Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Alasan Protein Dibutuhkan Tubuh dan Perlu Ada di Setiap Waktu Makan

Reporter

image-gnews
Sumber protein. Freepik.com/Jcomp
Sumber protein. Freepik.com/Jcomp
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Protein sangat dibutuhkan tubuh. Tapi tahukah Anda apa fungsinya untuk tubuh? Ketika kita mengasup protein, tubuh memecahnya menjadi asam amino yang kita serap dan digunakan untuk memproduksi tenaga atau membangun berbagai struktur seperti otot dan menjadi bahan bakar setiap reaksi kimia dalam tubuh.

Ada 20 jenis asam amino dan tubuh dapat secara alami memproduksinya kecuali sembilan di antaranya. Yang tak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh adalah asam amino esensial. Dietary Guidelines for Americans merekomendasikan orang dewasa mengonsumsi 0,8 gram protein per setiap kilogram berat badan. Contohnya orang dengan berat 75 kg butuh 60 gram protein. 

Lansia atau yang baru sembuh dari sakit atau operasi butuh setidaknya 1,2 gram protein per kilogram berat badan, menurut pakar diet dan nutrisi Theresa Gentile, yang juga juru bicara Akademi Nutrisi dan Diet di Amerika Serikat. 

"Pola makan lebih tinggi protein cenderung lebih baik untuk menjaga otot, terutama bila dilengkapi dengan aktivitas fisik," ujar  Dr. Gregory Katz, pengajar kedokteran di Universitas New York, kepada USA Today.

Ia juga menambahkan kita perlu memasukkan sumber protein di setiap waktu makan, disarankan 30-40 gram setiap kali makan.

Apakah protein nabati bisa melengkapi kebutuhan?
Kedelai dan quinoa adalah sumber protein nabati yang lengkap. Artinya, mereka mengandung semua asam amino esensial. Kebanyakan sumber protein nabati lain tidak demikian. Meski penting untuk mendapatkan seluruh asam amino dalam pola makan, Anda tak harus mengonsumsinya dalam sekali makan. 

Masukkan berbagai jenis sumber protein dan serat, buah-buahan dan sayuran akan membantu Anda mendapatkan semua kebutuhan asam amino esensial. Anda tak harus membeli suplemen mahal meski Katz mengatakan bubuk protein tanpa gula dan zat tambahan juga baik buat pola makan sehat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Banyak uang yang dibutuhkan untuk melengkapi protein dan rasanya pasti sulit," ujar Katz. Lalu, makanan apa saja yang merupakan sumber protein yang disarankan?

Daging putih
Inilah jenis daging sehat yang perlu dipilih jika mencari sumber protein hewani. Ayam adalah pilihan populer. 

Ikan
Makan ikan adalah cara termudah mengasup asam lemak omega-3, nutrisi esensial yang tak mampu dipenuhi 68 persen orang dewasa.

Tahu
Sumber protein nabati yang sangat baik. Tahu terbuat dari kedelai, protein lengkap dan juga murah. Pengolahannya pun bisa berbagai cara, dijadikan campuran sup, bakso, digoreng, direbus, dipepes, disayur, dibuat perkedel, semur, dan masih banyak lagi.

Pilihan Editor: Manfaat Nutrisi Udang bagi Kesehatan Jantung, Kulit, sampai Tulang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kandungan Plastik dalam Makanan dan Minuman: Dampak Kesehatan dan Cara Kurangi Konsumsi Mikroplastik

2 hari lalu

Kandungan mikroplastik dari hasil penelitian atas tiga merek air mineral dalam kemasan saat diteliti di laboratorium FMIPA-Universitas Indonesia, Depok, Rabu (14/3). (foto: TEMPO/ Gunawan Wicaksono)
Kandungan Plastik dalam Makanan dan Minuman: Dampak Kesehatan dan Cara Kurangi Konsumsi Mikroplastik

Penelitian menunjukkan bahwa hampir semua makanan kita mengandung mikroplastik, dalam bentuk apa saja? Apa bahaya bagi kesehatan?


Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

8 hari lalu

Ilustrasi makanan sehat. (Canva)
Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

Sejumlah hal perlu diperhatikan dalam pola makan penderita Parkinson, seperti pembuatan rencana makan. Berikut yang perlu dilakukan.


7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

14 hari lalu

Ilustrasi makanan sehat. (Canva)
7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat


Semangat Jalani Puasa, Jangan Lupa Penuhi Nutrisi dan Hidrasi di Bulan Ramadan

22 hari lalu

Ilustrasi minum susu/Danone
Semangat Jalani Puasa, Jangan Lupa Penuhi Nutrisi dan Hidrasi di Bulan Ramadan

Kebutuhan protein hewani untuk penuhi nutrisi keluarga sangat penting. Penuhi nutrisi dan konsumsi air cukup untuk cegah dehidrasi di Bulan Ramadan.


8 Menu Sahur Sehat untuk Ibu Hamil yang Baik untuk Janin

35 hari lalu

Ada beberapa menu sahur sehat untuk ibu hamil yang bagus untuk janin. Menu ini kaya akan protein dan serat, serta kandungan nutrisi penting lainnya. Foto: Canva
8 Menu Sahur Sehat untuk Ibu Hamil yang Baik untuk Janin

Ada beberapa menu sahur sehat untuk ibu hamil yang bagus untuk janin. Menu ini kaya akan protein dan serat, serta kandungan nutrisi penting lainnya.


Saran Pakar Gizi untuk Lengkapi MPASI dengan Aneka Nutrisi Telur

36 hari lalu

Ilustrasi telur. Sumber: iStock/foxnews.com
Saran Pakar Gizi untuk Lengkapi MPASI dengan Aneka Nutrisi Telur

Telur merupakan sumber protein hewani yang serbaguna untuk memenuhi kebutuhan gizi anak saat diolah menjadi MPASI.


Bisa Kenyang Lama, Ini 10 Camilan Sehat Cocok untuk Sahur

40 hari lalu

Ilustrasi yoghurt, granola, dan raspberry. Foto: Unsplash/Alisha Hieb
Bisa Kenyang Lama, Ini 10 Camilan Sehat Cocok untuk Sahur

Berikut 10 camilan sehat dan lezat untuk waktu sahur.


Alasan Kita Perlu Makan Udang Menurut Ahli Gizi

27 Februari 2024

Udang vaname. kkp.go.id
Alasan Kita Perlu Makan Udang Menurut Ahli Gizi

Ahli gizi menjelaskan berbagai alasan kita perlu makan udang karena banyak manfaatnya buat kesehatan.


Resep Membuat Milk Bun, Roti Thailand yang Sedang Viral

19 Februari 2024

Resep Roti Goreng Vla Keju Susu
Resep Membuat Milk Bun, Roti Thailand yang Sedang Viral

Milk bun diselimuti dengan taburan susu bubuk yang memberikan sentuhan manis dan gurih. Roti ini lazim disajikan saat dingin.


Sumber Protein Nabati yang Perlu Dimasukkan ke Pola Makan

18 Februari 2024

Susu kedelai. Pixabay.com/Big Fat Cat
Sumber Protein Nabati yang Perlu Dimasukkan ke Pola Makan

Meski sumber makanan hewani kaya protein, protein nabati pun baik untuk kesehatan secara umum. Berikut sumber yang sangat baik.