Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Apa itu Susu Ikan yang Diusulkan Jadi Pengganti Program Susu Sapi Gratis Prabowo?

Editor

Laili Ira

image-gnews
Ilustrasi susu ikan. Foto: Canva
Ilustrasi susu ikan. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSusu ikan digadang-gadang dapat menjadi alternatif pengganti susu sapi dalam Program Makan Bergizi dan Susu Sapi Gratis. 

Pasalnya, stok susu sapi di Indonesia diperkirakan tidak cukup untuk menyokong kebutuhan program yang digagas oleh presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka tersebut. 

Lantas, Apa itu Susu Ikan?

Susu ikan diluncurkan pertama kali oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bersama Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop UKM). 

Produk yang menjadi bagian dari upaya untuk meningkatkan hilirisasi produk perikanan itu berbahan dasar ikan yang diproses dengan teknologi modern hingga menghasilkan hidrolisat protein ikan (HPI). 

“Ini akan menjadi faktor penting dalam meningkatkan hilirisasi produk perikanan, sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi),” kata Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono dalam keterangan resminya di Indramayu, Jawa Barat, Kamis, 24 Agustus 2023. 

Trenggono menjelaskan, susu ikan merupakan produk inovasi yang menggabungkan antara keunggulan protein ikan untuk kesehatan dengan diversifikasi produk olahan, sehingga dapat meningkatkan nilai tambah dan daya saing produk. Dia menyebut susu ikan menjadi langkah penting untuk memastikan kekayaan sumber daya perikanan Indonesia dapat dinikmati masyarakat. 

“Saya sangat bangga dan bersemangat untuk berbicara tentang produk perikanan yang mempunyai banyak manfaat sebagai sumber protein utama dalam mencetak generasi bangsa yang unggul dan cerdas,” ucap Trenggono. 

Kelebihan dan Kekurangan Susu Ikan

Produk turunan HPI karya anak bangsa tersebut diklaim mempunyai beberapa keunggulan, seperti tinggi kandungan asam lemak omega 3 EPA dan DHA. Selain itu, susu ikan disebut bebas alergen dan mudah dicerna tubuh karena memiliki level penyerapan protein hingga 96 persen. 

“Susu ikan ini minuman sehat yang cocok dikonsumsi oleh semua usia,” ujar Trenggono. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada kesempatan yang berbeda, Dietisien dari Rumah Sakit Umum Pusat Nasional (RSUPN) dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta, Fitri Hudayani mengatakan susu yang diproduksi dari ekstrak ikan bisa menjadi pilihan sumber protein hewani. 

“Keunggulan ikan dibandingkan dengan sumber hewani lainnya adalah memiliki jenis lemak yang baik dan sumber omega 3 yang baik untuk kesehatan, baik untuk pertumbuhan maupun perkembangan otak,” kata Fitri, Selasa, 10 September 2024, seperti dikutip dari Antara. 

Namun, dia mengingatkan bahwa belum banyak produsen susu ikan di Indonesia. “Karena produk ini masih belum banyak dikenal dan dikonsumsi, maka perlu dipertimbangkan juga apakah mudah diperoleh bila akan dimasukkan ke dalam daftar menu sehari-hari, sehingga dapat terjaga konsistensi keberadaannya,” ucap Fitri. 

Dia menuturkan bahwa susu ikan mengandung alergen sebagaimana susu sapi, sehingga perlu memperhatikan riwayat alerginya sebelum disajikan. Selain itu, lanjut dia, perlu adanya pertimbangan penerimaan terhadap aroma dan rasa susu ikan karena mungkin tidak semua orang menyukainya. 

Menurut dia, sudah ada beragam pilihan produk yang dibuat dari ekstrak ikan bagi orang yang membutuhkan protein tinggi. 

“Sebenarnya, produk ekstrak ikan sudah ada dalam bentuk lain selain minuman, seperti kapsul ikan, tepung ikan, ekstrak ikan, yang umumnya bisa diberikan kepada orang yang membutuhkan asupan protein lebih, misalnya orang dengan status kurang gizi atau penderita penyakit infeksi yang kebutuhan proteinnya meningkat,” ujar Fitri. 

Pilihan Editor: Tips Aman Konsumsi Ikan bagi Ibu Hamil

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pelantikan Prabowo-Gibran, KSAD: Personel Pengamanan Ditambah Jika Euforia Masyarakat Meningkat

12 jam lalu

Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, menjawab pertanyaan wartawan di Jakarta, Minggu (13/10/2024). ANTARA/Donny Aditra
Pelantikan Prabowo-Gibran, KSAD: Personel Pengamanan Ditambah Jika Euforia Masyarakat Meningkat

KSAD menuturkan belum punya informasi lebih lanjut soal ada atau tidaknya rencana konvoi setelah pelantikan presiden dan wakil presiden.


Begini Rencana NasDem Usai Putuskan Tak Masuk ke Kabinet Prabowo

13 jam lalu

Logo Nasdem
Begini Rencana NasDem Usai Putuskan Tak Masuk ke Kabinet Prabowo

Politikus Partai NasDem Irma Suryani Chaniago menuturkan rencana partainya sebagai kontribusi terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran, meski tak bergabung ke dalam kabinet.


