Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kreasi 5 Resep Dimsum Populer yang Mudah Dibuat di Rumah

Reporter

image-gnews
Resep dimsum ayam udang/sumber: cookpad.com
Resep dimsum ayam udang/sumber: cookpad.com
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDimsum adalah jajanan favorit masyarakat Indonesia karena rasanya yang enak dan mengenyangkan. Bahkan, dimsum juga sering dijadikan makanan utama ketika sedang berkumpul dengan keluarga ataupun teman. 

Dimsum biasanya diisi dengan ayam, namun kini sudah banyak olahan kreasinya. Dimulai dengan isian yang tidak hanya ayam, seperti jamur, udang, dan daging lainnya. Lalu sekarang ada kulit dimsum yang sudah diganti dengan nori. Hingga topping dimsum yang beragam. 

Apabila Anda ingin membuat makanan khas Cina ini di rumah, berikut resep dimsum ayam, dimsum udang, dan aneka dimsum lainnya yang sederhana. 

1. Resep Dimsum Ayam Sederhana

Bahan Membuat Dimsum Ayam Sederhana: 

- 400 gr paha ayam filet
- 100 gr kulit ayam
- 5 sdm tepung tapioka
- 1 bungkus kulit dimsum bulat
- secukupnya daun bawang
- 2 butir putih telur
- 3 sdm kecap asin
- 3 sdm saus tiram
- 2 sdm minyak wijen
- 3 siung bawang putih
- Secukupnya lada bubuk
- Secukupnya kaldu bubuk rasa ayam
- Beef slice potong kotak kecil
- Wortel parut

Cara Membuat: 

1. Pertama, cuci bersih paha ayam fillet, potong-potong agar lebih mudah untuk dihaluskan. 
2. Kemudian iris daun bawang & parut wortel, sisihkan.
3. Blender semua bahan dan masukan bumbu mulai dari kecap asin, saus tiram, minyak wijen, bawang putih, lada bubuk, dan kaldu bubuk. Setelah rata masukkan daun bawang, aduk rata dan sisihkan.
4. Masukkan adonan kedalam kulit dimsum, bentuk sesuai selera. Beri topping bagian atas. 
5. Kukus dimsum kurang lebih 15-20 menit sampai dimsum matang
6. Dimsum ayam siap disajikan atau disimpan untuk stok frozen. 

2. Resep Dimsum Ayam Udang

Bahan Membuat Dimsum Ayam Udang: 

- 250 gr paha ayam filet
- 50 gr udang kupas
- 50 gr bengkuang (bisa tidak dipakai)
- 2 siung bawang putih
- 1 batang daun bawang (iris-iris)
- 1 butir putih telur
- 9 sdm tepung sagu
- 1/2 sdm garam
- 1 sdm gula
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- 3 sdm es batu
- 2 sdt kecap asin
- 2 sdt saus tiram
- 2 sdt minyak wijen
- 1 buah wortel parut
- 15-25 lembar kulit dimsum

Cara Membuat: 

1. Masukan 1/2 bagian ayam, bengkuang, putih telur, tepung sagu, bawang putih, saus tiram, daun bawang iris, minyak wijen, kecap asin, garam, lada, gula, kaldu bubuk dan es batu ke dalam food processor, cincang hingga halus.
2. Masukan 1/2 bagian ayam lagi dan udang, cincang sebentar.
3. Masukan 1/2 parutan wortel aduk merata. 
4. Ambil 1 kulit dimsum, isi 1 sdm adonan lalu bentuk dan beri sedikit parutan wortel di atasnya, lakukan sampai adonan habis
5. Tata di dalam kukusan, kukus selama 15 -20 menit, dimsum siap disajikan dengan saus atau sambal cocolan dimsum. 

3. Resep Dimsum Ayam Nori

Bahan Membuat Dimsum Ayam Nori: 

- 250 gram daging ayam giling
- 1 sdm tepung tapioka
- 1 sdt minyak wijen
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt penyedap rasa
- 1/2 sdt gula pasir
- Secukupnya lada bubuk
- 1/4 sdt soda kue
- Nori 
- Secukupnya parutan wortel
- Saus sambal, saus tomat dan mayonaise

Cara Membuat:

1. Campur semua bahan adonan. Masukkan ayam giling, garam, gula, lada, penyedap, soda kue lalu aduk rata terlebih dahulu. 
2. Jika sudah tercampur, masukkan tepung tapioka dan minyak wijen. Aduk rata lagi. 
3. Gunting 4 lembar nori ukuran besar menjadi 2 atau 4 bagian (persegi). Masukkan adonan, ratakan dengan jari dan tambahkan sedikit wortel diatasnya. 
4. Taruh di kukusan yang sudah diberi olesan minyak agar tidak lengket. Kukus selama 17 menit, angkat sajikan dengan saus.

