Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Menyimpan dan Urutan Memberikan ASI Beku yang Benar

image-gnews
Bayi prematur Palestina yang dievakuasi dari Gaza di tengah konflik Israel dan Hamas, meminum susu saat mendapat perawatan di Rumah Sakit Ibu Kota Administratif Baru (NAC), di timur Kairo, Mesir, 6 Desember 2023. REUTERS/Amr Abdallah Dalsh
Bayi prematur Palestina yang dievakuasi dari Gaza di tengah konflik Israel dan Hamas, meminum susu saat mendapat perawatan di Rumah Sakit Ibu Kota Administratif Baru (NAC), di timur Kairo, Mesir, 6 Desember 2023. REUTERS/Amr Abdallah Dalsh
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Inovasi ASI bubuk menuai pro kontra. kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo mengatakan lebih baik memberikan ASI yang sudah dibekukan dibandingkan dengan ASI yang diubah menjadi bubuk.

“Memang freezing (yang dibekukan) itu jauh lebih bisa dipercaya karena ketika dalam bentuk lain, olahan lain, saya kira sudah ada pembawanya. Pembawa itu partikel lain dalam bentuk misalnya serbuk dan yang lain-lain ada pembawanya. Oleh karena itu air susu ibu beku masih murni," ucap Hasto di Jakarta, Selasa, 14 Mei 2024.

Ia juga menjelaskan ASI tidak dapat disimpan secara sembarangan dan sudah ada protap atau protokol yang dilakukan untuk menyimpan ASI. Perlu juga diingat daya tahan, penyimpanan, dan suhu sangat memengaruhi kelayakan ASI.

Biasanya, para ibu menyusui selalu memiliki ASIP atau Air Susu Ibu Perah yang sudah di perah atau pumping agar memudahkan ibu dan bayi ketika beraktivitas di luar rumah. Kondisi ini juga penting untuk mengantisipasi bencana alam.

ASIP inilah yang biasanya disimpan didalam kulkas atau freezer untuk dibekukan. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya bahwa ASI sangat rentan dengan kontaminasi udara luar, Penyimpanan ASIP juga harus memenuhi protap yang sesuai.

Menurut Konselor laktasi Bamed dr. Teresia Susilo, ASIP dapat disimpan di lemari pembeku dengan suhu tertentu agar bisa bertahan selama tiga hingga enam bulan. "Kalau di freezer khusus yang suhunya minus 20 derajat bisa enam sampai 12 bulan," kata Teresia dalam bincang-bincang Bamed, seperti dilansir Antara.

ASIP juga dapat disimpan di kulkas bagian chiller namun daya tahannya lebih cepat, yaitu lima hingga tujuh hari saja. Tentu saja, Teresia lebih menyarankan ASI yang fresh dibandingkan dengan ASIP beku karena zat gizi, vitamin dan antibodi dalam ASI akan berkurang seiring berjalannya waktu.

Kemudian, untuk mencairkan ASIP yang sudah beku juga tidak boleh sembarangan. Ia berpesan bahwa ASIP beku tidak boleh dikeluarkan dengan suhu yang ekstrim. Pencairan ASIP dari freezer harus melalui chiller kemudian baru bisa di suhu ruang. Setelah itu, barulah boleh direndam dengan air di suhu 40 derajat celcius.

Tahapan selanjutnya adalah pemberian ASIP beku kepada bayi. Pemberian ASIP yang sudah dicairkan harus menggunakan metode Last In First Out (LIFO) bukan First In First Out (FIFO). Maksudnya adalah ASIP yang paling fresh atau paling terakhir diperah harus yang paling awal diberikan kepada bayi.  Hal ini disebabkan ASI yang segar lebih terjaga nutrisinya.