Ketua MPR Sebut Jokowi Berkenan Hadir ke Pelantikan Prabowo

15 jam lalu

Ketua MPR RI Ahmad Muzani bersama jajaran Pimpinan MPR tiba di Istana Merdeka untuk bertemu dengan presiden Jokowi, di Jakarta, Senin, 14 Oktober 2024. Tujuan pertemuan ini digelar adalah sebagai bentuk persiapan pelantikan Presiden-Wakil Presiden pada 20 Oktober mendatang. TEMPO/Subekti.
Ketua MPR Sebut Jokowi Berkenan Hadir ke Pelantikan Prabowo

Ketua MPR Ahmad Muzani memastikan bahwa Presiden Jokowi akan datang ke pelantikan Prabowo sebagai Presiden.


Operasi Zebra Jaya 2024 Jelang Pelantikan Prabowo-Gibran, Polisi Sasar 14 Jenis Pelanggaran Ini

18 jam lalu

Anggota Polisi Lalu Lintas memberikan sosialisasi Operasi Zebra Jaya 2023 di Tugu Tani, Jakarta, Senin, 18 September 2023. Ditlantas Polda Metro Jaya menggelar Operasi Zebra Jaya 2023 mulai dari tanggal 18 September hingga 1 Oktober 2023 dengan menyasar 15 jenis pelanggaran. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Operasi Zebra Jaya 2024 Jelang Pelantikan Prabowo-Gibran, Polisi Sasar 14 Jenis Pelanggaran Ini

Polda Metro Jaya menggelar Operasi Zebra Jaya 2024 selama 2 pekan ke depan mulai hari ini.


Alasan Nasdem Tak Setor Nama Calon Menteri untuk Kabinet Prabowo

23 jam lalu

Sekretaris Jenderal DPP NasDem Hermawi Taslim memberikan keterangan pers terkait acara Apel Siaga Perubahan (ASP) Partai Nasdem di Nasdem Tower, Jakarta, Rabu, 12 Juli 2023. Partai Nasdem akan menggelar Apel Siaga Perubahan di Stadion Gelora Bung Karno pada Minggu, 16 Juli 2023, yang akan diikuti sebanyak 100 ribu lebih kader. TEMPO/M Taufan Rengganis
Alasan Nasdem Tak Setor Nama Calon Menteri untuk Kabinet Prabowo

Nasdem masih mendukung pemerintahan mendatang meski tidak menyetorkan nama calon Menteri untuk kabinet Prabowo.


Prabowo-Gibran Sowan Jokowi ke Solo Seminggu sebelum Dilantik, Bahas Kabinet?

1 hari lalu

Prabowo Subianto bersama dengan Gibran di Bandara Adi Soemarmo Solo, Jawa Tengah, Minggu (13/10/2024). ANTARA/HO-Kominfo.
Prabowo-Gibran Sowan Jokowi ke Solo Seminggu sebelum Dilantik, Bahas Kabinet?

Sepekan sebelum dilantik, Prabowo-Gibran sowan atau mengunjungi Presiden Jokowi di kediaman pribadi di Sumber, Solo, untuk pertemuan tertutup.


Mengenal Program Quick Win Prabowo Berbiaya Rp113 Triliun, Termasuk IKN?

1 hari lalu

Presiden terpilih sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto beserta jajarannya  menerima kunjungan pimpinan PKS di kediamannya di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan pada Jumat, 11 Oktober 2024. Pimpinan PKS yang hadir di antaranya Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri, Sekjen Aboe Bakar Al-Habsyi, hingga Wakil Ketua Majelis Syuro Ahmad Heryawan. Tempo/Novali Panji
Mengenal Program Quick Win Prabowo Berbiaya Rp113 Triliun, Termasuk IKN?

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengusung program quick win atau Program Hasil Terbaik Cepat untuk tahun 2025 dengan biaya Rp113 triliun.


Airin-Ade Usung Program Daulat Adat

1 hari lalu

Sejumlah tokoh masyarakat yang tergabung dalam Lingkar Baduy Bersatu (Libas) memberikan dukungan terhadap pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Banten Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi di Lebak, Banten, pada Sabtu, 12 Oktober 2024. Dok. Pribadi
Airin-Ade Usung Program Daulat Adat

Pasangan calon gubernur-wakil gubernur Banten, Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi, mendapat dukungan dari tokoh masyarakat Baduy berkat komitmen mereka dalam program Daulat Adat.


Kemenag Usul Makan Bergizi Gratis Manfaatkan Dapur Madrasah Berasrama

1 hari lalu

Menu makan bergizi gratis di SDN 04 Cipayung Pagi, Jakarta Timur pada Senin, 26 Agustus 2024 terdiri dari nasi, ayam, orek tempe, capcay, jagung dan buah anggur. TEMPO/Desty Luthfiani
Kemenag Usul Makan Bergizi Gratis Manfaatkan Dapur Madrasah Berasrama

Kementerian Agama bicara persiapan program makan bergizi gratis.


Anies Bakal Sampaikan Pesan untuk Prabowo-Gibran Jika Diundang ke Pelantikan

2 hari lalu

Anies Bakal Sampaikan Pesan untuk Prabowo-Gibran Jika Diundang ke Pelantikan

Sahrin menyebut bahwa Anies Baswedan memiliki pesan khusus kepada Prabowo-Gibran selaku pemenangan Pilpres 2024.