Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perhatikan 5 Faktor Risiko Tumor Otak yang Sering Diabaikan

image-gnews
Ilustrasi otak. Pixabay
Ilustrasi otak. Pixabay
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tumor merupakan diagnosis yang dalam banyak kasus mengancam jiwa pengidapnya. Tumor bisa tumbuh di berbagai bagian tubuh, tak terkecuali otak. Faktor risiko tertentu untuk tumor otak telah dapat dikenali dengan baik, seperti kelainan keturunan, riwayat keluarga tumor otak, dan paparan radiasi pengion

Meski demikian, ada sejumlah variabel lain yang mungkin kurang diketahui banyak orang. Mengetahui hal itu dapat membantu individu dalam mengambil upaya proaktif untuk mengurangi risiko dan menjaga kesehatan yang baik.

Faktor Risiko Tumor Otak

Berikut adalah lima faktor risiko yang sering diabaikan yang dapat meningkatkan kemungkinan terkena tumor otak menurut ahli bedah onkologi Raj Nagarkar dikutip dari Times of India

1. Penggunaan ponsel

Ada kekhawatiran bahwa penggunaan ponsel dapat menyebabkan tumor otak. Meskipun mekanisme pasti radiasi ponsel dapat menyebabkan tumor belum diketahui secara pasti, beberapa ahli menunjukkan bahwa hal itu bisa jadi terkait dengan panas yang dihasilkan oleh ponsel dan radiasi yang dimilikinya. Gunakan perangkat hands-free atau speakerphone bila memungkinkan dan minimalkan penggunaan ponsel untuk mengurangi potensi bahaya.

2. Paparan bahan kimia tertentu

Paparan bahan kimia tertentu, seperti pestisida, pelarut, dan bahan kimia industri lainnya dikaitkan dengan peningkatan risiko tumor otak. Orang yang bekerja di industri yang melibatkan paparan bahan kimia ini memiliki risiko terbesar, bahkan bagi yang tinggal di dekat kawasan industri pun dapat berisiko. Penting untuk mengambil tindakan pencegahan untuk membatasi paparan, seperti mengenakan pakaian pelindung dan menggunakan sistem ventilasi yang sesuai.

3. Faktor pola makan dan gaya hidup

Telah dikemukakan bahwa faktor gaya hidup dan diet tertentu mungkin berperan dalam mengembangkan tumor otak. Diet tinggi lemak jenuh dan rendah buah serta sayuran dapat meningkatkan risiko tumor otak. Obesitas, kelebihan berat badan, kurang olahraga, dan merokok dikaitkan dengan peningkatan risiko kanker. Guna meminimalkan risiko tumor, penting untuk  menerapkan gaya hidup sehat, termasuk diet seimbang, menghindari merokok dan konsumsi alkohol, serta olahraga teratur.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Faktor hormonal

Faktor hormonal juga dapat berperan dalam perkembangan tumor otak. Misalnya, wanita yang telah menggunakan terapi penggantian hormon (HRT) untuk waktu yang lama mungkin berisiko lebih tinggi terkena tumor otak. Pria yang telah menjalani terapi penggantian testosteron mungkin juga berisiko. Oleh karena itu, mendiskusikan risiko dan manfaat terapi penggantian hormon dengan ahli kesehatan perlu dilakukan, terutama bagi mereka yang memiliki riwayat keluarga tumor otak.

5. Usia dan jenis kelamin

Usia dan jenis kelamin juga bisa termasuk faktor risiko penting. Tumor otak lebih sering terjadi pada laki-laki daripada perempuan dan cenderung lebih sering terjadi pada orang dewasa yang lebih tua. Meskipun usia dan jenis kelamin adalah faktor yang tidak dapat dikendalikan, menyadari risiko ini dan mendiskusikannya dengan profesional kesehatan dapat membantu dalam deteksi dan pengobatan dini.

Pilihan Editor: 5 Gejala Tumor Otak yang Tidak Biasa

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Perbedaan Micro USB dan Type-C untuk Konektor Pengisi Daya Ponsel

2 hari lalu

Kabel USB-C (USB Type-C) terlihat di depan logo Apple dalam ilustrasi ini yang diambil 27 Oktober 2022. Uni Eropa telah mewajibkan semua ponsel yang dijual di negara-negara anggota mereka harus menggunakan kabel jenis USB-C, jika perangkat itu memiliki charger fisik. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Perbedaan Micro USB dan Type-C untuk Konektor Pengisi Daya Ponsel

Proses pengisian daya model perangkat konektornya berlainan, yakni micro USB dan USB Type-C. Apa bedanya?


