Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

6 Tanda FOMO, Paling Takut Kehilangan Momen yang Perlu Anda Ketahui

Reporter

image-gnews
Ilustrasi wanita stalking media sosial. Freepik.com/Kamran Aydinov
Ilustrasi wanita stalking media sosial. Freepik.com/Kamran Aydinov
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Fear of Missing Out (FOMO) adalah istilah yang menggambarkan perasaan takut, tertinggal, dan kehilangan momen. Umumnya, ketakutan lebih condong kepada hal-hal yang sedang booming atau tren. 

Istilah FOMO diperkenalkan pada2013 oleh Dr. Andrew K Przybylski. Baik laki-laki maupun perempuan bisa saja terkena sindrom tersebut, jadi tidak mengenal gender. FOMO dapat diartikan sebagai sindrom orang tidak bisa melewatkan sedikit pun momen berharga dalam hidupnya. 

Adapun, penyebab FOMO berangkat dari unggahan di media sosial. Tapi hal itu bukan satu-satunya faktor penyebab. Contohnya bila mendapatkan undangan pernikahan yang sebenarnya tidak ingin dihadiri namun karena merasa takut tersisihkan maka dengan terpaksa hadir. Merasa menjadi orang  tersisihkan bisa menjadi penyebabnya sindrom FOMO. Lantas, bagaimana tanda lain orang yang sedang mengalaminya? Berikut enam tanda FOMO yang perlu diketahui.

1. Tak Bisa Mengatakan Tidak
Selalu mengiyakan ajakan, baik itu jalan-jalan, pesta, atau  sekedar nongkrong bareng di kafe bisa menjadi salah satu tanda FOMO, tak bisa mengatakan tidak walaupun sebenarnya tidak ingin pergi. Orang FOMO akan berpikir kalau menolak takut ada momen tertentu yang terlewatkan. Maka, mereka selalu menyetujui ajakan ke mana pun. 

2. Sangat Aktif Bermain Media Sosial 
Di era teknologi yang serbacepat memang bagus mengetahui segala informasi melalui media sosial. Semua bisa mendapatkan jenis informasi dengan cepat. Meski begitu, cobalah untuk membatasi penggunaan media sosial karena dapat mengganggu penglihatan mata akibat efek layar ponsel, selain dapat menyebabkan kecanduan.

Kecanduan disini menyebabkan orang dapat terkena FOMO yang kemudian membuat mereka sangat update dan aktif  bermain media sosial. Semua media sosial akan dibuka dan dilihat notifikasinya karena tidak ingin ketinggalan berita terupdate.

3. Selalu Beli Barang Terbaru
Orang FOMO akan selalu mengikuti tren terbaru. Meski tidak ada dana lebih, mereka akan tetap mengupayakan. Alasan menggunakan barang-barang terbaru, mulai dari gawai, tas, dan sepatu karena takut ketinggalan tren.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Merasa Dikucilkan saat Tidak Mengetahui Berita Baru 
Orang yang terkena FOMO akan merasa dikucilkan apabila tidak mengetahui berita terbaru. Misalnya takut ketinggalan berita atau informasi dari rekan kerja yang sedang ngobrol dan membicarakan sesuatu yang tidak mereka ketahui. Dari situ akan muncul perasaan, emosi, dan pikiran negatif sehingga mereka akan terus meng-update berita supaya tidak merasa dikucilkan. 

5. Selalu Memikirkan Omongan Orang Lain 
Tanda orang mengalami FOMO yaitu selalu memikirkan pendapat atau omongan orang lain, apalagi soal fashion atau aksesoris yang digunakan. Pendapat orang lain akan selalu ditanggapi dan dipikirkan kembali karena tidak ingin dianggap kurang update dalam mengikuti tren. Misalnya soal gaya rambut, makeup, berat badan, hingga pekerjaan. 

6. Selalu Mengabadikan Momen
Tanda terakhir adalah selalu mengabadikan momen di mana pun dan kapan pun. Mereka akan berbagi di media sosial segala aktivitas yang dilakukan, mulai dari kegiatan sehari-hari, liburan, hingga semua yang dimakan dan diminum.

