Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Variasi Resep Es Kopi

Reporter

Editor

Bram Setiawan

image-gnews
Ilustrasi kopi susu. Foto: Unsplash.com/Alberto Bogo
Ilustrasi kopi susu. Foto: Unsplash.com/Alberto Bogo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Minuman kopi mengandung kafein untuk kebutuhan energi. Dikutip dari Healthline, kopi bermanfaat untuk meningkatkan fokus, terutama diminum saat pagi ketika mengawali hari. Namun, perlu diperhatikan juga takaran gula saat mengonsumsi  kopi supaya tidak berlebihan. Ada banyak variasi kopi, tak hanya hangat, tapi juga dingin.

Dikutip dari Cookpad, berikut 5 variasi resep es kopi.

Es Kopi Pandan

Bahan

- 1 bungkus kopi instan
- 100 mililiter susu ultra-high temperature (UHT)
- Setengah sendok teh pasta pandan 
- Es batu 
- 100 mililiter air panas 
- 2 sendok makan gula pasir

Cara Membuat

1. Semua bahan disiapkan
2. Seduh kopi dan pasta pandan di gelas yang berbeda.
3. Tuang gula pasir ke dalam pasta pandan dan 80 mililiter air panas.
4. Seduh kopi dengan 20 mililiter air panas.
5. Tuang pasta pandan ke gelas lain, masukan es batu hingga hampir penuh.
6. Tuang susu UHT dan tuang kopi yang sudah diseduh.
7. Es kopi pandan disajikan.

Es Kopi Gula Aren

Bahan

- 125 mililiter susu cair 
- 1 bungkus kopi instan
- 2 sendok makan kental manis 
- 30 gram gula aren
- 100 mililiter air panas 
- Es batu 

Cara Membuat

1. Gula aren dilarutkan dengan dua sendok makan air panas. 
2. Dilarutkan satu bungkus kopi instan. Aduk rata. 
3. Tuang susu cair ke dalam larutan kopi, kemudian diaduk.
4. Tambah es batu. 
5. Tuang air panas sebanyak 100 mililiter, diaduk.
6. Tuang larutan gula aren, kemudian ditambahkan susu kental manis.
7. Es kopi gula aren disajikan.

Es Kopi Lemon

Bahan

- 1 bungkus kopi instan
- 1 sendok makan gula aren
- 75 mililiter air panas 
- 1 botol soda
- Es batu 
- 1 buah lemon

Cara Membuat

1. Seduh kopi dan gula hingga larut.
2. Iris lemon untuk hiasan sisanya diperas untuk dicampurkan ke larutan kopi.
3. Disesuaikan tingkat keasaman sesuai selera.
4. Tuang larutan kopi ke dalam gelas.
5. Masukkan irisan lemon.
6. Tambah es batu dan soda.
7. Es kopi lemon disajikan.

Es Kopi Susu

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bahan

- Setengah bungkus kopi instan
- 100 mililiter air panas 
- 170 mililiter susu UHT
- 1 bungkus gula  

Cara Membuat

1. Seduh kopi dan gula, kemudian diaduk.
2. Kopi dibiarkan larut dan ampasnya mengendap.
3. Saring kopi dan buang ampasnya.
4. Campur kopi dan susu.
5. Masukkan es batu dan aduk rata.
6. Es kopi susu disajikan.

Es Kopi Cinnamon

Bahan

- 800 mililiter susu UHT
- 3 sendok makan gula 
- 1 sendok teh kopi instan 
- 1 kantong teh celup 
- 2 sendok makan krimer 
- Setengah sendok teh kayu manis bubuk 
- 200 mililiter air

Cara Membuat

1. Rebus kopi dan teh hingga mendidih.
2. Tabur kayu manis bubuk, krimer dan gula ke dalam wadah.
3. Jika teh dan kopi sudah mendidih, saring ke wadah, kemudian aduk.
4. Tunggu hingga uapnya hilang, kemudian tuang susu UHT.
5. Es kopi cinnamon disajikan atau dimasukan kulkas jika sudah tidak panas.

