Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tak Perlu 10 Ribu Langkah, Ini Jumlah yang Disarankan dalam Sehari

Reporter

image-gnews
Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya
Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejak populernya pemantau aktivitas seperti Fitbit dan jam pintar Apple, banyak orang berpatokan jumlah langkah dalam sekali olahraga jalan kaki adalah 10 ribu langkah. Mungkin angka ini ada benarnya, semakin banyak langkah semakin baik. Tapi semua tentu bergantung pada level aktivitas saat ini dan apa tujuan Anda.

Penelitian baru-baru ini menemukan berjalan kaki 4.000 langkah sehari sudah bisa menurunkan risiko kematian karena berbagai penyebab. Banyak pakar berpendapat apapun aktivitasnya lebih baik daripada tidak beraktivitas sama sekali. Jadi, mulai berolahraga sudah merupakan awal yang baik.

Jalan kaki adalah aktivitas fisik yang umum dan bisa membantu mencegah banyak masalah kesehatan, selain langkah awal untuk mengembangkan aktivitas lainnya. Menurut Mayo Clinic, rutin berjalan kaki bisa membantu mencegah:

-Penyakit jantung
-Obesitas
-Diabetes
-Tekanan darah tinggi
-Depresi

"Anda merangkak sebelum bisa berjalan, berjalan sebelum berlari. Anda tak mau melakukan sesuatu yang berat dengan tiba-tiba untuk menghindari risiko cedera," jelas Jeremy Golden, direktur kebugaran di Klub Golf Tehama di Carmel, California, kepada USA Today.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) merekomendasikan 150 menit olahraga per minggu, termasuk jalan kaki. Durasi tersebut bisa dikurangi buat yang waktunya terbatas atau bisa mengakalinya dengan memilih menggunakan tangga dibanding lift atau memarkir kendaraan agak jauh sehingga Anda pun akan berjalan lebih jauh.

Berapa jauh 10 ribu langkah?
Tergantung banyak faktor namun secara umum sekitar 8 km. Berjalan 10 ribu langkah punya banyak manfaat. Setelah 4.000 langkah, setiap seribu langkah kaki berikutnya mengurangi risiko kematian sekitar 15 persen.

Berapa langkah yang diperlukan untuk berat badan saya?
Tergantung tujuannya. Jika ingin menurunkan berat badan maka kalori yang dibakar harus lebih banyak. Kalau makannya banyak maka langkah yang diperlukan juga lebih banyak, begitu juga sebaliknya jika cuma makan sedikit. Semua orang bisa mersakan banyak manfaat jalan kaki, apakah tujuannya menurunkan berat badan atau bukan.

Pilihan Editor: Berapa Lama Harus Berjalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jalan Kaki dan Naik Tangga Bantu Kurangi Risiko Penyakit di Tubuh

31 hari lalu

Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya
Jalan Kaki dan Naik Tangga Bantu Kurangi Risiko Penyakit di Tubuh

Aktivitas jalan kaki dan menaiki tangga adalah gaya hidup yang baik bisa mengurangi risiko penyakit bagi tubuh.


Manfaat Baik Jalan Cepat 11 Menit Setiap Hari, Kurangi Stres Hingga Kontrol Tekanan Darah

38 hari lalu

Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya
Manfaat Baik Jalan Cepat 11 Menit Setiap Hari, Kurangi Stres Hingga Kontrol Tekanan Darah

Sebuah studi dari British Journal of Sports Medicine menyebutkan satu dari sepuluh kematian dini dapat dicegah dengan jalan cepat selama 11 menit.


Cara Melakukan Olahraga yang Baik saat Puasa Ramadan

46 hari lalu

Ilustrasi wanita olahraga. Freepik.com
Cara Melakukan Olahraga yang Baik saat Puasa Ramadan

Sangat penting untuk melakukan beberapa jenis aktivitas fisik saat berpuasa Ramadan. Misalnya jalan cepat atau olahraga sederhana yang akan membuat tubuh tetap aktif dan mencegahnya menjadi terlalu lelah atau malas.


Tips Bersantap di Restoran saat Sedang Diet

23 Februari 2024

Ilustrasi wanita menikmati makanan di restoran. Unsplash/Pablo Merchan
Tips Bersantap di Restoran saat Sedang Diet

Berikut tips dan teknik memesan makanan di restoran saat Anda tengah diet dan berpegang teguh pada rencana makan sehat.


Semakin Diminati, Bisakah Lompat Tali Menurunkan Berat Badan?

20 Februari 2024

Ilustrasi wanita lompat tali. Freepik.com/Mary Markevich
Semakin Diminati, Bisakah Lompat Tali Menurunkan Berat Badan?

Manfaat lompat tali bagi kesehatan begitu banyak dan mempengaruhi banyak sistem di tubuh. Bisakah menurunkan berat badan?


Tips Menurunkan Berat Badan tanpa Olahraga dan Diet, Termasuk Nonton Film Horor

18 Februari 2024

Ilustrasi orang menonton film horor. Science Daily
Tips Menurunkan Berat Badan tanpa Olahraga dan Diet, Termasuk Nonton Film Horor

Menonton film horor diklaim bisa membantu menurunkan berat badan. Apa lagi yang bisa dilakukan selain olahraga dan diet?


Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

12 Februari 2024

Penyanyi Andien Aisyah. Foto: Instagram/@andienaisyah
Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

Penyanyi Andien membagikan tips mulai dari hal sederhana dan mengetahui kapasitas diri masing-masing untuk mulai berolahraga.


Jenis Olahraga yang Dianjurkan untuk Turunkan Tekanan Darah

30 Januari 2024

Ilustrasi plank. Foto: Freepik.com/shurkin_son
Jenis Olahraga yang Dianjurkan untuk Turunkan Tekanan Darah

Olahraga apa yang paling baik untuk menurunkan tekanan darah? Kardio bukan satu-satunya, coba juga yang ini.


Fakta Nutrisi dan 5 Manfaat Daun Bawang

26 Januari 2024

Daun Bawang. Wikipedia
Fakta Nutrisi dan 5 Manfaat Daun Bawang

Sayuran daun bawang tidak hanya bergizi, tetapi juga memiliki rasa yang nikmat dan membantu menambah cita rasa berbagai masakan.


Tips Menurunkan Berat Badan 0,5-1 Kg dalam Seminggu dari Ahli Gizi

23 Januari 2024

Ilustrasi wanita gemuk berolahraga. AP/Rodrique Ngowi
Tips Menurunkan Berat Badan 0,5-1 Kg dalam Seminggu dari Ahli Gizi

Pakar gizi memberi tips menurunkan berat badan 0,5-1 kg dalam satu minggu melalui pola makan dan aktivitas fisik rutin. Simak caranya.