Dwi Lucy Susetiowati

Pilihan Editor: Ini Penyebab dan Gejala FOMO

 Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Viral Wanita Tewas di Tangan Gangster di Cikarang Bekasi, Polisi Berikan Penjelasan

1 hari lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Viral Wanita Tewas di Tangan Gangster di Cikarang Bekasi, Polisi Berikan Penjelasan

Sebuah video viral di media sosial menarasikan seorang wanita tewas bersimbah darah di Bekasi akibat dianiaya sekelompok gangster. Begini kata polisi.


Arab Saudi Minta Warga Jangan Sampai Tertipu Iklan Naik Haji di Media Sosial

1 hari lalu

Jamaah haji salat di depan Ka'bah, 1 Juli 2022. REUTERS/Mohammed Salem
Arab Saudi Minta Warga Jangan Sampai Tertipu Iklan Naik Haji di Media Sosial

Arab Saudi mengimbau publik untuk tidak tertipu atau merespons iklan di media sosial tentang pelaksanaan ibadah haji


Begini Cara Menonaktifkan Sementara Akun Facebook

6 hari lalu

Ilustrasi Facebook. REUTERS/Dado Ruvic
Begini Cara Menonaktifkan Sementara Akun Facebook

Menonaktifkan akun Facebook sementara bisa dijadukan opsi jika ingin beristirahat dari media sosial. Berikut caranya.


Begini Cara Menghapus Semua Postingan di Facebook

6 hari lalu

Siluet pengguna ponsel terlihat di samping layar proyeksi logo Facebook dalam ilustrasi gambar yang diambil 28 Maret 2018. [REUTERS / Dado Ruvic / Ilustrasi]
Begini Cara Menghapus Semua Postingan di Facebook

Menghapus semua postingan di Facebook mungkin menjadi opsi bagi beberapa orang yang ingin membersihkan akun. Begini caranya.


Fenomena Flexing Mahasiswa KIP Kuliah di Media Sosial, Ini Kata Dosen Unair

8 hari lalu

Ilustrasi Media Sosial. Kredit: Forbes
Fenomena Flexing Mahasiswa KIP Kuliah di Media Sosial, Ini Kata Dosen Unair

Banyak yang mempertanyakan kelayakan mahasiswa tersebut sebagai penerima bantuan biaya KIP Kuliah.


Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

11 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. ANTARA/PSSI
Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.


Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

13 hari lalu

Dua orang anak suku bajo membaca buku sambil menunggu perahu tumpangan untuk mengantarnya ke sekolah di Pulau Papan, Desa Kadoa, Tojo Una-Una, Sulawesi Tengah, (13/5). Anak suku Bajo hanya bersekolah hingga tingkatan SD karena tingkatan SMP harus menyeberang ke pulau lain dengan jarak yang lebih jauh. TEMPO/Fahmi Ali
Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.


Semarakkan Hari Buruh Internasional dengan 30 Link Twibbon Ini

14 hari lalu

Ilustrasi buruh. Pixabay
Semarakkan Hari Buruh Internasional dengan 30 Link Twibbon Ini

Twibbon dapat digunakan untuk turut menyemarakkan Hari Buruh Internasional pada 1 Mei 2024. Silakan unggah dan tayang.


Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

14 hari lalu

Ilustrasi TikTok. shutterstock.com
Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

Kominfo mengaku telah mengatur regulasi terkait pelanggaran data pribadi oleh penyelenggara elektronik seperti TikTok.


Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

18 hari lalu

Anandira Puspita (baju merah muda), istri anggota TNI yang menjadi tersangka usai mengungkap dugaan perselingkuhan suaminya, dalam jumpa pers di sebuah kafe di Jalan Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 18 April 2024. TEMPO/Han Revanda Putra.
Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

Anandira Puspita, akan menjalani sidang praperadilan perdana di Pengadilan Negeri atau PN Denpasar, Senin, 6 Mei 2024.