Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Manfaat Anggrek untuk Kesehatan Tubuh

Reporter

Editor

Nurhadi

image-gnews
Jenis tanaman anggrek terbesar di dunia berbunga di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, 2 Maret 2016. Anggrek raksasa bernama latin Grammatophyllum Specciosum Blume ini merupakan anggrek terbesar di dunia yang berumur puluhan tahun. TEMPO/Lazyra Amadea Hidayat
Jenis tanaman anggrek terbesar di dunia berbunga di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, 2 Maret 2016. Anggrek raksasa bernama latin Grammatophyllum Specciosum Blume ini merupakan anggrek terbesar di dunia yang berumur puluhan tahun. TEMPO/Lazyra Amadea Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Selain penampilannya yang indah sebagai tanaman hias, anggrek diklaim menawarkan beberapa manfaat bagi kesehatan tubuh.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut sederet manfaat anggrek bagi kesehatan tubuh.

1. Meningkatkan Kualitas Udara

Seperti diketahui, tanaman menyerap karbon dioksida di udara dan kemudian melepaskan oksigen yang kita hirup. Namun proses ini memiliki manfaat lain, yaitu menghilangkan bahan kimia berbahaya dari udara. 

Pada 1989, NASA melakukan penelitian yang menguji kemampuan tumbuhan untuk menjernihkan udara di dalam rumah. Dikutip dari Petal Republic, penelitian NASA menunjukkan bahwa tumbuhan dapat menyaring Volatile Organic Compounds (VOC), yang mana VOC telah dikaitkan dengan berbagai kondisi kesehatan, mulai dari asma hingga kanker tertentu.

Beberapa tanaman dengan kinerja terbaik dalam penelitian awal adalah anggrek dendrobium. Tim NASA menemukan bahwa anggrek dendrobium dapat menghilangkan senyawa seperti formaldehida, toluena, dan xilena dari udara.

2. Mengurangi Stres

Dikutip dari Justaddiceorchids.com, kehadiran tanaman dapat memberikan pengaruh menenangkan. Aroma anggrek yang menyenangkan membuat semua orang rileks. Mendekorasi rumah Anda dengan anggrek dapat membantu Anda rileks dan mengurangi stres. Tentu hal ini baik untuk meningkatkan suasana hati dan dapat membantu mengurangi risiko penyakit kardiovaskular dan penyakit kronis lainnya.

Ada beberapa jenis bunga anggrek yang dapat mengobati rasa stres, seperti Aerides odorata, Vanda tricolor, Dendrobium crumenatum, dan Phalaenopsis violacea. Spesies bunga-bunga anggrek ini memiliki aroma yang harumnya menenangkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Meningkatkan Fokus

Sebuah studi yang dilakukan University of Michigan menemukan bahwa berada di sekitar tanaman seperti anggrek dapat membantu meningkatkan konsentrasi dan produktivitas, bahkan dapat meningkatkan retensi memori Anda hingga 20 persen. Peningkatan fokus dan produktivitas dapat mengarah pada peningkatan kualitas hidup secara keseluruhan. 

4. Merawat Kesehatan Tulang dan Gigi

Bunga anggrek mengandung kalsium dan magnesium yang berperan penting dalam kesehatan tulang dan gigi.

5. Meningkatkan Penglihatan

Jika Anda memiliki penglihatan yang lemah, anggrek dapat menjadi pilihan untuk mengatasinya. Daun dan bunga anggrek kaya akan Vitamin C dan E. Mengonsumsinya setiap hari dapat meningkatkan penglihatan Anda dan mencegah penyakit terkait mata. Anda dapat mengonsumsi daun dan bunga anggrek dengan cara memasaknya bersama sayuran atau menjadi jus.

Pilihan Editor: Mengenal 7 Jenis Tanaman Anggrek 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

1 hari lalu

Ilustrasi ciri-ciri kolesterol tinggi pada wanita. Foto: Canva
12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.


Pola Tidur Baik Bantu Kurangi Risiko Penyakit Jantung dan Stroke

2 hari lalu

Ilustrasi wanita menggunakan penutup mata saat tidur. Foto: Freepik.com/senivpetro
Pola Tidur Baik Bantu Kurangi Risiko Penyakit Jantung dan Stroke

Pola tidur yang sehat dapat membantu meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.


Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

2 hari lalu

Ilustrasi wanita menyikat gigi. Foto: Unsplash.com/Diana Polekhina
Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

Pakar kesehatan menyebut delapan perilaku tak sehat paling umum yang mempercepat proses penuaan. Apa saja?


Kelola Stres Setiap Hari untuk Redakan Emosi

2 hari lalu

Ilustrasi mengurangi stress. Freepik.com/fabrikasimf
Kelola Stres Setiap Hari untuk Redakan Emosi

Mengelola stres adalah cara meredakan emosi yang harus terus dilatih setiap hari agar tidak mudah emosional si situasi yang buruk.


Kecewa karena Calon yang Didukung Kalah, Simak Saran Psikolog

2 hari lalu

Ilustrasi stres. TEMPO/Subekti
Kecewa karena Calon yang Didukung Kalah, Simak Saran Psikolog

Psikolog mengatakan wajar bila orang kecewa karena harapan tidak menjadi kenyataan tetapi rasa kecewa itu mesti dikelola agar tak sampai memicu stres.


Mengapa Stres Bisa Sebabkan Sakit Punggung?

6 hari lalu

Ilustrasi sakit punggung. Freepik.com/Gpointstudio
Mengapa Stres Bisa Sebabkan Sakit Punggung?

Stres sebabkan sakit punggung bisa terjadi lantaran tubuh Anda mengalami reaksi kimia sebagai respons terhadap stres.


Cara Menjaga Kualitas Hubungan dengan Pasangan Pasca Melahirkan Anak Pertama

8 hari lalu

Ilustrasi ibu dan bayi. Unsplash.com/Sharon Muccutcheon
Cara Menjaga Kualitas Hubungan dengan Pasangan Pasca Melahirkan Anak Pertama

Studi menemukan bahwa sikap terhadap sentuhan berdampak pada pasangan dalam transisi menjadi orang tua atau usai melahirkan anak pertama.


Pasca Lebaran 2024 Tak Ada Salahnya Cek Kesehatan

9 hari lalu

Ilustrasi cek kesehatan (Pixabay,com)
Pasca Lebaran 2024 Tak Ada Salahnya Cek Kesehatan

Kenaikan berat badan seringkali diikuti dengan kenaikan kolesterol karena pola konsumsi yang berlebihan saat berlibur panjang dan menu Lebaran 2024.


Inilah 5 Alasan Waktu Liburan Terasa Begitu Cepat

9 hari lalu

Ilustrasi liburan (Pixabay.com)
Inilah 5 Alasan Waktu Liburan Terasa Begitu Cepat

Ternyata terdapat berbagai faktor psikologis dan eksternal yang dapat membuat waktu terasa semakin cepat berlalu selama liburan.


10 Langkah Tangkal Peradangan Penyebab Penyakit Kronis

9 hari lalu

Ilustrasi pria makan sehat atau sayur. shutterstock.com
10 Langkah Tangkal Peradangan Penyebab Penyakit Kronis

Peradangan bisa memicu berbagai penyakit kronis bila didiamkan, seperti penyakit jantung dan kanker. Namun, ada cara untuk mencegahnya.