Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Risiko Mandi Air Dingin dan Cara Aman Melakukannya

Reporter

image-gnews
Ilustrasi mandi. Shutterstock
Ilustrasi mandi. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Selain mandi air panas, sebagian orang lebih suka mandi air dingin. Tak perlu mandi air es atau krioterapi, mandi air dingin biasa pun sudah menyenangkan dan punya beberapa manfaat kesehatan.

"Air dingin merangsang aliran darah, meningkatkan sirkulasi secara keseluruhan, dan membuat jantung memompa darah," jelas Kyle Zagrodzky, pendiri dan CEO  OsteoStrong di Nashville, Tennessee, Amerika Serikat, kepada Fox News.

Mandi air dingin efektif setelah olahraga karena bisa mengurangi nyeri otot dan peradangan. Paparan air dingin juga bisa merangsang pelepasan endorfin yang bisa meredakan stres, nyeri, dan meningkatkan suasana hati, jelasnya.  

"Secara pribadi, saya merasakan suasana hati yang membaik setelah mandi air dingin saat emosi terasa buruk dan tak ada motivasi," tambahnya.

Mandi air dingin juga punya manfaat estetika karena bisa mengecilkan pori-pori dan memperbaiki kesehatan kulit dan rambut, lanjut Zagrodzky.

Berlawanan dengan pendapat umum bahwa mandi air dingin bisa menyebabkan flu, Zagrodzky justru berpendapat mandi air dingin bisa meningkatkan kekebalan tubuh.

"Manfaat lain adalah menurunkan berat badan karena tubuh membakar ekstra kalori untuk menjaga temperatur tubuh yang terpapar dingin," ujarnya.

Namun demikian, tetap ada risiko mandi air dingin, terutama pada orang dengan kondisi medis tertentu, jelas Dr. Raj Dasgupta, kepala penasihat medis di Sleepopolis di California. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Paparan dingin membuat pembuluh darah kaku sehingga meningkatkan risiko tekanan darah tinggi yang bisa berefek negatif seperti penyakit jantung, termasuk hipertensi," paparnya.

Penderita masalah kardiovaskular seperti tekanan darah tinggi dan penyakit arteri koroner perlu menghindari paparan dingin karena bisa menambah tekanan di jantung, jelas Dasgupta. Orang yang rentan terkena biduran atau reaksi kulit bila terkena dingin, atau penderita sindrom Raynaud, yang menyebabkan kebas di jari-jari tangan dan kaki bila terkena suhu dingin, harus berkonsultasi dengan dokter sebelum mandi air dingin, ujarnya. Begitu pula ibu hamil dan menyusui.

Cara aman
Bila ingin mandi air dingin, perhatikan suhu air, saran Zagrodzky. Coba dulu suhu air 15-20 derajat Celcius selama 10-15 detik, lalu kurangi temperatur secara bertahap. Berikut sarannya.

Cukup dingin: 10-20 derajat Celsius sudah cukup buat kebanyakan orang.

Sejuk atau dingin: 7-10 derajat Celsius akan memberi pengalaman lebih menyenangkan.

Sangat dingin: Di bawah 7 derajat Celsius sangat menantang dan lebih cocok buat tujuan terapi seperti mengurangi nyeri otot dan peradangan.

Pilihan Editor: Jangan Takut Mandi Air Dingin, Ini Sederet Manfaatnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Parto Patrio Operasi Batu Ginjal, Kenali Gejala dan Penyebab Batu Ginjal

1 hari lalu

Parto Patrio  di Trans TV, Jakarta, 13 November 2002. [TEMPO/ Rendra].
Parto Patrio Operasi Batu Ginjal, Kenali Gejala dan Penyebab Batu Ginjal

Komedian Parto Patrio sedang menjalani pemulihan usai operasi batu ginjal. Lantas, apa yang menyebabkan dan tanda-tanda dari penyakit ini?


Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

3 hari lalu

Ilustrasi stroke. autoimuncare.com
Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

Masyarakat diimbau mengontrol gula darah, tekanan darah, dan kolesterol demi mencegah serangan stroke yang bisa datang kapan pun.


