Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Cholinergic Urticaria, Penyakit Gatal yang Diidap V BTS

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
V BTS (Koreaboo)
V BTS (Koreaboo)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu personel BTS, Kim Taehyung alias V, mengaku mengidap alergi urtikaria kolinergik atau cholinergic urticaria (CU). Akibat penyakitnya ini, V BTS kerap merasa gatal saat suhu tubuhnya meningkat. V BTS juga menjelaskan bahwa ia sedang mengalami gejala kronis atas alergi itu.

“Saya mengidap alergi kolinergik. Saya merasa gatal-gatal," ujar dia seperti dilansir Soompi, Senin, 15 Juli 2019.

Menurut laman Web MD, cholinergic urticaria kambuh ketika tubuh berkeringat karena suhu tubuh naik, entah karena gugup, berolahraga, atau hanya kepanasan berada di bawah sinar matahari.

Para ahli percaya kondisi ini terjadi karena saat suhu meningkat, tubuh melepaskan histamin. Senyawa biasanya dilepaskan tubuh sebagai respons terhadap cedera. Pada sebagian orang, senyawa ini memicu cholinergic urticaria.

Kondisi ini semakin parah ketika penderitanya memiliki eksim, asma, atau alergi lainnya. Gejala yang muncul adalah rasa gatal dan hangat. Muncul benjolan kecil berwarna kemerah-merahan seperti biduran. Gatal-gatal ini bisa mengenai seluruh area tubuh, tapi yang paling sering adalah dada, wajah, punggung atas, dan lengan. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Rasa gatal pada pengidap cholinergic urticaria ini biasanya muncul tiba-tiba. Tapi tidak bertahan lama, hanya sekitar 30 menit hingga satu jam. Untuk kondisi tertentu, reaksi alergi ini juga ditandai dengan diare, air liur bertambah, sakit kepala, napas pendek, detak jantung lebih cepat, dan mengi atau sesak napas. 

Cholinergic urticaria tidak memerlukan pengobatan khusus. V BTS atau penderita lainnya cukup mengubah gaya hidup dan menghindari pemicunya, juga mengelola stres. Tapi untuk orang yang tidak memungkinkan menghindari pemicu, seperti atlet yang selalu berkeringat, dokter akan merekomendasikan obat tertentu. 

SOOMPI | WEB MD | MEDICAL NEWS TODAY 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pengaruh Ras dan Keturunan pada Alergi Anak

1 hari lalu

Ilustrasi anak alergi. fearlessparent.org
Pengaruh Ras dan Keturunan pada Alergi Anak

Ada beberapa faktor yang ikut mempengaruhi terjadinya alergi pada anak selain alergen, termasuk ras dan keturunan.


Gejala Rinitis Alergi pada Anak yang Perlu Dikenali Orang Tua

1 hari lalu

Ilustrasi anak alergi. communitytable.parade.com
Gejala Rinitis Alergi pada Anak yang Perlu Dikenali Orang Tua

Kenali empat gejala khas rinitis alergi yang terlihat pada anak, yakni bersin berulang, hidung gatal, hidung meler, dan hidung tersumbat.


Saran Dermatolog buat Penderita Rosacea agar Tak Semakin Parah

3 hari lalu

Ilustrasi Rosacea. Wikimedia.org
Saran Dermatolog buat Penderita Rosacea agar Tak Semakin Parah

Empat jenis produk perawatan kulit dibutuhkan penderita rosacea demi mengurangi keluhan gatal-gatal. Simak saran dermatolog.


Begini Cara Mencuci Handuk Mandi yang Benar

3 hari lalu

Ilustrasi handuk. Foto: Unsplash.com/Rinku Shemar
Begini Cara Mencuci Handuk Mandi yang Benar

Berikut cara yang benar untuk mencuci handuk mandi agar tetap bersih, segar, dan bebas dari kuman dilansir dari Saatna.


Fakta tentang Alergi Kacang, Bisakah Diobati?

17 hari lalu

Kacang salah satu penyebab alergi (pixabay.com)
Fakta tentang Alergi Kacang, Bisakah Diobati?

Dokter anak serta pakar alergi dan imunologi di California mengungkapkan beberapa fakta menarik tentang alergi kacang. Simak faktanya.


Artis K-Pop yang Berhasil Raih Lebih dari 100 Kemenangan di Acara Musik Korea

19 hari lalu

TWICE. Foto: Instagram/@twicetagram
Artis K-Pop yang Berhasil Raih Lebih dari 100 Kemenangan di Acara Musik Korea

Artis K-Pop yang berhasil raih lebih dari 100 kemenangan di acara musik Korea.


Suga BTS Mengikuti Pelatihan Dasar Militer, Wamil Layanan Publik di Pangkalan Angkatan Darat Nonsan

23 hari lalu

Suga BTS. Foto: Instagram/@agustd
Suga BTS Mengikuti Pelatihan Dasar Militer, Wamil Layanan Publik di Pangkalan Angkatan Darat Nonsan

Suga melanjutkan tugasnya sebagai pekerja layanan publik di Pangkalan Angkatan Darat di Nonsan, 152 kilometer dari Seoul


Tidak Ajukan Eksepsi, Dirut PT Sansaine Exindo Terima Dakwaan Rugikan Negara Rp 8 Triliun di Kasus Korupsi BTS 4G

29 hari lalu

Suasana sidang lanjutan kasus korupsi proyek pengadaan BTS 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 Bakti Kominfo di PN Jakarta Pusat pada Selasa, 28 November 2023. Jaksa penuntut umum menghadirkan tujuh orang saksi untuk terdakwa Windi Purnama dan Muhammad Yusrizki Muliawan. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Tidak Ajukan Eksepsi, Dirut PT Sansaine Exindo Terima Dakwaan Rugikan Negara Rp 8 Triliun di Kasus Korupsi BTS 4G

Kuasa hukum Dirut PT. Sansaine Exindo, Jemy Sutjiawan menyatakan menerima dakwaan dan tidak mengajukan eksepsi di kasus korupsi BTS 4G.


Ted Danson Ungkap Kisahnya Berjuang Melawan Psoriasis

36 hari lalu

Ted Danson. LUCAS JACKSON/REUTERS
Ted Danson Ungkap Kisahnya Berjuang Melawan Psoriasis

Ted Danson mengaku pernah berjuang melawan psoriasis plak, masalah kulit kronis yang bisa menurunkan kepercayaan diri seseorang.


Alergi Bisa Picu Anak Sering Sakit, Ini Kata Guru Besar FK Unair

37 hari lalu

Ilustrasi anak alergi. communitytable.parade.com
Alergi Bisa Picu Anak Sering Sakit, Ini Kata Guru Besar FK Unair

Guru Besar FK Unair mengatakan anak sering jatuh sakit bisa jadi karena alergi terhadap sesuatu yang belum diketahui orang tua.