Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Cedera Kepala Diffuse Axonal Injury, Penyebab dan Gejalanya?

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Ilustrasi otak. medicalnews.com
Ilustrasi otak. medicalnews.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - David Ozora disebut mengalami cedera kepala Diffuse Axonal Injury (DAI) pasca dianiaya oleh Mario Dandy Satriyo. Apa itu Diffuse Axonal Injury?  

Dokter Spesialis Saraf Rumah Sakit Mayapada Kuningan, Yeremia Tatang mengatakan, Crystalino David Ozora mengalami Diffuse Axonal Injury stage 2. David mengalami cedera kepala akibat penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy Satriyo, mengakibatkan kecil kemungkinan korban bisa pulih seperti semula. 

Apa itu Diffuse Axonal Injury?

Diffuse Axonal Injury (DAI) atau cedera aksonal difus merupakan jenis cedera traumatis pada otak yang tergolong parah. Kondisi ini sering terjadi akibat kecelakaan atau benturan keras pada kepala. Cedera aksonal difus ini terjadi ketika serat saraf panjang (akson) di otak robek atau terkoyak akibat pergeseran dan rotasi otak di dalam tengkorak saat terjadi cedera. 

Diffuse axonal injury terjadi ketika ada pukulan atau sentakan keras yang tiba-tiba ke kepala yang menyebabkan kerusakan pada otak. Setelah tumbukan, otak bisa bertabrakan dengan bagian dalam tengkorak, yang bisa mengakibatkan robeknya serabut saraf. Cedera terjadi ketika otak bergeser dan berputar di dalam tengkorak. 

Melansir Brain Injury Association of America, seseorang dengan DAI akan mengalami kerusakan otak, koma, atau kematian sementara atau permanen. Gangguan tergantung pada fungsi saraf yang terkena. Apabila seseorang mengalami diffuse axonal injury, biasanya mengalami kesulitan dengan keterampilan berpikir, terutama untuk mengingat dan mempelajari informasi baru. 

Penyebab Diffuse Axonal Injury

Ada banyak penyebab cedera kepala pada anak-anak dan orang dewasa. Namun, penyebab utama diffuse axonal injury adalah trauma akibat benturan keras pada otak. Mengutip hopkinsmedicine.org, cedera yang paling umum adalah dari kecelakaan atau trauma yang dialami penderita. Misalnya, di mana orang tersebut mengendarai mobil atau tertabrak sebagai pejalan kaki, tindak kekerasan, jatuh dari ketinggian, atau akibat mengguncang anak (seperti yang terlihat dalam kasus pelecehan anak). 

Gejala Diffuse Axonal Injury

Diffuse Axonal Injury (DAI) dapat menimbulkan berbagai gejala yang bervariasi tergantung pada tingkat keparahan cedera kepala dan bagian otak yang terpengaruhi. Mengutip Siloam Hospitals, ada beberapa gejala umum yang terjadi pada penderita DAI, termasuk:

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

- Kehilangan kesadaran

- Sakit kepala

- Kesulitan dalam berbicara atau memahami

- Gangguan kognitif

- Gangguan motorik

- Gangguan tidur 

M. FAIZ ZAKI | HOPKISMEDICINE | BIAUSA 
Pilihan editor : 6 Kondisi yang Rentan Menyebabkan Telinga Berdenging

 

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


11 Tips Mencegah Kebiasaan Kurang Tidur

8 jam lalu

Ilustrasi wanita menggunakan penutup mata saat tidur. Foto: Freepik.com/senivpetro
11 Tips Mencegah Kebiasaan Kurang Tidur

Pada anak-anak, kurang tidur dapat mempengaruhi perilaku dan prestasi akademik di sekolah.


Yang Perlu Dipahami soal Melatonin dan Dosis yang Dianjurkan

11 jam lalu

Wanita mengalami susah tidur atau insomnia. Freepik.com/Jcomp
Yang Perlu Dipahami soal Melatonin dan Dosis yang Dianjurkan

Kebanyakan penderita insomnia dan gangguan tidur memilih suplemen seperti melatonin untuk mengatasinya. Seberapa ampuhkah?


10 Efek Kurang Tidur bagi Kesehatan Tubuh

1 hari lalu

Ilustrasi wanita kurang tidur. Freepik.com/Benzoix
10 Efek Kurang Tidur bagi Kesehatan Tubuh

Gangguan tidur dan kondisi medis kronis lainnya juga dapat menyebabkan kurang tidur.


