TEMPO.CO, Jakarta - Smoothie dikenal sebagai salah satu minuman sehat yang menyegarkan karena dibuat dari bahan-bahan alami. Smoothie digambarkan sebagai minuman kental dan lembut yang biasanya dicampur dari bubur buah-buahan, sayuran, jus, yogurt, kacang-kacangan, biji-bijian, dan susu. Selain itu, smoothie juga bisa dicampurkan bahan-bahan lain sesuai selera.
Dilansir dari Healthline, Smoothie yang dikonsumsi sebagai santapan pagi atau camilan sore bisa menjadi cara yang bagus untuk memasukkan lebih banyak makanan sehat ke dalam pola makan. Smoothie yang terutama dibuat dari produk segar atau beku dapat meningkatkan konsumsi buah dan sayuran, yang menyediakan beragam vitamin, mineral, serat, dan antioksidan penting.
Kandungan nutrsi yang terdapat dalam smoothie dapat mengurangi peradangan, memperbaiki pencernaan, dan menurunkan risiko kondisi kronis seperti penyakit jantung, osteoporosis, obesitas, dan penurunan mental terkait usia. Lalu, jika Anda merasa kurang makan buah atau sayuran, smoothie bisa menjadi pilihan tepat agar porsi kebutuhan gizi Anda bisa tercukupi. Simak manfaat untuk kesehatan minum smoothie berikut.
Membantu meningkatkan kandungan serat dalam tubuh
Serat merupakan nutrisi penting yang membantu pencernaan dengan mencegah sembelit dan mendukung pertumbuhan bakteri menguntungkan di saluran pencernaan Anda. Melalui penggunaan bahan yang tepat, smoothie bisa menjadi cara terbaik untuk meningkatkan asupan serat Anda.
Beberapa makanan paling kaya serat juga merupakan bahan smoothie yang umum, termasuk buah-buahan, sayuran, biji-bijian seperti oat basah, kacang-kacangan, biji-bijian, dan polong-polongan, seperti kacang putih.
1. Membantu menurunkan berat badan
Smoothie yang paling bergizi dibuat dari makanan utuh seperti buah-buahan, sayur-sayuran, yogurt , dan lemak sehat. Smoothie yang tinggi protein dan serat bahkan dapat membantu menurunkan berat badan dengan membuat Anda kenyang.
Secara umum, smoothie berkalori 200 hingga 300 kalori dengan 10 gram protein adalah camilan yang enak. Sedangkan, smoothie berkalori 400 hingga 800 kalori yang mengandung setidaknya 20 gram protein lebih cocok sebagai pengganti makanan.
2. Mempercepat metabolisme tubuh dan membantu detoksifikasi
Serat dalam kandungan smoothie memiliki fungsi lain yang sangat istimewa, yakni dapat mempercepat metabolisme dalam tubuh. Jika Anda baru mulai berolahraga dan ingin melihat hasilnya dengan cepat, smoothie akan membantu Anda membakar lemak dan membentuk otot. Kombinasi buah dan sayur ini juga mengandung banyak mineral yang akan membantu membersihkan sistem internal Anda. Selain itu, kondisi yubuh Anda akan tetap lebih muda dan bugar.
3. Meningkatkan kesehatan mental dan kinerja tubuh
Smoothie terbuat dari buah dan sayuran, sehingga mengandung berbagai macam vitamin berbeda yang akan mencegah masalah dalam tubuh dan membantu kesehatan Anda. Misalnya, smoothie yang mengandung buah kelapa memiliki magnesium dan serat dosis tinggi serta rendah gula. Tentu hal ini akan membantu daya ingat dan mengaktifkan otak Anda untuk bekerja lebih efektif.
4. Membantu merawat kesehatan kulit
Bahan-bahan alami dalam smoothie dapar membantu membersihkan tubuh Anda dari racun dan kotoran, penyebab utama kulit kusam dan bernoda. Kandungan nutrisi dalam smoothie juga mengandung sumber antioksidan yang baik, sehingga akan membantu kulit Anda beregenerasi dan menjaganya tetap muda dan sehat lebih lama.
Pilihan Editor: Segar dan Menyehatkan, Ini Rekomendasi Buah-buahan untuk Dibuat Smoothie