Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tak Ada Efek Samping Setelah Vaksin, Ragu Benar Divaksin atau Tidak?

Reporter

image-gnews
Ibu hamil saat mengikuti vaksin untuk ibu hamil dan menyusui di Kantor Kelurahan Cipayung, Jakarta, Jumat 10 September 2021. Sebanyak 1.754 ibu hamil di Ibu Kota hingga saat ini sudah mendapatkan suntikan vaksinasi COVID-19 dosis pertama setelah Kementerian Kesehatan mengizinkan pemberian vaksin tersebut pada 2 Agustus 2021. TEMPO/Subekti.
Ibu hamil saat mengikuti vaksin untuk ibu hamil dan menyusui di Kantor Kelurahan Cipayung, Jakarta, Jumat 10 September 2021. Sebanyak 1.754 ibu hamil di Ibu Kota hingga saat ini sudah mendapatkan suntikan vaksinasi COVID-19 dosis pertama setelah Kementerian Kesehatan mengizinkan pemberian vaksin tersebut pada 2 Agustus 2021. TEMPO/Subekti.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Umumnya, yang menjadi pokok bahasan adalah efek samping dari Vaksin Covid-19. Para ahli dan sejumlah kalangan mengatakan efek samping itu justru menunjukkan vaksinnya bekerja. Lalu bagaimana bila orang yang divaksin tidak merasakan adanya efek samping setelah disuntik vaksin?

Saat ini, vaksin Covid-19 telah diberikan kepada masyarakat di berbagai negara. Vaksinasi dilakukan dengan tujuan memutus lingkaran penyebaran Covid-19 sehingga diharapkan kasus Covid-19 segera menurun. Proses vaksinasi yang sedang dikebut pemberiannya diikuti dengan keluhan mengenai efek setelah mendapatkan vaksin Covid-19.

Efek samping yang dirasakan setelah vaksin Covid-19 memang berbeda-beda pada setiap orang. Biasanya, efek yang dirasakan setelah vaksin adalah pembengkakan, kemerahan, dan nyeri di tempat disuntikkannya vaksin. Selain itu, ada juga efek seperti demam, sakit kepala, kelelahan, nyeri otot, mual, dan lainnya.

Ketua Satgas IDI, Prof Zubairi Djoerban, dalam unggahannya di media sosial Twitter menjelaskan bahwa efek samping yang dirasakan setelah vaksin adalah hal yang normal. Efek samping itu adalah tanda bahwa vaksin sedang bekerja dan sistem kekebalan tubuh sedang melakukan tugasnya untuk membangun perlindungan terhadap virus.

Namun, tidak semua orang merasakan efek samping pasca vaksinasi. Muncul pertanyaan, apakah vaksin tetap bekerja jika tidak merasakan efek samping tersebut?

Walau tidak merasakan efek samping pasca vaksin, tetapi vaksin tetap bekerja untuk membentuk antibodi yang berfungsi melawan virus yang masuk. “Namun, amat normal juga untuk tidak mendapatkan efek samping sama sekali atau hanya ringan,” cuit Zubairi di akun Twitternya pada Kamis, 2 September 2021.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sejalan dengan pendapat Zubairi, Ketua Departemen Peradangan dan Kekebalan di Cleveland Clinic’s Lerner Research Institute, Thaddeus Stappenbeck mengatakan bahwa tidak masalah walau tidak merasakan efek samping pasca vaksin. Walau tidak merasakan efek samping tersebut, seseorang yang telah menerima dua dosis vaksin akan 94% terlindungi dari virus Covid-19. “Anda tidak perlu khawatir jika tidak merasakan gejala apa pun setelah vaksinasi Covid-19,” ujarnya seperti yang dikutip Tempo dari laman milik Clevaland Clinic, Rabu, 8 September 2021.

