Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hari Yoga Internasional, 700 Peserta Ikut Olahraga Bersama di Bali

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Ilustrasi posisi keseimbangan tubuh atau yoga. Shutterstock
Ilustrasi posisi keseimbangan tubuh atau yoga. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, JakartaYoga menjadi salah satu olahraga yang sangat populer di Bali. Pada peringatan Hari Yoga Internasional ke-10 masyarakat pun berkumpul untuk berolahraga bersama di Denpasar, Bali. "Yoga tak hanya memajukan kesehatan fisik dan mental, tapi berkontribusi mengumpulkan masyarakat bersama," kata Konsul Jenderal India di Bali Shashank Vikram di sela peringatan Hari Yoga Internasional di Denpasar, Jumat 21 Juni 2024.

Diplomat muda itu menyebutkan sesuai tema tahun ini yakni "Diri dan Masyarakat", yoga tak hanya olahraga fisik dan pernafasan yang penting untuk kesehatan diri, tetapi juga mempererat hubungan antar-manusia.

Pada peringatan tersebut, Konsulat Jenderal India di Bali dengan menggandeng Pusat Kebudayaan Swami Vivekananda mengadakan yoga bersama yang diikuti sekitar 700 peserta.

Para peserta selain merupakan pecinta olahraga yoga, juga dari komunitas India, tokoh bisnis, akademisi, hingga para pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Bali dan Pemerintah Kota Denpasar.

Didukung cuaca pagi yang cerah dan suasana yang sejuk, yoga diadakan selama sekitar 50 menit yang dipandu tiga guru dari Yogmantra Bali di Lapangan Puputan Badung, Denpasar.

Mereka mengikuti gerakan dasar yoga mulai olah fisik, pernafasan, dan ditutup meditasi singkat. "Saya melihat antusiasme yang tinggi di Bali dan kami mendapatkan vibrasi yang positif. Itu yang memberi keunikan tersendiri setelah saya bertugas di Afrika Selatan dan Inggris," ucapnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara itu sejumlah peserta mengaku menikmati olah fisik dan pernafasan serangkaian peringatan Hari Yoga Internasional ke-10. "Selain untuk kebugaran tubuh, ini juga baik untuk mental dan emosi jadi bisa menekan stres setelah kerja," kata salah satu peserta Komang Juli.

Hari Yoga Internasional resmi ditetapkan pada 21 Juni 2014 setelah diadopsi suara bulat oleh 193 negara anggota Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dan tercatat sebanyak 177 negara mendukung resolusi itu, termasuk Indonesia.

Majelis Umum PBB mengakui dalam resolusinya bahwa yoga menawarkan pendekatan komprehensif terhadap kesehatan dan kesejahteraan. Untuk itu harus ada kampanye kesadaran masyarakat yang lebih besar mengenai manfaat latihan yoga bagi kesehatan global.

Pilihan editor: Beda Pilates dan Yoga: 5 Jenis Latihan Pilates untuk Pemula

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tips Aktivitas Seru untuk Isi Liburan Anak, Kemping Hingga Olahraga

6 jam lalu

Ilustrasi packing liburan bersama anak. Freepik.com
Tips Aktivitas Seru untuk Isi Liburan Anak, Kemping Hingga Olahraga

Orang tua perlu memanfaatkan liburan masa sekolah untuk memperbanyak dialog dengan anak, meningkatkan kedekatan anak dengan keluarga


Inilah 5 Alasan Altet Umumnya Makan Pisang Setelah Latihan

17 jam lalu

Ilustrasi pisang. Freepik.com/KamranAydinov
Inilah 5 Alasan Altet Umumnya Makan Pisang Setelah Latihan

Berikut sejumlah alasan pisang menjadi pilihan favorit para atlet setelah berolahraga.


Mengenal Olahraga Body Combat, Memadukan Beragam Gerak Latihan Bela Diri

2 hari lalu

Body Combat Pembakar Lemak
Mengenal Olahraga Body Combat, Memadukan Beragam Gerak Latihan Bela Diri

Olahraga body combat memadukan banyak gerakan aliran seni bela diri


Tren Wellness Tourism, India Peringati Hari Yoga Internasional di Solo

4 hari lalu

Aktor sekaligus instruktur senam yoga, Anjasmara memandu senam yoga yang diselenggarakan memperingati Hari Yoga Internasional di Pamedan Keraton Surakarta, Jawa Tengah, Ahad, 23 Juni 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Tren Wellness Tourism, India Peringati Hari Yoga Internasional di Solo

Hari Yoga Internasional di Solo memperingati 75 tahun hubungan diplomatik Indonesia - India.


Inilah 10 Olahraga yang Bisa Mengecilkan Perut Buncit

9 hari lalu

Perut buncit bisa disebabkan oleh stress eating akibat pola tidur yang buruk.  (Canva)
Inilah 10 Olahraga yang Bisa Mengecilkan Perut Buncit

Bagi Anda yang ingin mengecilkan perut buncit secara alami, cobalah sejumlah olahraga berikut ini.


7 Tips Menghilangkan Lemak Perut dengan Bersepeda

9 hari lalu

Ilustrasi lemak perut (pixabay.com)
7 Tips Menghilangkan Lemak Perut dengan Bersepeda

Berikut adalah langkah-langkah untuk menghilangkan lemak perut saat bersepeda.


Bukan Hanya Sebagai Salam Penghormatan, Ini Filosofi Namaste

11 hari lalu

Pangeran Charles Inggris (kiri) disambut dengan salam 'namaste' oleh Patricia Janet Scotland, Baroness Scotland of Asthal di London, Inggris, Senin, 9 Maret 2020. Sejumlah pejabat mulai mengganti kebiasaan berjabat tangan dengan cara menyapa lainnya untuk mengurangi penyebaran penyakit terutama virus corona. Aaron Chown/Pool via REUTERS
Bukan Hanya Sebagai Salam Penghormatan, Ini Filosofi Namaste

Kata Namaste berasal dari bahasa Sanskerta, yang sering digunakan dalam budaya India dan di seluruh dunia dalam konteks yoga dan meditasi.


Waktu Olahraga yang Pas untuk Turunkan Kadar Gula darah, Malam atau Pagi?

15 hari lalu

Ilustrasi perempuan olahraga di rumah. Foto: Freepik.com/Tirachardz
Waktu Olahraga yang Pas untuk Turunkan Kadar Gula darah, Malam atau Pagi?

Studi tentang kaitan waktu olahraga dengan efektivitasnya didasarkan pada data yang dikumpulkan dari uji coba terkontrol secara acak.


Meninggal saat Olahraga Bukan karena Serangan Jantung, Simak Penjelasan Pakar

20 hari lalu

Ilustrasi wanita dan pria berolahraga. shutterstock.com
Meninggal saat Olahraga Bukan karena Serangan Jantung, Simak Penjelasan Pakar

Pakar menegaskan olahraga bukan pemicu penyakit jantung koroner atau serangan jantung. Lalu, apa penyebabnya?


Beda Pilates dan Yoga: 5 Jenis Latihan Pilates untuk Pemula

21 hari lalu

Ilustrasi gerakan pilates kickout. Supplied
Beda Pilates dan Yoga: 5 Jenis Latihan Pilates untuk Pemula

Apa beda pilates dan yoga? Pilates terkenal dengan fokusnya pada pengembangan kekuatan inti dan stabilitas.