Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Hal yang Sering Disepelekan Saat Olahraga di Rumah, padahal Bisa Berbahaya

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Ilustrasi wanita olahraga. Freepik.com
Ilustrasi wanita olahraga. Freepik.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak orang memilih olahraga di rumah saat pandemi. Olahraga di rumah memang praktis dan lebih leluasa dalam berbagai hal. Tak perlu keluar rumah menuju pusat kebugaran, hemat waktu dan tenaga, irit pengeluaran, serta bisa langsung mulai kapan saja.

Sport and Hobbies Category Senior Lead Tokopedia, Mirna Puspita mengatakan berbagai peralatan olahraga yang bisa digunakan di rumah menjadi produk terpopuler selama kuartal kedua atau periode April sampai Juni 2021. "Masyarakat mencari matras senam, pakaian olahraga, dan alat olahraga yang dapat digunakan di rumah," kata Mirna Puspita dalam webinar pada Kamis, 9 September 2021.

Pada kesempatan itu, instruktur zumba, Cantika Felder mengingatkan beberapa hal yang penting diperhatikan sebelum mulai olahraga di rumah. Berikut ulasannya:

  1. Pakaian olahraga
    Ketika olahraga di rumah, tak jarang orang malas berganti pakaian dan memilih mengenakan busana rumah yang alakadarnya. Cantika mengatakan pakaian olahraga turut menunjang kenyamanan dan pergerakan selama olahraga. "Pakai busana olahraga yang bahannya menyerap keringat karena kita bakal mengeluarkan banyak keringat," katanya.

  2. Sepatu olahraga
    Sama seperti busana olahraga, Cantika mengatakan, ada juga orang yang memilih telanjang kaki atau memakai sepatu tipis alias flat shoes saat olahraga di rumah. "Padahal sepatu olahraga ini enggak kalah penting untuk mencegah cedera," katanya. Terutama mereka yang akan melakukan gerakan high impact, seperti melompat-lompat, maka sebaiknya memakai sepatu olahraga yang sesuai dan nyaman, yakni berukuran pas dan kondisi solnya masih baik.

    Instruktur zumba, Cantika Felder. Dok. Tokopedia

  3. Pemanasan dan pendinginan
    Ketika olahraga di rumah, jangan langsung masuk ke gerakan inti. Cantika mengingatkan pentingnya pemanasan singkat untuk menghindari cedera atau kram otot. Pendinginan juga penting agar mengurangi nyeri otot. "Pastikan mengikuti gerakan olahraga sejak awal supaya otot 'panas' dulu dan siap dipakai untuk olahraga," ujarnya.

    Iklan
    Scroll Untuk Melanjutkan

  4. Perhatikan jadwal olahraga
    Saking mudahnya olahraga di rumah, sering kali orang malah menyepelekannya. Ada yang berolahraga seminggu sekali, sebulan sekali, dan jadwal yang tak menentu. "Olahraga itu harus konsisten, rutin sebanyak tiga sampai lima kali seminggu," kata Cantika. Di antaranya hari-hari berolahraga itu, selipkan waktu istirahat atau rest day alias tidak olahraga. "Ini penting untuk pemulihan otot-otot."

  5. Waktu olahraga
    Di rumah memang bisa leluasa menentukan berapa lama ingin berolahraga. Kalau masih kuat, lanjut. Kalau sudah capek, berhenti. Untuk pemula, Cantika mengatakan, durasi olahraga di rumah cukup 30 menit. Jika sudah mulai terbiasa, naik menjadi 40 menit, 50 menit, sampai maksimal 1 jam sehari.

    Selain durasi olahraga, Cantika mengingatkan waktu yang tepat untuk olahraga. "Olahraga bisa di pagi atau sore hari, dan paling malam pukul 19.00 WIB," katanya. Alasannya, selesaikan aktivitas olahraga paling lambat 2 jam sebelum tidur. Musababnya, kalau olahraga menjelang tidur maka jantung masih berdetak kencang. "Usahakan tubuh sudah rileks sebelum tidur."

Baca juga:
3 Hal Penting yang Perlu Diingat saat Menurunkan Berat Badan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tak Selalu Menyiksa, Ini Manfaat Pakai Sepatu Hak Tinggi bagi Tubuh

16 jam lalu

Ilustrasi sepatu hak tinggi/high heels. Shutterstock.com
Tak Selalu Menyiksa, Ini Manfaat Pakai Sepatu Hak Tinggi bagi Tubuh

Tak selalu bikin pegal dan menyiksa, berikut beberapa potensi dampak positif terkait pemakaian sepatu hak tinggi menurut podiatris.


Ragam Barang yang Pantang Dimasukkan ke Mesin Cuci karena akan Memperpendek Masa Pakai

1 hari lalu

Ilustrasi mesin cuci. Shutterstock
Ragam Barang yang Pantang Dimasukkan ke Mesin Cuci karena akan Memperpendek Masa Pakai

Pakar menjelaskan apa saja yang sebaiknya tak dimasukkan ke dalam mesin cuci karena bisa memperpendek masa pakai peralatan rumah tangga ini.


Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

1 hari lalu

Ilustrasi wanita berjalan kaki. Freepik.com
Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

Masih seringkali terjadi kebingungan di banyak orang tentang apakah sebaiknya makan sebelum atau sesudah melakukan olahraga.


5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

2 hari lalu

Ilustrasi push up. Freepik.com
5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

Olahraga atau aktivitas fisik secara teratur bermanfaat untuk tubuh dan kesehatan mental


Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

3 hari lalu

Jangan Asal Teguk Minuman Isotonik
Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

Minuman isotonik merupakan minuman yang memiliki komposisi yang menyerupai cairan tubuh manusia sehingga memperoleh tekanan osmosis yang seimbang.


Mengenal Jenis-jenis Olahraga Kardio

4 hari lalu

Ilustrasi jump squat. Foto: Freepik.com/diana.grytsku
Mengenal Jenis-jenis Olahraga Kardio

Konsep kardio berasal dari istilah "kardiovaskular" yang merujuk pada sistem jantung dan pembuluh darah dalam tubuh.


6 Olahraga ini Dapat Memulihkan Kebugaran Anda

4 hari lalu

Wanita menggunakan Skipping atau lompat tali. shutterstock.com
6 Olahraga ini Dapat Memulihkan Kebugaran Anda

Banyak orang yang rela mengikuti diet ketat, melakukan olahraga intens, bahkan menahan diri dari makanan favorit mereka demi meraih kebugaran tubuh.


Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

16 hari lalu

Ilustrasi perempuan olahraga di gym. Foto: Freepik.com/Jcomp
Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Ternyata olahraga ringan selama 15 menit dapat meningkatkan kekebalan dengan meningkatkan kadar sel pembunuh alami bernama raising natural killer (NK)


10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

23 hari lalu

Bagaimana cara mengatasi ngantuk saat puasa? Ikuti tipsnya berikut ini supaya puasa semakin lancar. Salah satunya harus rajin berolahraga. Foto: Canva
10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

Bagaimana cara mengatasi ngantuk saat puasa? Ikuti tipsnya berikut ini supaya puasa semakin lancar. Salah satunya harus rajin berolahraga.


Spesialis KFR Bagi Tips Stimulasi Aktivitas Fisik Anak sesuai Usia

23 hari lalu

Ilustrasi anak bermain/UNIQLO
Spesialis KFR Bagi Tips Stimulasi Aktivitas Fisik Anak sesuai Usia

Pakar mengatakan stimulasi aktivitas fisik pada anak bisa dimulai dari usia 0-1 tahun dan disesuaikan kemampuan di usianya.