4. Resep Dimsum Ayam Udang Saus Mentai

Bahan Membuat Dimsum Ayam Udang Saus Mentai:

- 300 paha ayam fillet
- 200 udang kupas
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 sdm tepung maizena
- 1 buah wortel parut (sisakan sedikit untuk topping diatas dimsum)
- 1 butir telur ayam
- 3 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap ikan
- 3 sdm minyak wijen
- 1 sdt garam
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdt gula pasir

Bahan tambahan:

- Kulit dimsum

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Cocolan dimsum original :

- 2 sdm minyak goreng
- 3 siung bawang putih, cincang
- 3 cabe rawit, cincang
- 3 sdm saus sambal
- 150 ml air matang
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt gula

Bahan saus mentai:

- 3 sdm saus sambal
- 3 sdm saus tomat
- 4 sdm mayonnaise
- 1 sdt bubuk cabe
- Secukupnya parutan keju mozarella

Bahan pelengkap:

- Nori kering (opsional)

Cara Membuat Dimsum Ayam Udang Saus Mentai:

1. Blender fillet paha ayam, udang, bawang merah dan putih sampai halus, keluarkan ke wadah. Sisihkan.
2. Tambahkan parutan wortel, aduk rata. Tambahkan telur ayam, saus tiram, kecap ikan, minyak wijen garam, lada, kaldu bubuk dan gula pasir. Aduk rata. Tambahkan tepung maizena. Aduk rata. Siapkan kulit dimsum.
3. Bentuk seperti mangkuk Isi dengan isian lalu tekuk sisi sisinya. Tambahkan parutan wortel di atasnya.
4. Panaskan kukusan oleskan dengan minyak wadahnya agar tidak lengket. Letakkan siomay diatasnya. 5. Kukus sampai matang. Tusuk dengan tusuk sate tengahnya tanda siomay sudah matang. Sisihkan.
6. Untuk membuat bahan saus cocolan, panaskan 2 sdm minyak tumis bawang putih, cabe rawit sampai wangi lalu tambahkan air. Masukkan saus sambal, cuka, garam, gula. Aduk rata masak sampai mendidih. Sisihkan
7. Untuk saus taco, siapkan wadah tambahkan mayonaise, saus sambal, saus tomat, cabe bubuk dan keju mozarella aduk rata. Letakkan di atas dimsum lalu torch saus mentai. Tambahkan nori kering.
8. Sajikan selagi hangat dimsum original dan dimsum saus mentai.

5. Resep Dimsum Ayam Jamur

Bahan Membuat Dimsum Ayam Jamur: 

- 250 gr ayam paha fillet 
- 250 gr ayam dada
- Secukupnya jamur kuping 
- 1 butir telur
- 3 sdm tepung tapioka
- Secukupnya minyak untuk menumis
- Secukupnya Kulit dimsum siap pakai

Bumbu: 

- 4 siung bawang merah (cincang kasar)
- 3 siung bawang putih (cincang kasar)
- 1 sdm minyak wijen
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt penyedap rasa kaldu ayam
- 1/2 sdt garam
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdm kecap ikan

Cara Membuat Dimsum Ayam Jamur: 

1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum dan layu.
2. Campur semua bahan ke dalam chopper, chopper bahan jangan sampai terlalu halus.
3. Siapkan kulit dimsum siap pakai, isi adonan 20gr, kemudian bentuk. 
4. Olesi kukusan dengan minyak agar tidak lengket dan tata dimsum.
5. Panaskan kukusan di api sedang, kukus selama 7 menit, angkat dan sajikan dengan chili oil dan mayonaise.

Itulah lima resep dimsum yang mudah dibuat di rumah. Perhatikan setiap penggunaan bahannya agar hasilnya enak dan memuaskan. Selamat mencoba!

ANNITA RAHMAWATI DEWI | Cookpad

Pilihan editor: 8 Hidangan Chinese Food yang Populer dan Favorit di Indonesia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Resep Cheesy Rose Spageti ala Dikta

15 hari lalu

Cheesy Rose Spaghetti/Anchor
Resep Cheesy Rose Spageti ala Dikta

Penyanyi Dikta bagikan resep cheesy rose spageti. Caranya mudah, cocok untuk Anda yang jarang ke dapur.


