Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cari Tahu Operasi Bypass Jantung, Mengapa Harus Dilakukan?

image-gnews
Dmitry Stolyariv, seorang ahli bedah jantung melihat monitor saat melakukan operasi pada pasien dengan gumpalan darah di arteri karotis di Federal Pusat Bedah Kardiovaskular di Siberia Krasnoyarsk, Rusia, 28 September 2016. REUTERS/Ilya Naymushin
Dmitry Stolyariv, seorang ahli bedah jantung melihat monitor saat melakukan operasi pada pasien dengan gumpalan darah di arteri karotis di Federal Pusat Bedah Kardiovaskular di Siberia Krasnoyarsk, Rusia, 28 September 2016. REUTERS/Ilya Naymushin
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jantung koroner merupakan penyebab kematian tertinggi di dunia. Operasi bypass jantung atau Coronary artery bypass graft menjadi salah satu metode pengobatan penyakit ini. Lalu bagaimana operasi bypass jantung itu dilakukan? Serta, mengapa seseorang harus melakukan operasi bypass jantung ini?

Penyakit jantung koroner disebabkan oleh munculnya plak di pembuluh darah jantung. Kondisi ini menyebabkan aliran darah tersumbat. Operasi bypass jantung merupakan operasi medis untuk mengalirkan darah tersumbat ke jantung dengan mencangkok pembuluh darah baru.

 Prosedur ini melibatkan pengambilan pembuluh darah yang sehat dari kaki, lengan atau dada pasien. Kemudian ahli bedah medis menyambungkan pembuluh darah antara arteri yang tersumbat tersebut

“Bedah jantung untuk mengganti pembuluh darah jantung yang rusak tadi dengan pembuluh darah jantung baru,” kata Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah RSUD dr. Iskak, dr. Arif Wibisono, seperti dikutip dari laman rsud.tulungagung.go.id.

Mengutip dari laman mayoclinic.org, operasi bypass jantung tidak menyembuhkan penyakit jantung yang menyebabkan penyumbatan, seperti aterosklerosis atau penyakit arteri koroner. Namun, dapat meredakan gejala, seperti nyeri dada dan sesak napas. Bagi sebagian orang, prosedur ini dapat meningkatkan fungsi jantung dan mengurangi risiko kematian akibat penyakit jantung.

Kapan Operasi Bypass Jantung Harus Dilakukan?

Arif mengatakan, operasi bypass jantung perlu dilakukan apabila penyumbatan pembuluh darah jantung koroner cukup kompleks dan membutuhkan banyak ring. Selain itu, menurut Mayo Clinic, jika pasien mengala gejala-gejala seperti berikut ini, mungkin operasi bypass jantung perlu di lakukan, yaitu:

1. Pasien mengalami nyeri dada yang parah yang disebabkan oleh penyempitan beberapa pembuluh darah di jantung, membuat otot kekurangan darah bahkan selama olahraga ringan atau saat istirahat.

2. Pasien memiliki lebih dari satu pembuluh darah koroner yang sakit, dan ruang pemompaan utama jantung, ventrikel kiri, tidak berfungsi dengan baik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Arteri koroner utama kiri pasien sangat menyempit atau tersumbat. Arteri ini memasok sebagian besar darah ke ventrikel kiri, sehingga operasi perlu dilakukan.

4. Pasien memiliki penyumbatan pembuluh darah yang tidak dapat diobati dengan prosedur angioplasti lainnya seperti pemasangan ring (stent) dan angioplasti balon.

5. Pasien pernah menjalani angioplasti sebelumnya untuk menahan arteri terbuka yang belum berhasil atau pernah memasang stent, tetapi arteri menyempit lagi.

Operasi bypass jantung juga dapat dilakukan dalam situasi darurat, seperti serangan jantung. Setelah melakukan operasi bypass jantung, pasien harus membuat perubahan gaya hidup. Obat-obatan diresepkan secara rutin setelah operasi bypass jantung untuk menurunkan kolesterol darah, mengurangi risiko terjadinya pembekuan darah dan membantu jantung bekerja sebaik mungkin.