Saran Penanganan Korban Kecelakaan agar Kondisi Tak Semakin Parah

6 hari lalu

Ilustrasi Kecelakaan Truk. antaranews.com
Saran Penanganan Korban Kecelakaan agar Kondisi Tak Semakin Parah

Dokter bedah menyebut penanganan korban kecelakaan harus dilakukan dengan hati-hati agar korban tak semakin fatal traumanya.


Mario Dandy Divonis 12 Tahun Penjara, Terpidana dan Jaksa Sama-sama Banding

8 hari lalu

Terdakwa kasus dugaan penganiayaan terhadap David Ozora, Mario Dandy Satriyo (tengah) dan Shane Lukas (kiri) tiba untuk menjalani sidang tuntutan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Kamis 10 Agustus 2023. Sidang tuntutan tersebut ditunda dan akan dilaksanakan kembali pada hari Selasa, 15 Agustus 2023 karena berkas tuntutan dari jaksa belum siap. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Mario Dandy Divonis 12 Tahun Penjara, Terpidana dan Jaksa Sama-sama Banding

Jaksa penuntut umum juga mengajukan banding atas vonis 12 tahun penjara untuk terpidana Mario Dandy Satriyo.


Terpidana Mario Dandy Ajukan Banding atas Vonis 12 Tahun Penjara

8 hari lalu

Terdakwa kasus penganiayaan terhadap Cristalino David Ozora, Mario Dandy bersiap menjalani sidang lanjutan dengan agenda pembacaan putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Kamis, 7 September 2023. Hakim juga memvonis Mario Dandy untuk membayar restitusi sebesar Rp25.140.161.900 atas kasus penganiayaan terhadap David Ozora.  TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Terpidana Mario Dandy Ajukan Banding atas Vonis 12 Tahun Penjara

Terpidana Mario Dandy Satriyo mengajukan banding atas vonis 12 tahun penjara. Dia dinyatakan bersalah telah menganiaya David Ozora.


Hakim Anggap Tak Adil Jika Kewajiban Restitusi Mario Dandy Diganti Penjara

15 hari lalu

Terdakwa kasus penganiayaan terhadap Cristalino David Ozora, Mario Dandy bersalaman dengan kuasa hukumnya usai pembacaan putusan pada sidang lanjutan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Kamis, 7 September 2023. Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan memvonis Mario Dandy dengan hukuman 12 tahun penjara. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Hakim Anggap Tak Adil Jika Kewajiban Restitusi Mario Dandy Diganti Penjara

Jaksa Penuntut Unum ingin Mario Dandy diberi hukuman tambahan tujuh tahun penjara jika tidak mampu membayar restitusi.


Diduga Selebrasi 'Siuu' ala Ronaldo Jadi Satu Hal Memberatkan Mario Dandy

15 hari lalu

Rekonstruksi Usai Tendang Kepala David, Mario Dandy Selebrasi Ala Ronaldo
Diduga Selebrasi 'Siuu' ala Ronaldo Jadi Satu Hal Memberatkan Mario Dandy

Hakim menilai Mario Dandy menikmati perbuatannya bahkan melakukan selebrasi. Diduga selebrasi 'Siuu' ala pesepakbola Cristiano Ronaldo.


Mario Dandy Wajib Bayar Restitusi Rp25 Miliar dan Mobil Jeep Rubicon Dilelang

15 hari lalu

Mario Dandy, saat mengikuti sidang vonis pada Kamis, 7 September 2023. TEMPO
Mario Dandy Wajib Bayar Restitusi Rp25 Miliar dan Mobil Jeep Rubicon Dilelang

Hakim menganggap perbuatan Mario Dandy kepada David Ozora sadis dan kejam


Mengapa Majelis Hakim Tidak Membebankan Shane Lukas Bayar Restitusi ke David Ozora?

15 hari lalu

Terdakwa kasus penganiayaan terhadap Cristalino David Ozora, Shane Lukas menangis usai pembacaan putusan pada sidang lanjutan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Kamis, 7 September 2023. Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan memvonis Shane Lukas dengan hukuman 5 tahun penjara atas kasus penganiayaan terhadap David Ozora. Majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan menilai Shane telah terbukti secara sah dan meyakinkan telah melakukan penganiayaan berat terhadap David. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Mengapa Majelis Hakim Tidak Membebankan Shane Lukas Bayar Restitusi ke David Ozora?

Majelis hakim PN Jakarta Selatan memvonis Shane Lukas hukuman 5 tahun penjara dalam kasus penganiayaan David Ozora.