Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Resep Kecombrang, Campuran Suwir Ayam, Cumi Asin, Ikan Teri

image-gnews
Ilustrasi bunga Kecombrang. Shutterstock
Ilustrasi bunga Kecombrang. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Di Indonesia, bunga kecombrang (Etlingera elatior) biasanya dimanfaatkan untuk bahan masakan. Kecombrang mengandung nutrisi antara lain seng (zinc), magnesium, kalsium, fosfor, dan kalium, dikutip dari situs web Dr Health Benefits.

Kecombrang salah satu tumbuhan bunga yang berwarna kemerahan. Kecombrang termasuk unik rasa dan aromanya. Dikutip dari Cookpad, berikut ada tiga variasi resep kecombrang.

Ayam Suwir Kecombrang 

Bahan

• Dada dan paha ayam, ungkep 

Bumbu Ungkep

• 2 sendok teh bawang putih bubuk
• 1 sendok teh jahe bubuk
• 1 sendok teh lengkuas bubuk
• 2 lembar daun salam
• Air secukupnya 

Bahan Lain

• 20 siung bawang merah, iris
• 5 siung bawang putih, iris
• 15 cabai merah bulat, chopper
• Setengah batang serai
• 1 lembar daun salam
• 2 kecombrang, buka kelopaknya dan iris memanjang
• Petai secukupnya
• Jeruk nipis 

Cara Membuat

1. Ayam dicampur bumbu ungkep ditambahkan air. Ungkep sampai air menyusut 
2. Setelah diungkep, ayam disuwir-suwir
3. Tumis bawang merah, bawang putih,  daun salam dan serai. Setelah itu ditambah petai.
4. Tambah cabai merah dan sedikit air, tunggu sampai mendidih. Beri garam, penyedap rasa, dan perasan jeruk nipis
5. Suwiran ayam dan potongan kecombrang dimasak dalam campuran tumis. Tunggu sampai matang, kemudian disajikan. 

Oseng Cumi Asin Kecombrang 

Bahan 

• 100 gram cumi asin
• 1 buah bunga kecombrang
• Kaldu jamur, gula, dan garam secukupnya
• Minyak goreng untuk menumis 

Bumbu Iris

• 8 siung bawang merah
• 3 siung bawang putih
• 5 buah cabai hijau
• 3 buah cabai merah
• 10 cabai rawit merah atau sesuai selera
• 2 buah tomat hijau ukuran sedang

Cara Membuat

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

1. Cuci bersih cumi asin, rebus dalam air mendidih selama 5 menit sampai 8 menit. Api kompor dimatikan, kemudian dibiarkan anatara 15 menit sampai 30 menit, kemudian tiriskan. Cumi bisa dipotong-potong atau utuh menyesuaikan selera.

2. Bunga kecombrang yang sudah dibersihkan, dibuang tangkai dan kuntum bagian luarnya. Pakai bagian dalam yang masih kuncup, kemudian dicuci bersih dan iris halus.

3. Tumis bawang merah, bawang putih, dan cumi sampai beraroma.

4. Tambah cabai dan tomat, tumis lagi sampai layu. Masukkan sedikit air, kaldu jamur, dan gula. Masak sampai kuah menyusut.

5. Setelah kuah menyusut, masukkan irisan bunga kecombrang, masak sampai agak mengering sambil dicicipi sebelum disajikan. 

Tumis Teri Kecombrang 

Bahan

• 100 gram ikan teri, cuci dan goreng
• 1 batang kecombrang
• Minyak goreng secukupnya
• Garam, gula, penyedap rasa secukupnya 

Bahan Iris

• 9 cabai rawit merah
• 5 siung bawang merah
• 3 siung bawang putih
• 1 buah tomat merah
• 1 batang daun bawang
• Terasi bakar dihaluskan

Cara Membuat

1. Tumis bawang merah sampai sedikit layu, kemudian dimasukkan bawang putih. Tambah daun bawang, cabai, tomat dan terasi. Sambil diaduk ditaburi gula, penyedap rasa dan garam secukupnya.