Pilihan Editor: Es Kopi Ini Mirip Klappertaart dengan Rasa Manis Kismis

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

7 hari lalu

Warga menggiling biji kopi Robusta  petik merah di Desa Kali Banger, Gemawang, Temanggung, Jawa Tengah, Kamis, 20 Juli 2023. Harga biji kopi Robusta basah saat ini melonjak menjadi Rp11.500 per kilogram dari harga tahun lalu yang hanya Rp7.000 per kilogram, yang menurut pedagang harga tersebut merupakan termahal sepanjang sejarah kopi di Indonesia. ANTARA/Anis Efizudin
Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

Atase Perdagangan Kairo, M Syahran Bhakti berharap eksportir kopi Indonesia dapat memenuhi permintaan dari Mesir pada 2024 ini di atas Rp 1,5 triliun.


Alasan Pemudik Tak Dianjurkan Menenggak Minuman Berenergi saat Lelah

13 hari lalu

Ilustrasi minuman energi (Pixabay.com)
Alasan Pemudik Tak Dianjurkan Menenggak Minuman Berenergi saat Lelah

Minum minuman berenergi saat kelelahan berbahaya karena dapat menutupi rasa kantuk dan membuat orang kurang waspada saat mengemudi.


5 Minuman yang Dapat Mencegah Microsleep

16 hari lalu

Ilustrasi pengemudi mulai mengantuk karena microsleep. Sumber: toyota.astra.id
5 Minuman yang Dapat Mencegah Microsleep

Ada sejumlah minuman yang dapat membantu mencegah microsleep dengan memberikan dorongan energi dan meningkatkan kewaspadaan.


Inilah Alasan Disarankan Tidak Minum Kopi Sebelum Naik Pesawat

29 hari lalu

Ilustrasi pria  minum kopi. fadquip.com
Inilah Alasan Disarankan Tidak Minum Kopi Sebelum Naik Pesawat

Minum kopi sebelum penerbangan tak hanya meningkatkan risiko kembung, tapi juga menyebabkan dehidrasi yang berujung pada rasa mual dan sakit kepala.


Kopi Kenangan Sajikan Blewah Mewah, Menu Segar untuk Berbuka Puasa

35 hari lalu

Kopi Kenangan Sajikan Blewah Mewah, Menu Segar untuk Berbuka Puasa

Menu andalan Blewah Tea dengan taburan Blewah Jelly yang terbuat dari ekstrak buah asli


Alasan Penderita Epilepsi Tak Boleh Banyak Minum Kopi

37 hari lalu

ilustrasi minum kopi (pixabay.com)
Alasan Penderita Epilepsi Tak Boleh Banyak Minum Kopi

Penderita epilepsi diminta tidak minum kopi berlebihan untuk menghindari kejang. Pasalnya, kafein justru dapat meningkatkan frekuensi kejang.


Mengenal Makanan Gohyong, Bukan Kuliner Korea

39 hari lalu

Gohyong. Shutterstock
Mengenal Makanan Gohyong, Bukan Kuliner Korea

Gohyong menjadi jananan kaki lima yang tengah naik daun saat ini. Namanya seperti kuliner Korea, ternyata akulturasi Tinghoa dan Betawi.


Inilah Daftar Minuman yang Memperbesar Risiko Dehidrasi saat Puasa

40 hari lalu

ilustrasi menyiram air untuk mengurangi dampak dehidrasi. Shutterstok
Inilah Daftar Minuman yang Memperbesar Risiko Dehidrasi saat Puasa

Minuman manis, berkafein, beralkohol, bersoda, mengandung santan justru memperbesar risiko dehidrasi saat puasa.


Berapa Banyak Konsumsi Kopi dan Teh yang Pas saat Puasa?

42 hari lalu

Ilustrasi kopi. Foto: Pixabay/Clayton Majona
Berapa Banyak Konsumsi Kopi dan Teh yang Pas saat Puasa?

Ahli gizi dari RS Cipto Mangunkusumo Kencana Fitri Hudayani SST, M.Gz memberi tips mengonsumsi teh atau kopi yang pasa saat puasa.


Mengapa Tidak Dianjurkan Minum Teh Sebelum Tidur?

42 hari lalu

Ilustrasi minum teh. Shutterstock.com
Mengapa Tidak Dianjurkan Minum Teh Sebelum Tidur?

Kandungan kafein berlebihan dalam teh dapat mengganggu siklus tidur dan bangun.