5 Asupan Makanan yang Cocok Dikonsumsi Penderita Hipertensi

23 hari lalu

Ilustrasi hipertensi (Pixabay.com)
5 Asupan Makanan yang Cocok Dikonsumsi Penderita Hipertensi

Dengan memperhatikan asupan makanan sehari-hari, penderita hipertensi dapat mengurangi risiko komplikasi yang mungkin timbul akibat kondisi tersebut.


Tips Memelihara Kucing bagi Pemula

41 hari lalu

Ilustrasi bermain dengan kucing. Shutterstock.com
Tips Memelihara Kucing bagi Pemula

Pemula akan merasa penasaran bagaimana cara merawat dan mengurus kucing dengan baik. Berikut tips yang bisa dilakukan.


Spesialis Jantung Ungkap Penyebab Petugas KPPS Meninggal, Belum Tentu Hipertensi

23 Februari 2024

Petugas KPPS menjalani perawatan di ruang rawat inap Puskesmas Telaga, Kabupaten Gorontalo, Gorontalo, Kamis, 15 Februari 2024. KPU Kabupaten Gorontalo mencatat 18 petugas KPPPS harus menjalani perawatan akibat sakit dan kelelahan pada pelaksanaan Pemilu 2024. ANTARA/Adiwinata Solihin
Spesialis Jantung Ungkap Penyebab Petugas KPPS Meninggal, Belum Tentu Hipertensi

Penyebab ratusan petugas KPPS meninggal dunia setelah menjalankan tugasnya pada Pemilu 2024 belum tentu hipertensi. Berikut penjelasan pakar.


Dokter Ingatkan 3 Bahaya Hipertensi pada Ibu Hamil

21 Februari 2024

Ilustrasi hamil bermasalah. shutterstock.com
Dokter Ingatkan 3 Bahaya Hipertensi pada Ibu Hamil

Hipertensi merupakan salah satu penyebab kematian ibu hamil tertinggi selain pendarahan dan infeksi. Ini tiga bahayanya menurut dokter.


5 Cara Efektif Mengendalikan Tekanan Darah Tinggi

14 Februari 2024

Ilustrasi hipertensi (Pixabay.com)
5 Cara Efektif Mengendalikan Tekanan Darah Tinggi

Berikut cara yang dapat Anda lakukan untuk mengurangi tekanan darah tinggi


Jelang Imlek, Etnis Tionghoa Mandi dan Ibadah di Sumur 7 Vihara Gayatri Cilangkap Depok

9 Februari 2024

Sejumlah pemain naga menampilkan pertunjukan atraksi seni Liong di kawasan pasar kuliner Pecinan Semarang, Jawa Tengah, Kamis, 8 Februari 2024. Pertunjukan berbagai macam seni seperti liong, barongsai, musik tradisional China, tari topeng Bian Lian yang diinisiasi oleh paguyuban seni budaya Semawis Pecinan Kota Semarang tersebut untuk memeriahkan dan menyambut Tahun Baru Imlek 2575 Mu Long Nian (Tahun Naga Kayu) sekaligus meningkatkan daya kunjung wisatawan. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Jelang Imlek, Etnis Tionghoa Mandi dan Ibadah di Sumur 7 Vihara Gayatri Cilangkap Depok

Jelang perayaan Imlek 2575 dan Cap Go Meh 2024, etnis Tionghoa di Indonesia beribadah dan mandi di Sumur 7 Vihara Gayatri Cilangkap di Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Tapos, Depok, Jumat, 9 Februari 2024.


Tidur hingga Mandi, Inilah 6 Aktivitas yang Harus Dihindari setelah Makan

9 Februari 2024

Ilustrasi wanita makan. Freepik.com/Senivpetro
Tidur hingga Mandi, Inilah 6 Aktivitas yang Harus Dihindari setelah Makan

Berikut adalah beberapa aktivitas yang perlu dihindari setelah makan untuk menjaga tubuh tetap sehat:


Faktor Risiko Hipertensi pada Anak yang Perlu Diwaspadai Menurut Dokter

6 Februari 2024

Ilustrasi anak hipertensi/tekanan darah tinggi. Shutterstock.com
Faktor Risiko Hipertensi pada Anak yang Perlu Diwaspadai Menurut Dokter

Dokter anak menjelaskan sejumlah faktor risiko hipertensi pada anak, mulai keturunan hingga obesitas. Ini yang perlu dilakukan orang tua.