2. Masak sampai beraroma, kemudian masukkan teri dan kecombrang. Aduk sebentar sebelum disajikan.

Pilihan Editor: Manfaat Kecombrang, Tak hanya Dikonsumsi Bisa juga Diolah untuk Wewangian

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kota Paling Harum di Dunia Ini Ada di Yunani

1 hari lalu

Acropolis dan Parthenon terlihat diterangi dengan sistem pencahayaan baru di Athena, Yunani, 30 September 2020. Sistem pencahayaan baru di Acropolis dan Parthenon tersebut, yang menggunakan perlengkapan pencahayaan LED berdaya rendah, diluncurkan pada 30 September. Xinhua/Marios Lolos
Kota Paling Harum di Dunia Ini Ada di Yunani

Menurut studi HAYPP, Athena, ibukota Yunani menduduki peringkat pertama kota yang memiliki aroma paling harum


10 Bunga Paling Mahal di Dunia, Ada yang Mencapai 60 Miliar

7 hari lalu

Pedagang merangkai buket bunga pesanan pelanggan di Pasar Bunga Rawa Belong, Jakarta, 14 Februari 2023. Pada Hari Valentine pesanan buket bunga meningkat hingga tiga kali lipat yang di banderol mulai Rp 150.000. TEMPO/Fajar Januarta
10 Bunga Paling Mahal di Dunia, Ada yang Mencapai 60 Miliar

Berikut ini eretan bunga paling mahal di dunia, ada yang dikembangkan selama 15 tahun dan harganya mencapai Rp60 miliar.


Manfaat Konsumsi Ikan Sarden dan Teri bagi Kesehatan

16 hari lalu

Ikan sarden. Pixabay.com/Dana Tentis
Manfaat Konsumsi Ikan Sarden dan Teri bagi Kesehatan

Mengganti daging merah dengan ikan seperti ikan sarden, herring, hingga ikan teri dapat mencegah 750 ribu kematian setiap tahun pada 2050.


Bunga Bangkai Mekar di California, Pengunjung Antre Mencium Baunya

59 hari lalu

Bunga bangkai mekar di California Academy of Sciences, Amerika Serikat, mulai Selasa, 26 Februari 2024 (tangkapan layar Youtube)
Bunga Bangkai Mekar di California, Pengunjung Antre Mencium Baunya

Bunga bangkai khas Pulau Sumatra itu disumbangkan ke California Academy of Sciences pada 2017, lalu disimpan di ruang pameran hutan hujan sejak 2020.


Momen Langka Bunga Bangkai Mekar Sempurna di Jakarta Escape

18 Februari 2024

Bunga bangkai atau Amorphohallus titanum di Jakarta Escape (Instagram/@jkt.escape)
Momen Langka Bunga Bangkai Mekar Sempurna di Jakarta Escape

Saat fase mekar sempurna, tinggi bunga bangkai di Jakarta Escape bisa mencapai 2,5 meter.


Polemik Bayar Uang Kuliah Pakai Pinjol, Tim Anies-Muhaimin: Menyalahi Aturan

2 Februari 2024

Calon presiden dan wakil presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) bersama Kapten Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Muhammad Syaugi Alaydrus (tengah) memberikan keterangan pers saat deklarasi susunan tim kampanye di Jalan Diponegoro Nomor 10, Jakarta, Selasa 14 November 2023. Koalisi Perubahan mengumumkan susunan tim kampanye yang akan membantu pemenangan pasangan calon presiden Anies Baswedan dan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Polemik Bayar Uang Kuliah Pakai Pinjol, Tim Anies-Muhaimin: Menyalahi Aturan

Timnas Anies-Muhaimin atau AMIN buka suara soal pembayaran uang kuliah menggunakan pinjol yang menjadi polemik belakangan ini.


Kisruh Bayar Kuliah Pakai Pinjol, Celios Berikan Alternatif Skema Student Loan Ini

1 Februari 2024

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Kisruh Bayar Kuliah Pakai Pinjol, Celios Berikan Alternatif Skema Student Loan Ini

Ekonom Celios mengatakan pemerintah bisa mengadopsi student loan di luar negeri, namun membebankannya pada pajak khusus.


3 Kreasi Resep Memasak Daging Giling

5 Januari 2024

Ilustrasi daging giling. Pexels/Angele J
3 Kreasi Resep Memasak Daging Giling

Daging giling bisa dimasak dengan berbagai variasi resep masakan


Memasak Labu Siam, Berikut 3 Kreasi Resepnya

11 Desember 2023

Ilustrasi hidangan labu siam. Foto : Sasa
Memasak Labu Siam, Berikut 3 Kreasi Resepnya

Labu siam atau jipang bisa dimasak dengan berbagai resep


Bos Bank Indonesia Blak-blakan Terus Pertahankan Suku Bunga Acuan

30 November 2023

Gubernur BI Perry Warjiyo saat mengumumkan hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI di gedung BI, Jakarta, Kamis, 19 Oktober 2023. Bank Indonesia (BI) mengubah arah kebijakan dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) pada 18-19 Oktober 2023.  Tempo/Tony Hartawan
Bos Bank Indonesia Blak-blakan Terus Pertahankan Suku Bunga Acuan

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo menyatakan akan mempertahankan suku bunga acuan. Apa alasannya?