Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Obat Tradisional VCO Bisa Cegah Luka Decubitus, Begini Caranya

Reporter

image-gnews
Virgin Coconate Oil (VCO) yang sudah dalam kemasan. Kredit: Simon Lolonlun/Antara
Virgin Coconate Oil (VCO) yang sudah dalam kemasan. Kredit: Simon Lolonlun/Antara
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDecubitus merupakan luka yang timbul disebabkan oleh tekanan berlebihan, pergesekan dan pergeseran dampak dari kondisi lama berbaring atau pasien yang tidak berubah posisi untuk waktu yang lama. Seluruh bagian tubuh memiliki risiko terkena luka decubitus. Tetapi, luka decubitus biasanya terjadi pada kulit/jaringan di sekitar area tulang yang menonjol, seperti siku, sakrum, bokong, tumit, dan pergelangan kaki.

Melansir dari Dinkes.jogjaprov.go.id, pasien yang memiliki risiko tinggi terkena luka decubitus merupakan pasien dengan kondisi medis seperti diabetes, stroke, keganasan/kanker, pasca operasi/pembedahan dengan prosedur perawatan yang lama, sakit kritis dan mendapatkan perawatan di ICU, lansia, maupun kondisi sejenis lainnya.

Luka decubitus dapat dicegah, hal tersebut lebih baik daripada harus mengobati. Untuk melakukan pencegahan Anda dapat memerhatikan beberapa hal, seperti mengurangi risiko, penanganan inkontinensia, asupan nutrisi yang baik dan memberikan edukasi kepada pasien dan keluarga.

Virginia Coconut Oil (VCO) bisa digunakan untuk mencegah decubitus ini. VCO adalah minyak kelapa murni yang dibuat tanpa proses pemanasan. Di dalam minyak ini terkandung zat aktif medium chain fatty acid (MCFA) yang terdiri dari caprilic acid, capric acid, oleic acid, serta linoleic acid. VCO terbilang mudah didapatkan di apotek maupun toko obat dan harganya cukup terjangkau.

VCO mengandung pelembap alami yang dapat membatu menjaga kelembaban kulit sehingga baik untuk kulit kering, kasar dan bersisik. Minyak ini juga mengandung kandungan asam lemak jenuh rantai sedang yang membuatnya mudah masuk ke lapisan kulit dalam agar bisa mempertahankan kelenturan serta kekenyalan kulit.

Menggunakan VCO sangat mudah, gunakan VCO seperti halnya menggunakan pelembap dengan cara meratakannya pada area yang berisiko terjadinya luka yakni punggung, kaki dan tangan pasien dan semua area yang bersentuhan langsung dengan matras.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menggunakan bahan-bahan alami untuk perawatan luka termasuk decubitus juga merupakan wujud dari implementasi Undang-undang Nomor 36 tahun 2009 pasal 101 yang menyatakan “Sumber obat tradisional yang sudah terbukti berkhasiat dan aman digunakan dalam pencegahan, pengobatan, perawatan dan atau pemeliharaan kesehatan tetap dijaga kelestariannya”.

VALMAI ALZENA KARLA 

Baca: Decubitus, Luka yang Sering Dialami Lansia dan Cara Pencegahannya

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terobos Lampu Merah, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Kecelakaan

5 jam lalu

Kendaraan Menteri Keamanan Nasional Itamar Ben Gvir terlibat dalam kecelakaan di Ramle pada 26 April 2024. (Screencapture/X)
Terobos Lampu Merah, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Kecelakaan

Mobil Menteri Keamanan Nasional Israel Itamar Ben-Gvir terbalik dalam kecelakaan mobil karena menerobos lampu merah


5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

1 hari lalu

Ilustrasi pijat bayi. massagemag.com
5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.


Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

11 hari lalu

Ilustrasi perempuan memakai pelembap. (Self)
Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

Lanolin adalah pelembab kulit untuk mencegah dan mengatasi kulit yang kering, kasar, gatal, atau iritasi.


Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

12 hari lalu

Model yang kerap menjadi model di peragaan busana untuk rumah mode papan atas seperti Givenchy, Dolce and Gabbana, dan Roberto Cavalli, Izabel Goulart terlihat seksi saat mengahdiri penayangan film
Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

Roberto Cavalli perancang busana asal Italia ternama itu tutup usia di angka 83 tahun.


Dokter Penjara Israel: Tahanan Palestina Harus Diamputasi karena Diborgol 24 Jam

21 hari lalu

Ilustrasi napi di penjara. Shutterstock
Dokter Penjara Israel: Tahanan Palestina Harus Diamputasi karena Diborgol 24 Jam

Dokter Israel di rumah sakit lapangan di dalam penjara yang menampung warga Palestina asal Gaza menyebut hal ini merupakan pelanggaran hukum


Militer Lebanon Sebut Tiga Pengamat PBB Terluka akibat Ranjau Darat

23 hari lalu

Pasukan Satgas TNI UNIFIL berdiri di dekat kendaraan mereka di desa Kfar Kila dekat perbatasan dengan Israel, Lebanon selatan, 8 Oktober 2023. REUTERS/Aziz Taher
Militer Lebanon Sebut Tiga Pengamat PBB Terluka akibat Ranjau Darat

Investigasi militer Lebanon yang sedang berlangsung menetapkan bahwa sebuah ranjau darat melukai tiga pengamat militer PBB dan seorang penerjemah


6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

26 hari lalu

Ilustrasi jerawat (Freepik)
6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

Jerawat adalah masalah umum pada orang dewasa dan beberapa kebiasaan perawatan kulit bisa membuatnya semakin parah.


Lebanon akan Adukan Serangan Israel terhadap UNIFIL ke Dewan Keamanan PBB

26 hari lalu

Pangkalan pasukan penjaga perdamaian PBB dari United Nations Interim Force in Lebanon (UNIFIL) di Naqoura, dekat perbatasan Lebanon-Israel, Lebanon selatan, 11 November 2020. [REUTERS / Aziz Taher]
Lebanon akan Adukan Serangan Israel terhadap UNIFIL ke Dewan Keamanan PBB

Kemlu Lebanon mengutuk serangan Israel terhadap Pasukan Sementara PBB sebagai pelanggaran hukum internasional dan kemanusiaan


7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

31 hari lalu

Ilustrasi Semangka
7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.


Rusia Tangkap 4 Pelaku Penembakan di Moskow, Jumlah Korban Tewas Jadi 93 Orang

34 hari lalu

Api membubung di atas tempat konser Balai Kota Crocus yang terbakar menyusul penembakan di Krasnogorsk, di luar Moskow, Rusia, 22 Maret 2024. Sekelompok hingga lima pria bersenjata menyerang Balai Kota Crocus di wilayah Moskow, kata layanan darurat Rusia. Setidaknya 40 orang tewas dan lebih dari 100 orang terluka dalam serangan teroris itu, kata badan intelijen Rusia, FSB. EPA-EFE/VASILY PRUDNIKOV
Rusia Tangkap 4 Pelaku Penembakan di Moskow, Jumlah Korban Tewas Jadi 93 Orang

Korban tewas akibat penembakan di gedung konser Moskow Rusia meningkat menjadi sedikitnya 93 orang sementara 187 orang terluka