Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Penyakit yang Mempengaruhi Kelenjar Ludah

image-gnews
Ilustrasi mulut pria. Shutterstock
Ilustrasi mulut pria. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKelenjar ludah menghasilkan air liur. Kelenjar ludah bekerja melumas mulut dan tenggorokan, membantu menelan dan pencernaan. Air liur berfungsi melindungi gigi dari bakteri. Kelenjar ludah menghasilkan air liur dan mengosongkannya di dalam mulut melalui saluran kecil.

Jenis kelenjar ludah yang utama ada tiga. Namun, kelenjar ludah kecil jumlahnya mencapai 1.000 yang secara bersamaan menghasilkan banyak air liur. Fungsi kelenjar ludah itu penting dijaga kesehatannya. Sebab, kelenjar ini rentan mengalami gangguan kesehatan.

Penyakit kelenjar ludah

1. Batu kelenjar ludah

Merujuk National Center for Biotechnology Information, batu kelenjar ludah tersusun dari garam dalam air liur. Batu kelenjar ludah memiliki kemungkinan besar terbentuk jika seseorang mengalami dehidrasi atau jika seseorang minum obat yang menyebabkan mulut kering atau xerostomia. Batu kelenjar ludah menyebabkan penyumbatan yang menimbulkan rasa sakit pembengkakan dan infeksi.

Baca: Apa Itu Kelenjar Ludah dan Fungsinya?

2. Pembengkakan kelenjar ludah

Pembengkakan kelenjar ludah menyebabkan penurunan produksi air liur. Misalnya, pembengkakan kelenjar parotis gejala khas penyakit gondok masa anak-anak. Tumor kelenjar ludah, kanker maupun nonkanker juga menyebabkan pembengkakan.

3. Infeksi kelenjar ludah

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Istilah medis untuk infeksi kelenjar ludah adalah sialadenitis. Sebagian besar infeksi kelenjar ludah hasil dari kelenjar ludah tersumbat atau mulut kering yang kronis. Infeksi bakteri Staphylococcus aureus juga menyebabkan sialadenitis. Orang yang mengalami gangguan makan anoreksia sangat rentan mengalami penyakit ini.

4. Disfungsi kelenjar ludah

Merujuk Cleveland Clinic, disfungsi kelenjar ludah karena gagal fungsinya. Kebanyakan kondisinya kelenjar ludah tidak menghasilkan cukup air liur. Namun, beberapa faktor lain bisa menyebabkan penurunan produksi air liur.

  • HIV dan AIDS
  • Sindrom Sjögren (penyakit autoimun menyerang kelenjar ludah) dan rheumatoid arthritis.
  • Beberapa obat, seperti antihistamin tertentu, antidepresan, obat penenang, dan obat penyakit Parkinson.
  • Perawatan kanker, seperti kemoterapi dan terapi radiasi di bagian kepala dan leher.
  • Mulut kering, walaupun tak semua kasus mulut kering kronis tersebab disfungsi kelenjar ludah. Mulut kering juga tersebab dehidrasi, pernapasan, stres, dan kecemasan.

5. Tumor kelenjar ludah

Sebagian besar tumor kelenjar ludah bersifat jinak atau nonkanker. Tapi terkadang tumor bisa menjadi ganas atau kanker.

Nonkanker

  • Adenoma (pleomorfik, monomorfik, kanalikuli, dan sebasea)
  • Oncocytoma
  • Papiloma ductal
  • Myoepithelioma
  • tumor Warthin

Kanker

  • Karsinoma mucoepidermoide
  • Karsinoma kistik adenoid
  • Karsinoma sel asinik
  • Adenokarsinoma polimorf
  • Karsinoma sekretori

Baca: Kiat Mengatasi Mulut Kering dan Merawat Kesehatannya

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

10 hari lalu

Sariawan di lidah bisa sembuh sendiri, tapi jika terlalu lama bisa jadi ada infeksi serius hingga sinyal kanker mulut. (Canva)
Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

Kanker mulut merupakan salah satu kasus keganasan dengan angka kematian yang tinggi sehingga deteksi dini adalah kunci keberhasilan mengatasinya.


6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

17 hari lalu

Ilustrasi sakit gigi. Shutterstock.com
6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

Masalah di mulut bisa jadi merupakan tanda kondisi yang lebih serius. Pakar menyebut kanker mulut salah satunya.


Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

26 hari lalu

Ilustrasi Siwak. shutterstock.com
Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

Sebagian besar masyarakat dunia menggunakan siwak, karena faktor religi, budaya, dan sosial


8 Gejala Diabetes yang Terdeteksi di Mulut

41 hari lalu

Ilustrasi mulut pria. Shutterstock
8 Gejala Diabetes yang Terdeteksi di Mulut

Banyak gejala diabetes minor yang sebenarnya perlu diwaspadai dan sebagian bisa berawal dari mulut. Berikut delapan di antaranya.


Bengkaknya Kelenjar Parotis Berhubungan dengan Tenggorokan, Ini Gejala dan Pengobatan Parotitis

45 hari lalu

Ilustrasi kulit leher wanita. Unsplash/Elizaveta Strelkova
Bengkaknya Kelenjar Parotis Berhubungan dengan Tenggorokan, Ini Gejala dan Pengobatan Parotitis

Setidaknya ada 11 gejala parotitis yang paling umum berhubungan dengan tenggorokan dan leher.


Penyebab Penyakit Tangan, Kaki dan Mulut pada Anak Akibat Virus dan Cara Menanganinya

47 hari lalu

Ilustrasi ruam kulit. Pixabay/Hans Braxmeier
Penyebab Penyakit Tangan, Kaki dan Mulut pada Anak Akibat Virus dan Cara Menanganinya

Penyakit tangan, kaki dan mulut disebabkan virus dan menyebabkan perih dan ruam di sekitar mulut, juga ruam dan lepuhan di tangan dan kaki.


Kekurangan Vitamin D Bisa Terlihat dari Kondisi Mulut, Ini Penjelasannya

57 hari lalu

Ilustrasi dokter periksa kesehatan mulut anak. .drgreene.com
Kekurangan Vitamin D Bisa Terlihat dari Kondisi Mulut, Ini Penjelasannya

Tubuh dapat memberikan tanda-tanda kekurangan vitamin D, salah satunya bisa terlihat di mulut.


Mengenal Tumor Ganas Osteosarkoma yang Sering Menyerang Remaja

57 hari lalu

Ilustrasi nyeri lutut. shutterstock.com
Mengenal Tumor Ganas Osteosarkoma yang Sering Menyerang Remaja

Osteosarkoma terjadi di masa pertumbuhan dan rentan dialami laki-laki yang sedang puber. Penyakit itu disebabkan pertumbuhan tulang-tulang di lutut.


Ada Benjolan di Telinga, Waspadai Tumor sampai Kanker

57 hari lalu

Ilustrasi periksa telinga. Shutterstock
Ada Benjolan di Telinga, Waspadai Tumor sampai Kanker

Infeksi telinga jika tidak diobati dapat menyebabkan perubahan jaringan, bertransformasi menjadi sel ganas, dan akhirnya menimbulkan benjolan.


Jangan Abaikan Bintitan Berulang, Bisa Berkembang Jadi Tumor di Mata

59 hari lalu

Ilustrasi mata bintitan. Wikimedia/Andre Riemann
Jangan Abaikan Bintitan Berulang, Bisa Berkembang Jadi Tumor di Mata

Waspadai bintitan di mata yang timbul secara berulang di wilayah mata yang sama karena bisa berkembang menjadi tumor.