Menu Lebaran Tak Lengkap Tanpa Opor Ayam, Begini Resep dan Cara Membuatnya

16 hari lalu

Opor ayam merupakan salah satu makanan wajib yang harus ada di perayaan Idul Fitri. Berikut resep opor ayam mudah dan enak yang bisa dibuat di rumah. Foto: Canva
Menu Lebaran Tak Lengkap Tanpa Opor Ayam, Begini Resep dan Cara Membuatnya

Salah satu menu lebaran yang selalu hadir adalah opor ayam. Jangan pernah bosan, begini cara membuatnya.


Meriahkan Menu Lebaran dengan Sambal Goreng Kentang Ati, Ini Resepnya

16 hari lalu

Menu sambal goreng hati sapi. shutterstock.com
Meriahkan Menu Lebaran dengan Sambal Goreng Kentang Ati, Ini Resepnya

Sambal goreng kentang ati merupakan salah satu sajian andalan dalam rangkaian menu lebaran. Begini resep dan cara membuatnya.


Resep Putri Salju dengan Berbagai Varian Rasa, Ada Pandan dan Kacang Mede

17 hari lalu

Ada beberapa resep putri salju dengan berbagai varian rasa yang bisa Anda coba di rumah. Ada rasa original, pandan, hingga kacang mede. Foto: Canva
Resep Putri Salju dengan Berbagai Varian Rasa, Ada Pandan dan Kacang Mede

Ada beberapa resep putri salju dengan berbagai varian rasa yang bisa Anda coba di rumah. Ada rasa original, pandan, hingga kacang mede.


Jadi Salah Satu Menu Simulasi Makan Siang Gratis, Begini Resep Membuat Nasi Ayam Tepung

52 hari lalu

Ilustrasi ayam goreng tepung. Pixabay.com/Grandstream
Jadi Salah Satu Menu Simulasi Makan Siang Gratis, Begini Resep Membuat Nasi Ayam Tepung

Ada empat menu utama yang disediakan dalam simulasi makan siang gratis, salah satunya nasi ayam tepung.


Aryaduta Bali Hadirkan "All You Can Eat Dimsum "

23 Februari 2024

Dimsum All You Can Eat
Aryaduta Bali Hadirkan "All You Can Eat Dimsum "

Aryaduta Bali memperkenalkan pengalaman bersantap baru dengan peluncuran promosi "All You Can Eat Dimsum".


Ragam Makanan yang Disajikan saat Imlek beserta Maknanya

8 Februari 2024

Siu mie atau mie panjang umur merupakan salah satu makanan khas saat perayaan Imlek. Berikut ini resep siu mie dan cara membuatnya. Foto: Canva
Ragam Makanan yang Disajikan saat Imlek beserta Maknanya

Setiap hidangan Imlek memiliki makna simbolis yang menyiratkan harapan untuk tahun yang baru yang penuh dengan keberuntungan.


Resep Siu Mie atau Mi Panjang Umur yang Khas saat Imlek

7 Februari 2024

Siu mie atau mie panjang umur merupakan salah satu makanan khas saat perayaan Imlek. Berikut ini resep siu mie dan cara membuatnya. Foto: Canva
Resep Siu Mie atau Mi Panjang Umur yang Khas saat Imlek

Siu mie atau mie panjang umur merupakan salah satu makanan khas saat perayaan Imlek. Berikut ini resep siu mie dan cara membuatnya.


Masak Apa Hari Ini? Jajal 3 Resep Kudapan Korea Selatan Populer Tapi Mudah

30 Januari 2024

SKIPPY Korean Hotteok/Skippy
Masak Apa Hari Ini? Jajal 3 Resep Kudapan Korea Selatan Populer Tapi Mudah

Kudapan Korea Selatan menjadi makanan yang kini mulai diminati oleh banyak orang, tak terkecuali di Indonesia


3 Varian Resep Ubi Cilembu untuk Penderita Diabetes

27 Januari 2024

Ubi cilembu. (makananriangan.blogspot.com)
3 Varian Resep Ubi Cilembu untuk Penderita Diabetes

Ubi cilembu tidak menyebabkan lonjakan gula darah sehingga bisa menjadi salah satu makanan yang baik untuk penderita diabetes.