Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Pijat Geriatri untuk Lansia

image-gnews
Ilustrasi pijat. Freepik.com/@jcomp
Ilustrasi pijat. Freepik.com/@jcomp
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pijat geriatri merupakan terapi khusus untuk orang lanjut usia atau lansia. Dengan bertambahnya usia, tubuh mengalami berbagai perubahan yang mempengaruhi fungsi fisik dan mental. Pijat geriatri bertujuan untuk mengatasi masalah-masalah ini dengan pendekatan yang lembut dan sesuai dengan kondisi fisik lansia, dikutip dari Healthline. Pijat ini mempertimbangkan kondisi fisik yang seringkali rapuh pada usia tua, seperti penurunan kelenturan kulit, massa otot, dan masalah sendi.

Sebelum memulai pijat geriatri, penting untuk melakukan pengecekan kesehatan menyeluruh. Beberapa kondisi medis, seperti osteoporosis, arthritis, atau masalah jantung, memerlukan perhatian khusus. Terapis pijat harus menjalani pelatihan khusus dalam menangani lansia dan mampu menyesuaikan teknik sesuai dengan kondisi lansia.

Pijat geriatri juga sebaiknya dilakukan dengan komunikasi yang baik antara terapis dan pasien. Terapis harus memastikan, pasien merasa nyaman dan tidak mengalami rasa sakit selama sesi pijat.

Manfaat Pijat Geriatri

1. Sirkulasi Darah

Pijat dapat membantu meningkatkan aliran darah ke otot dan jaringan tubuh untuk kesehatan jantung dan fungsi organ. Peningkatan sirkulasi juga dapat membantu mengurangi risiko pembekuan darah.

2. Mengurangi Kekakuan

Lansia sering mengalami nyeri sendi dan otot. Pijat geriatri membantu mengurangi rasa sakit ini dengan relaksasi otot-otot tegang dan meningkatkan kelenturan sendi. Dengan merangsang dan meregangkan otot serta jaringan ikat, pijat geriatri dapat membantu lansia mempertahankan atau meningkatkan rentang geraknya.

3. Meningkatkan Kualitas Tidur

Banyak lansia mengalami masalah tidur. Pijat membantu mengurangi kecemasan dan stres, serta meningkatkan relaksasi, yang mempengaruhi kualitas tidur yang lebih baik. Pijat memberikan efek menenangkan dan membantu mengurangi stres serta kecemasan. Ini sangat penting untuk kesejahteraan mental lansia yang rentan mengalami depresi.

Teknik Pijat Geriatri

1. Pijat Lembut

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Teknik pijat ini dengan tekanan ringan dan gerakan perlahan untuk meminimalkan ketidaknyamanan. Teknik ini sangat cocok untuk lansia dengan kulit sensitif atau kondisi medis tertentu.

2. Teknik Effleurage

Gerakan mengusap lembut yang membantu merangsang sirkulasi darah dan mengurangi ketegangan otot. Teknik ini sering digunakan pada awal sesi pijat.

3. Teknik Petrissage

Teknik ini pemijatan dan menggulung jaringan otot untuk meredakan ketegangan dan meningkatkan kelenturan.

4. Teknik Friksi

Gerak memutar yang lebih dalam untuk menangani bagian ketegangan atau nyeri otot. Ini dilakukan dengan hati-hati untuk menghindari ketidaknyamanan.

5. Teknik Stretching

Meregangkan otot dan sendi secara lembut untuk meningkatkan fleksibilitas dan mobilitas.

Pilihan Editor: Setelah Umur 30, Fungsi Organ Tubuh Turun 1 Persen Setiap Tahun

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ahli Gizi Bagi Saran Sehat buat Lansia, dari Makanan sampai Olahraga

4 hari lalu

Para lansia melakukan senam sehat di Alun-alun Kota Depok, Rabu 22 Juni 2022. Acara puncak Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-26 Tingkat Kota Depok dihadiri ratusan warga lanjut usia (lansia) yang ada di 11 kecamatan se-Kota Depok dengan mengadakan kegiatan senam sehat bersama dan pentas seni. Tempo/Muhammad Syauqi Amrullah
Ahli Gizi Bagi Saran Sehat buat Lansia, dari Makanan sampai Olahraga

Selain mengonsumsi makanan sehat dengan kandungan gizi seimbang, lansia perlu rutin melakukan aktivitas fisik untuk menjaga badan tetap bugar.


