olimpiade adalah pengalaman sekali seumur hidup. Hal tersebut tampaknya menjadi pengalaman yang sangat berharga untuk EXO lantaran mereka diundang untuk menjadi pengisi acara dalam penutupan PyeongChang Winter Olympics pada tahun 2018 silam.

4. IOC Session

Baekhyun EXO di IOC Session (Twitter Olympics)

Bertempat di Lima, Peru, salah satu anggota EXO, Baekhyun, diundang untuk menghadiri IOC Session alias International Olympic Committee yang ke-132. Tak hanya hadir, idola K-Pop ini juga diminta untuk menyanyikan lagu kebangsaan Korea Selatan di depan puluhan ribu orang.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | KOREABOO | ALLKPOP








Xiumin EXO, Idola K-Pop yang juga Duta Kehormatan dari Asosiasi Sepak Bola Korea

8 jam lalu

Xiumin, anggota grup K-pop EXO
Xiumin EXO, Idola K-Pop yang juga Duta Kehormatan dari Asosiasi Sepak Bola Korea

Xiumin EXO penggemar berat sepak bola dan dipilih sebagai duta kehormatan dari Asosiasi Sepak Bola Korea


4 Fakta Menarik Mina Twice

2 hari lalu

Mina Twice. (Soompi.com)
4 Fakta Menarik Mina Twice

Mina Twice lahir di San Antonio, Texas, Amerika Serikat, pada 24 Maret 1997


Mengenal Mina Twice Anggota asal Jepang

2 hari lalu

Mina TWICE. Instagram/@jypetwice_japan
Mengenal Mina Twice Anggota asal Jepang

Mina Twice anggota yang masa pelatihannya terpendek sebelum memulai debutnya sebagai anggota grup K-Pop


Se7en dan Lee Da Hae Putuskan Nikah pada Mei Mendatang Setelah 8 Tahun Berkencan

4 hari lalu

Se7en dan Lee Da Hae. Foto: Instagram Lee Da Hae.
Se7en dan Lee Da Hae Putuskan Nikah pada Mei Mendatang Setelah 8 Tahun Berkencan

Pasangan selebritas, Se7en dan Lee Da Hae mengonfirmasi kabar pernikahan mereka lewat surat yang ditulis di Instagram mereka.


Profil Jenderal Choi Hong Hi Pencipta Taekwondo Bela Diri Asal Korea Selatan

5 hari lalu

Atlet Taekwondo Yordania, Julyana Al-Sadeq saat melawan Milena Titoneli Guimaraes asal Brasil di babak 16 besar kelas 67 kg Olimpiade Tokyo 2020 di  Makuhari Messe Hall A, Chiba, 26 Juli 2021. REUTERS/Murad Sezer
Profil Jenderal Choi Hong Hi Pencipta Taekwondo Bela Diri Asal Korea Selatan

Jenderal Choi menghabiskan sepuluh tahun untuk menciptakan Taekwondo yang didasari dari gerakan "Soo Bak Gi" dan "Tae Kyon". Kemudian menggunakan konsep dasar spiritual pada etika Timur, yang dapat membangkitkan kekuatan secara maksimal. Kemudian menyelesaikan dasar-dasar Taekwondo pada akhir 1954.


Mengenal Hwang Hyunjin, Anggota Stray Kids yang pernah Rehat 4 Bulan dari Industri Hiburan

6 hari lalu

Hyunjin Stray Kids. (Instagram/@hyunjinoffcial)
Mengenal Hwang Hyunjin, Anggota Stray Kids yang pernah Rehat 4 Bulan dari Industri Hiburan

Sebelum debut sebagai anggota Stray Kids, Hyunjin sempat muncul dalam beberapa video musik dan program televisi


Lirik Lagu Darari Treasure dan Terjemahannya dalam Bahasa Indonesia

7 hari lalu

Grup idola K-pop TREASURE. Foto: Instagram/@yg_treasure_official
Lirik Lagu Darari Treasure dan Terjemahannya dalam Bahasa Indonesia

Salah satu lagu Treasure yang sempat ramai adalah "Darari". Berikut lirik lagu dalam huruf Romawi dan terjemahannya.


Profil Doyoung TREASURE, yang Kemarin Berhasil Menggombali TEUME di Jakarta

7 hari lalu

Doyoung TREASURE. Instagram @yg_treasure_official.
Profil Doyoung TREASURE, yang Kemarin Berhasil Menggombali TEUME di Jakarta

Salah satu member boy grup Korea Treasure adalah Doyoung. Berikut profil serta fakta menariknya.


Profil Yoshi Treasure, Si Jago Beatbox yang Mengidolakan Lisa BLACKPINK

8 hari lalu

Yoshi Treasure. Foto: Instagram.
Profil Yoshi Treasure, Si Jago Beatbox yang Mengidolakan Lisa BLACKPINK

Salah satu anggota Treasure yang menarik untuk diketahui profilnya adalah Yoshi Treasure. Sebagai rapper, dia mahir melakukan beat box.


Mengapa Jungkook BTS Dijuluki Golden Maknae?

9 hari lalu

Jungkook BTS. Foto: Twitter.
Mengapa Jungkook BTS Dijuluki Golden Maknae?

Jungkook BTS juga terkenal karena kepribadiannya sebagai anggota yang paling populer