Stappenbeck menjelaskan bahwa efek samping yang terjadi disebabkan karena saat tubuh menerima vaksin yang mengandung mRNA virus, sel-sel otot di tempat menyuntik akan membuat protein lonjakan. Hal ini membuat tubuh mengira sel otot terinfeksi virus SARS-CoV-2. Tubuh pun akan berusaha melawan infeksi yang disimulasikan di dalam sel. Hal ini lah yang menyebabkan beberapa orang mengalami peradangan.

Ia melanjutkan bahwa jika melihat dari statistik uji coba, kebanyakan orang malah tidak merasakan efek samping pasca vaksinasi Covid-19. Sedikit di atas angka 50 persen orang tidak merasakan efek samping setelah vaksinasi dan tetap mendapat perlindungan dari virus Covid-19. Para ahli masih menyelidiki mengapa efek samping ini terjadi pada beberapa orang dan tidak terjadi di sebagian lainnya.

MAGHVIRA ARZAQ KARIMA

Baca juga: Mengapa Kekebalan dari Vaksin Dibutuhkan Meski Tubuh Memiliki Kekebalan Alami?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

1 hari lalu

Pasien Demam Berdarah Dengue (DBD) menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Abdul Azis Syah Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, Aceh, Rabu, 11 Maret 2020. Kementerian Kesehatan mencatat jumlah kasus DBD di Indonesia telah menelan 100 korban meninggal dari total 16.099 kasus dalam periode Januari sampai dengan awal Maret 2020. ANTARA/Syifa Yulinnas
Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?


Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

1 hari lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia


Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

1 hari lalu

Pada acara vaksinasi booster ini tersedia dosis vaksin Astra Zeneca, Sinovac, dan Pfizer di Polsek Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat 17 Juni 2022. Adanya virus omicron subvarian baru yaitu BA.4 dan BA.5 yang berpotensi membuat lonjakan kasus Covid-19. Tempo/Muhammad Syauqi Amrullah
Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.


Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

2 hari lalu

Mesin robot ekstraksi vaksin Covid-19 bernama AutoVacc, yang dirancang oleh Pusat Penelitian Teknik Biomedis Universitas Chulalongkorn untuk mengekstrak dosis ekstra dari botol vaksin AstraZeneca, terlihat di Bangkok, Thailand 23 Agustus 2021. Gambar diambil 23 Agustus 2021. REUTERS/Juarawee Kittisilpa
Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.


Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

2 hari lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

Pasien pembekuan darah pertama yang disebabkan oleh vaksin AstraZeneca adalah Jamie Scott.


Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

2 hari lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?


Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

2 hari lalu

Seorang petugas mengamatu umat Islam melakukkan tawaf mengelilingi ka'bah di Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi, Jumat, 7 Juli 2023. Masjidil Haram masih dipadati jamaah yang melaksanakan tawaf dan ibadah lainnya usai pelaksanaan puncak ibadah haji. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.


Top 3 Dunia: AstraZeneca Ada Efek Samping dan Unjuk Rasa Pro-Palestina

3 hari lalu

Vaksin AstraZeneca menjadi satu di antara vaksin yang digunakan banyak negara termasuk Indonesia dalam melawan pandemi virus corona. Sarah Gilbert juga melepas hak paten dalam proses produksi vaksin tersebut, sehingga harga vaksin bisa lebih murah. Sarah dan sejumlah ilmuwan yang terlibat dalam pembuatan vaksin telah dianugrahi gelar kebangsawanan oleh Ratu Elizabeth II tahun ini. REUTERS
Top 3 Dunia: AstraZeneca Ada Efek Samping dan Unjuk Rasa Pro-Palestina

Top 3 dunia, AstraZeneca, untuk pertama kalinya, mengakui dalam dokumen pengadilan bahwa vaksin Covid-19 buatannya dapat menyebabkan efek samping


Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

3 hari lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius


Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

3 hari lalu

Ilustrasi vaksinasi Covid-19. TEMPO/Subekti
Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

Masih ada warga yang menganggap vaksinasi dapat menyebabkan kematian sehingga pelaksanaannya masih sering menemui kendala.