Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kisah Kristin Cavallari dengan Ayah Narsisis, Pakar Dukung Tindakan yang Diambilnya

Reporter

image-gnews
Kristin Cavallari. Foto: Instagram
Kristin Cavallari. Foto: Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bagaimana rasanya punya ayah yang narsisis. Pembawa acara dan desainer fashion Kristin Cavallari sudah merasakannya dan mantap untuk memutuskan hubungan dengannya dua tahun silam. Tepatkah keputusannya?

"Saya tak pernah menyadari ayah seorang narsisis sampai saya dewasa. Yang saya tahu saat tumbuh besar saya tak mau dekat-dekat dengannya. Dia selalu membuat saya merasa tak cukup baik," ujarnya, dikutip dari USA Today

Menurut pakar kesehatan mental, jika tumbuh dalam keluarga dengan orang tua narsis, Anda mungkin dituntut untuk memenuhi kemaunnya dengan peran tertentu, seperti anak emas, kambing hitam, atau penjaga perdamaian.

"Dalam sistem keluarga narsistik, setiap anak ada untuk kebutuhan orang tua narsis. Setiap anak berusaha mencari cara untuk memenuhi kebutuhan itu," kata psikolog dengan spesialis narsisis dan kekerasan narsistik, Ramani Durvasula.

Hasilnya, anak orang yang narsisis bisa menjalankan satu atau lebih peran. Meski perannya bervariasi, ada kesamaannya, mereka sulit menyesuaikan diri dengan kesulitan psikologis hidup dengan orang tua narsis, jelasnya. Menurut psikoterapis Chelsey Cole, orang narsisis ingin anak-anak bukan untuk bercermin tapi meneruskan sikap orang tuanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Anak emas dan kambing hitam
Dua peran khas yang diinginkan orang tua narsisis dari anak adalah anak emas dan kambing hitam. Anak emas selalu diperlakukan istimewa, bukan karena sayang tapi karena si anak mampu memberikan perhatian yang dibutuhkan orang tua. Durvasula menyebut anak tipe ini kemungkinan akan menjadi narsisis juga.

Sementara si kambing hitam akan selalu disalahkan jika ada yang tak beres, termasuk kesalahan orang tua. Durvasula mengatakan anak tipe ini kemungkinan akan mengalami masalah kesehatan mental, termasuk trauma kompleks, kecemasan, ragu-ragu, dan menyalahkan diri sendiri.

Para pakar itu sepakat cara untuk mengatasi masalah adalah dengan memutus kontak. Tapi bila hal itu tak mungkin dilakukan, setidaknya anak harus menetapkan batasan dan menjaga jarak. Tujuannya agar orang yang diajak bicara tak tertarik lagi berkomunikasi dengan Anda. Caranya antara lain dengan menghindari kontak mata, menjaga nada suara tetap datar, dan menjawab singkat hanya "Ya" dan "Tidak" atau "Aku tak tahu".

Pilihan Editor: Bisakah Mengubah Perilaku Orang Narsisis? Simak Pendapat Pakar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gejala dan Penyebab Narsistik yang Perlu Diketahui

10 jam lalu

Ilustrasi anak narsis atau foto selfie. shutterstock.com
Gejala dan Penyebab Narsistik yang Perlu Diketahui

Gangguan kepribadian narsistik rentan menyebabkan banyak masalah jika tak dikendalikan.


Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

5 hari lalu

Ilustrasi bermain media sosial. (Unsplash/Leon Seibert)
Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

Sebuah studi penelitian 2022 terhadap anak perempuan 10-19 tahun menunjukkan bahwa istirahat di media sosial selama 3 hari secara signifikan berfaedah


Pemalu Hingga Takut Bentuk Kecemasan Sosial pada Anak, Ini Cara Atasinya

5 hari lalu

Ilustrasi anak pemalu. thrivingnow.com
Pemalu Hingga Takut Bentuk Kecemasan Sosial pada Anak, Ini Cara Atasinya

Kecemasan sosial pada anak bukan hanya sekadar berdampak menjadi pemalu, namun dapat menyebabkan anak merasa takut dan menghindari situasi sosial


Tanda Ibu Hamil Alami Gangguan Mental

5 hari lalu

Ilustrasi wanita depresi. (Pixabay.com)
Tanda Ibu Hamil Alami Gangguan Mental

Gangguan mental pada ibu hamil perlu dikenali karena membuat perasaan tidak nyaman dan ada gangguan pada aktivitas sehari-hari.


Faktor yang Tentukan Kondisi Kesehatan Mental Seseorang

10 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com/Priscilla du Preez
Faktor yang Tentukan Kondisi Kesehatan Mental Seseorang

Psikolog mengatakan kondisi kesehatan mental seseorang ditentukan oleh berbagai faktor. Apa saja?


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

10 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


Karyawan Alami Burnout, Ini yang Perlu Dilakukan Atasan

12 hari lalu

Ilustrasi wanita lelah bekerja. Freepik.com
Karyawan Alami Burnout, Ini yang Perlu Dilakukan Atasan

Jika karyawan mengalami burnout, bukan hanya ia sendiri yang harus mencari solusi mengatasinya. Atasan juga perlu memperhatikan hal ini.


Kak Seto Minta Game Mengandung Kekerasan dan Konten Negatif Diberantas

15 hari lalu

Ilustrasi anak main game. Shutterstock.com
Kak Seto Minta Game Mengandung Kekerasan dan Konten Negatif Diberantas

Kak Seto mengatakan game atau permainan dengan kekerasan dan konten negatif mesti dibersihkan karena berdampak buruk pada anak.


Dampak Buruk Kesepian di Masa Pensiun dan Cara Mengatasinya

15 hari lalu

Ilustrasi lansia. Mirror.co.uk
Dampak Buruk Kesepian di Masa Pensiun dan Cara Mengatasinya

Banyak warga senior yang merasa kesepian setelah masa pensiun sehingga mempengaruhi kesehatan mental dan fisik. Apa yang perlu dilakukan?


4 Program Kesehatan yang Bisa Dorong Produktivitas Karyawan

16 hari lalu

Ilustrasi surat keterangan sakit / sehat dari dokter. Nieuwsblad.be
4 Program Kesehatan yang Bisa Dorong Produktivitas Karyawan

Produktivitas karyawan yang tinggi harus dibarengi dengan perhatian dan dukungan yang memadai dari perusahaan. Apa saja benefit yang bisa ditawarkan?