ADINDA ALYA IZDIHAR | ANTARA | EKA WAHYU PRAMITA

Pilihan Editor: Alasan ASI Beku Lebih Baik dari ASI Bubuk

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tips dan Rekomendasi Membuat Aneka MPASI Ekslusif Untuk Bayi

9 hari lalu

 Ilustrasi bayi makan MPASI (pixabay.com)
Tips dan Rekomendasi Membuat Aneka MPASI Ekslusif Untuk Bayi

Berikut cara mengolah MPASI untuk anak supaya tak bosan dan juga menyehatkan


Mengenal Lip Tie, Gangguan pada Bibir Bayi yang Sebabkan Sulit Menyusu dan Bicara

17 hari lalu

Ilustrasi ayah dan bayi. Foto: Unsplash/Nubelson Fernandes
Mengenal Lip Tie, Gangguan pada Bibir Bayi yang Sebabkan Sulit Menyusu dan Bicara

Lip tie merupakan kondisi dimana bibir atas bayi terikat dengan gusi. Hal ini dapat menyebabkan bayi kesulitan untuk menyusu bahkan cadel.


Inilah Daftar Orang yang Tidak Boleh Mengonsumsi Madu

24 hari lalu

Ilustrasi madu. Freepik.com
Inilah Daftar Orang yang Tidak Boleh Mengonsumsi Madu

Meskipun memiliki reputasi sebagai superfood, tidak semua orang boleh mengonsumsi madu. Siapa saja mereka?


Kenali 1000 Hari Pertama Kehidupan, Fase Penting dalam Perkembangan Bayi

26 hari lalu

Ilustrasi bayi menguap. Foto: Unsplash.com/Minnie Zhou
Kenali 1000 Hari Pertama Kehidupan, Fase Penting dalam Perkembangan Bayi

Periode 1000 hari pertama kehidupan bayi dikenal sebagai masa yang krusial dalam pembentukan kesehatan dan perkembangan mereka.


Tips 4 Cara Merawat Bayi Kembar yang Bisa Dilakukan Orang Tua

29 hari lalu

Ilustrasi bayi kembar baru lahir. shutterstock.com
Tips 4 Cara Merawat Bayi Kembar yang Bisa Dilakukan Orang Tua

Mengasuh bayi kembar tampak gampang gampang sulit untuk dilakukan.


Guru Besar UI Sebut Kadar Kolesterol Tinggi di ASI Bisa Lindungi Bayi, Penjelasannya?

33 hari lalu

Ilustrasi menyusui. factretriever.com
Guru Besar UI Sebut Kadar Kolesterol Tinggi di ASI Bisa Lindungi Bayi, Penjelasannya?

Kolesterol tinggi di ASI bisa memberikan berbagai manfaat yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan optimal bayi, baik secara fisik maupun kognitif.


Rekomendasi Pemberian ASI Terbaik dari Kemenkes Termasuk Proses Penyimpanan

35 hari lalu

Ilustrasi menyusui. SpineUniverse
Rekomendasi Pemberian ASI Terbaik dari Kemenkes Termasuk Proses Penyimpanan

Ada beberapa bentuk olahan ASI yang berisiko tertentu karena dapat mengubah kandungan nutrisi, juga dipengaruhi proses, tempat, dan lama penyimpanan.


Manfaat Kolesterol Tinggi pada ASI untuk Bayi Menurut Guru Besar UI

35 hari lalu

Ilustrasi menyusui. MomJunction
Manfaat Kolesterol Tinggi pada ASI untuk Bayi Menurut Guru Besar UI

Pakar gizi mengatakan kadar kolesterol tinggi pada ASI berfungsi melindungi bayi dari risiko penyakit degeneratif.


7 Jenis Kembar Siam, Salah Satunya Ischiopagus Tripus Atau Kembar Laba-laba

45 hari lalu

Tim dokter melakukan persiapan pelaksanaan operasi pemisahan bayi kembar siam di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Saiful Anwar, Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu, 12 Agsutus 2023. (ANTARA/HO-Humas RSUD Saiful Anwar)
7 Jenis Kembar Siam, Salah Satunya Ischiopagus Tripus Atau Kembar Laba-laba

Ada beragam jenis kembar siam. Ini 7 di antaranya


Perkosa Bayi Berusia 5 Hari, Pria Brasil Dibekuk Polisi

50 hari lalu

Ilustrasi perkosaan. tehelka.com
Perkosa Bayi Berusia 5 Hari, Pria Brasil Dibekuk Polisi

Selain kasus bayi diperkosa, pria Brasil ini juga sedang menghadapi penyelidikan atas percobaan pemerkosaan terhadap seorang remaja