Ponsel Seri iQOO Z9 dan Z9X Bakal Hadir di Indonesia Pekan Depan, Ini Spesifikasinya

3 hari lalu

Robiat Fahlevie, Social Media & Community Manager dan Praditya Andika, Senior Product Manager iQOO Indonesia memperlihatkan 2 varian warna dari iQOO 11 5G. Ini adalah ponsel iQOO pertama yang akan hadir di Indonesia. Foto: Maria Fransisca Lahur
Ponsel Seri iQOO Z9 dan Z9X Bakal Hadir di Indonesia Pekan Depan, Ini Spesifikasinya

iQOO Indonesia akan merilis ponsel terbarunya, iQOO Z9 dan Z9x, pekan depan. Inilah sejumlah spesifikasinya.


Batal Angkat Kaki, Ini 5 Ponsel Meizu yang akan Rilis

3 hari lalu

Ponsel Meizu M6. TEMPO/Charisma Adristy
Batal Angkat Kaki, Ini 5 Ponsel Meizu yang akan Rilis

Meizu melampaui ekspektasi dengan tidak hanya satu, tapi lima rencana peluncuran ponsel baru.


Inilah Daftar Ponsel Vivo yang akan Mendapatkan Pembaruan Android 15

3 hari lalu

vivo ekspansi bisnis ke 6 negara Eropa.
Inilah Daftar Ponsel Vivo yang akan Mendapatkan Pembaruan Android 15

Sejumlah merek telah memiliki daftar ponsel mereka yang akan mendapatkan pembaruan Android 15, salah satunya adalah Vivo.


Power Bank: Mengenali Berbagai Jenis-jenisnya

4 hari lalu

Ada beberapa rekomendasi power bank fast charging dengan kapasitas 10.000-20.000 mAh yang bisa Anda pilih. Berikut ini daftar lengkapnya. Foto: Canva
Power Bank: Mengenali Berbagai Jenis-jenisnya

Power bank solusi praktis untuk mengisi daya ponsel saat bepergian atau dalam situasi mati listrik


Spesifikasi Utama iQOO Z9x 5G Dikonfirmasi, Ini Detailnya

4 hari lalu

iQOO Z8 (Gizmochina)
Spesifikasi Utama iQOO Z9x 5G Dikonfirmasi, Ini Detailnya

iQOO Z9x 5G disebut-sebut sebagai ponsel tertipis di India dengan unit baterai besar 6.000mAh.


Google Pixel 8a Diluncurkan Diam-diam, Ini Spesifikasinya

5 hari lalu

Pixel 7a. Foto : The Verge
Google Pixel 8a Diluncurkan Diam-diam, Ini Spesifikasinya

Google Pixel 8a memiliki layar OLED 6,1 inci dengan resolusi FHD+.


Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

9 hari lalu

Oppo Reno 11 5G (Oppo)
Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

Ponsel Oppo meraih 17,99 persen dan menyabet posisi pertama sebagai merek paling diminati masyarakat Indonesia.


Memahami Produksi Adrenalin dan Tugasnya bagi Tubuh

9 hari lalu

Ilustrasi hormon adrenalin. shutterstock.com
Memahami Produksi Adrenalin dan Tugasnya bagi Tubuh

Adrenalin juga dikenal sebagai efinefrin, hormon yang biasanya diproduksi saat tubuh menghadapi situasi yang menegangkan atau bikin stres.


Seri Ponsel Vivo S19 Kantongi Sertifikasi di China, Ini Detail yang Terungkap

9 hari lalu

vivo ekspansi bisnis ke 6 negara Eropa.
Seri Ponsel Vivo S19 Kantongi Sertifikasi di China, Ini Detail yang Terungkap

Sertifikasi Vivo S19 muncul di situs sertifikasi 3C yang mengonfirmasi dukungan pengisian cepat kabel 80W untuk kedua perangkat.