HENDRIK KHOIRUL MUHID 

Baca: Perbedaan Pemasangan Ring Jantung, Operasi Bypass Jantung dan Angioplasti Balon

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Macam Latihan Aerobik Sahabat Jantung Sehat

3 hari lalu

Ilustrasi wanita olahraga. Freepik.com/Senivpetro
Macam Latihan Aerobik Sahabat Jantung Sehat

Latihan aerobik dikenal juga sebagai kardio melibatkan aktivitas kelompok besar otot, meningkatkan detak jantung dan pernapasan. Apa saja jenisnya?


Ragam Masalah Kesehatan dengan Rasa Sakit yang Menyiksa

8 hari lalu

FPC. Saraf Terjepit. shutterstock.com
Ragam Masalah Kesehatan dengan Rasa Sakit yang Menyiksa

Beberapa masalah kesehatan berikut sangat menyiksa penderitanya dan membuat kehidupan sehari-hari terasa berat. Berikut beberapa di antaranya.


Makan Ubi Jalar Dapat Berdampak Baik untuk Kesehatan Jantung, Ini Penjelasannya

11 hari lalu

Ilustrasi ubi jalar berbumbu. shutterstock.com
Makan Ubi Jalar Dapat Berdampak Baik untuk Kesehatan Jantung, Ini Penjelasannya

Ubi jalar dapat berkontribusi positif terhadap kesehatan jantung karena kandungan nutrisinya.


Tips Bedakan Gejala Maag dan Serangan Jantung

12 hari lalu

Ilustrasi Serangan Jantung. thestar.com.my
Tips Bedakan Gejala Maag dan Serangan Jantung

Salah satu gejala serangan jantung dan tukak lambung yang biasanya mirip ialah rasa nyeri di area dada. Dokter memberi tips membedakannya.


Saran Pertolongan Pertama pada Orang Kena Serangan Jantung di Tempat Umum

13 hari lalu

Ilustrasi pertolongan pertama orang yang terkena Serangan Jantung. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo. 20120403
Saran Pertolongan Pertama pada Orang Kena Serangan Jantung di Tempat Umum

Pakar mengimbau masyarakat mengenali tanda-tanda serangan jantung agar dapat melakukan pertolongan pertama di tempat umum pada orang mengalaminya.


Ini Tanda-tanda Kolesterol Tinggi yang Tampak pada Mata

17 hari lalu

Ilustrasi kerutan kelopak mata. Pexels/RDNE Stock Project
Ini Tanda-tanda Kolesterol Tinggi yang Tampak pada Mata

Meskipun kolesterol tinggi mungkin tidak menunjukkan gejala apa pun, terkadang tanda-tanda tertentu dapat muncul di sekitar mata.


Velove Vexia Bangga Jadi Duta Kampanye Kesehatan Jantung Perempuan

17 hari lalu

Velove Vexia. Dok. Istimewa
Velove Vexia Bangga Jadi Duta Kampanye Kesehatan Jantung Perempuan

Velove Vexia berharap makin banyak perempuan yang lebih peduli dengan kesehatan jantung agar terhindar dari risiko penyakit jantung dan kardiovaskular


7 Khasiat Air Kelapa Campur Madu

18 hari lalu

Ilustrasi susu dan air kelapa. Shutterstock
7 Khasiat Air Kelapa Campur Madu

air kelapa dikenal sebagai minuman sehat dengan banyak manfaat


Tak Selalu Mendadak, Gejala Serangan Jantung Bisa Muncul Berbulan-bulan Sebelumnya

19 hari lalu

Ilustrasi Serangan Jantung. thestar.com.my
Tak Selalu Mendadak, Gejala Serangan Jantung Bisa Muncul Berbulan-bulan Sebelumnya

Riset menjelaskan pasien sebenarnya sudah bisa merasakan gejala serangan jantung beberapa bulan sebelumnya. Berikut tanda yang perlu diwaspadai.


Jaga Kesehatan Jantung, Apa Saja Makanan yang Perlu Dibatasi?

20 hari lalu

Ilustrasi gorengan. Shutterstock
Jaga Kesehatan Jantung, Apa Saja Makanan yang Perlu Dibatasi?

Dokter menyebut empat kelompok makanan yang bisa membahayakan sistem kardiovaskular dan kesehatan jantung dan harus dibatasi asupannya.