Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dokter Sebut Kaitan Olahraga dan Penuaan yang Sehat

Reporter

image-gnews
ilustrasi perempuan berolahraga/Asics
ilustrasi perempuan berolahraga/Asics
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Spesialis rehabilitasi dan fisik dr. Melda Sp.KFR mengatakan olahraga tak hanya baik untuk menyehatkan tubuh tapi juga dapat membuat orang lebih awet muda. Ia menjelaskan olahraga memang tak akan membuat orang muda selamanya. Akan tetapi, olahraga dapat memperlambat atau mengurangi efek-efek yang terjadi akibat penuaan.

"Aging sendiri artinya penurunan fungsi fisiologis tubuh yang terkait pertambahan usia. Jadi, memang setiap orang akan mengalami," katanya dalam diskusi daring yang diselenggarakan RSU Pesanggrahan Jakarta pada Kamis, 8 Agustus 2024. 

Yang perlu diketahui, penuaan itu terjadi secara progresif atau terus menerus dan sudah mulai muncul sekitar usia 30 tahun. Dengan berolahraga, proses penuaan akan lebih lambat. Secara teori, penuaan yang sukses ditandai dengan terhindar dari penyakit dan disabilitas. Kemudian tetap memiliki fungsi kognitif yang baik serta memungkinkan orang berfungsi dengan baik secara fisik di masyarakat.

Latihan sederhana di rumah
Melda juga menjelaskan olahraga yang dapat memberikan efek bagi tubuh adalah kombinasi antara aerobik dan latihan kekuatan yang dilakukan sekitar 150-2.000 menit per minggu. 

"Olahraga strength training sebenarnya enggak sulit. Kita bisa gunakan alat-alat sederhana yang ada di rumah. Misalnya botol air mineral yang diisi dengan pasir," saran Melda.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, efeknya tak dapat langsung terlihat begitu saja. Meski demikian, sehari setelah berolahraga metabolisme akan meningkat. Peningkatan metabolisme tersebut ditandai lewat orang yang mengalami kelelahan setelah berolahraga.

"Setelah seminggu baru terlihat. Tapi bukan di otot melainkan perbaikan mood karena efek inflamasi di otak langsung kelihatan, merasa lebih nyaman dan efektif dalam melakukan tugas harian," paparnya.

Setelah satu bulan berolahraga maka perubahan seluler baru akan terlihat. Misalnya, pembuluh darah dan sel-sel tumbuh sehingga toleransi terhadap rasa lelah akan meningkat.

Pilihan Editor: Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


8 Persiapan sebelum Olahraga Lari agar Tak Membahayakan

1 hari lalu

Ilustrasi pria berolahraga atau berlari. shutterstock.com
8 Persiapan sebelum Olahraga Lari agar Tak Membahayakan

Memahami teknik dan persiapan yang tepat sebelum lari sangat penting untuk memastikan manfaatnya berjalan maksimal dan mengurangi risiko cedera.


Tak Cuma Fisik, Cek Manfaat Lari bagi Kesehatan Mental

1 hari lalu

Ilustrasi lari (pixabay.com)
Tak Cuma Fisik, Cek Manfaat Lari bagi Kesehatan Mental

Olahraga lari memberi banyak manfaat baik bagi kesehatan fisik dan mental serta bisa dilakukan di berbagai area. Berikut manfaatnya.


Kelebihan Berolahraga di Sore Hari dan Manfaatnya

2 hari lalu

Ilustrasi wanita lari di atas tangga. Unsplash.com/EV
Kelebihan Berolahraga di Sore Hari dan Manfaatnya

Penelitian menemukan kemampuan tubuh untuk berolahraga mencapai puncaknya di antara pukul 14.00-18.00. Berikut manfaat olahraga sore hari.


Cara Buat Akun Strava untuk Lacak Rutinitas Olahraga

4 hari lalu

Para warga dan wisatawan menikmati hangatnya mentari pagi sambil berolahraga di Kuala Lumpur City Park, Malaysia, 8 Juni 2015. Jogging track sepanjang 1.3 km yang dilapisi karet merah membuat pantulan pijakan terasa nyaman bagi para pelari. TEMPO/Rully Kesuma
Cara Buat Akun Strava untuk Lacak Rutinitas Olahraga

Berikut ini panduan lengkap membuat akun, rekam, simpan, dan bagikan aktivitas olahraga di Strava yang bisa Anda coba.


Penyebab Penuaan Lebih Tampak di Leher Dibanding Wajah

5 hari lalu

Garis pada leher. Shutterstock
Penyebab Penuaan Lebih Tampak di Leher Dibanding Wajah

Leher seolah tak bisa berbohong soal usia meski wajah sudah dirias habis agar tak tampak tua. Berikut penyebab kulit leher cepat kendur.


Bamsoet Dorong Peningkatan Prestasi Olahraga Bulutangkis Nasional

6 hari lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, memberikan sambutan saat membuka Turnamen Bulutangkis Senayan Smash Piala Pimpinan DPR dan MPR, di Lapangan Bulutangkis Indoor di Area Sport Center DPR RI, Jakarta, pada Selasa 10 September 2024. Dok. MPR
Bamsoet Dorong Peningkatan Prestasi Olahraga Bulutangkis Nasional

Upaya mendekatkan olahraga kepada masyarakat harus terus digencarkan. Dimulai dari lembaga negara, hingga diikuti oleh berbagai alangan masyarakat.


Pakar Sebut Perlunya Variasi Olahraga agar Manfaatnya Lebih Maksimal

9 hari lalu

Ilustrasi perempuan olahraga/Asics
Pakar Sebut Perlunya Variasi Olahraga agar Manfaatnya Lebih Maksimal

Kombinasi olahraga kardio, latihan kekuatan, dan latihan keseimbangan penting dilakukan karena ketiganya saling mendukung. Simak penjelasan pakar.


Banyak Gen Z Keranjingan Botox, Dermatolog Sebut Kesalahan Besar

10 hari lalu

Ilustrasi suntik botox. shutterstock.com
Banyak Gen Z Keranjingan Botox, Dermatolog Sebut Kesalahan Besar

Dermatolog mengatakan secara umum Gen Z masih terlalu dini untuk terapi botox karena justru akan menyebabkan banyak masalah daripada solusi.


Setelah Umur 30, Fungsi Organ Tubuh Turun 1 Persen Setiap Tahun

12 hari lalu

Ilustrasi wanita lansia. Pexels/Marcus Aurelius
Setelah Umur 30, Fungsi Organ Tubuh Turun 1 Persen Setiap Tahun

Setelah usia 30 tahun, fungsi organ tubuh akan menurun sekitar 1 persen. Artinya, di usia 60 tahun ada 30 persen fungsi tubuh yang menurun.


Biasakan Olahraga Pagi Hari dan Dapatkan Manfaat Berikut

12 hari lalu

Ilustrasi dua orang sedang berolahraga (Sumber: freepik)
Biasakan Olahraga Pagi Hari dan Dapatkan Manfaat Berikut

Olahraga pagi tidak hanya membantu menurunkan berat badan namun memiliki banyak manfaat kesehatan lain yang mungkin memotivasi untuk bangun pagi.