Pasutri Lansia di Tangerang Ditemukan Tewas dalam Rumah Terkunci, Misteri Luka Tusuk dan Surat Wasiat

7 hari lalu

Ilustrasi tewas atau jenazah atau jasad. shutterstock.com
Pasutri Lansia di Tangerang Ditemukan Tewas dalam Rumah Terkunci, Misteri Luka Tusuk dan Surat Wasiat

Pasangan suami istri lanjut usia ditemukan tewas dalam rumah yang terkunci di Cipondoh, Tangerang. Ada luka tusuk dan surat wasiat


Lama Menghilang, Seorang Lansia di Bekasi Akhirnya Ditemukan Tinggal Kerangka di Lahan Kosong

10 hari lalu

Ilustrasi tewas atau jenazah atau jasad. shutterstock.com
Lama Menghilang, Seorang Lansia di Bekasi Akhirnya Ditemukan Tinggal Kerangka di Lahan Kosong

Kerangka manusia ditemukan di lahan kosong usai kebakaran di Bekasi. Diidentifikasi sebagai Nedi, lansia yang telah lama dilaporkan hilang.


Setelah Umur 30, Fungsi Organ Tubuh Turun 1 Persen Setiap Tahun

12 hari lalu

Ilustrasi wanita lansia. Pexels/Marcus Aurelius
Setelah Umur 30, Fungsi Organ Tubuh Turun 1 Persen Setiap Tahun

Setelah usia 30 tahun, fungsi organ tubuh akan menurun sekitar 1 persen. Artinya, di usia 60 tahun ada 30 persen fungsi tubuh yang menurun.


Paus Fransiskus Lakukan Perjalanan di Usia 87 Tahun, Ini Tips Wisata dengan Lansia

12 hari lalu

Paus Fransiskus saat tiba di Jakarta, 3 September 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Paus Fransiskus Lakukan Perjalanan di Usia 87 Tahun, Ini Tips Wisata dengan Lansia

Warga lanjut usia (lansia) tentu bisa melakukan perjalanan panjang seperti yang dilakukan Paus Fransiskus. Simak tips wisata dengan lansia


Tips Olahraga Saat Masuki Menopause

15 hari lalu

Ilustrasi wanita lansia. Pexels/Marcus Aurelius
Tips Olahraga Saat Masuki Menopause

Olahraga dapat menjadi alat untuk membangun ketahanan terhadap perubahan yang terjadi ketika masa menopause.


Lansia di Inggris Rayakan Ulang Tahun ke-102 dengan Terjun Payung

21 hari lalu

Manette Baillie merayakan ulang tahunnya yang ke-102 dengan terjun payung. foto :X
Lansia di Inggris Rayakan Ulang Tahun ke-102 dengan Terjun Payung

Manette Baillie merayakan ulang tahunnya 102 tahun dengan cara yang bikin melongo, yakni terjun payung


Operasi Penggantian Sendi Lutut, Pilhan agar Kualitas Hidup Pasien Membaik Lagi

24 hari lalu

Ilustrasi nyeri lutut. shutterstock.com
Operasi Penggantian Sendi Lutut, Pilhan agar Kualitas Hidup Pasien Membaik Lagi

Prosedur berikut bisa jadi pilihan untuk mengganti sendi lutut yang rusak dan nyeri akibat artritis berat atau kecelakaan.


Cara Menghadapi Lansia yang Mengalami Demensia

25 hari lalu

Ilustrasi demensia/Alzheimer. Wisegeek.com
Cara Menghadapi Lansia yang Mengalami Demensia

Saat keluarga memiliki demensia, seseorang kerap bingung dan tidak dapat menghadapinya dengan baik.


Aktivitas Sederhana Sehari-hari yang BIsa Memicu Nyeri Panggul

28 hari lalu

Nyeri panggul. Shutterstock
Aktivitas Sederhana Sehari-hari yang BIsa Memicu Nyeri Panggul

Nyeri panggul umum terjadi selama kehamilan dan dapat menyerang yang tidak hamil karena kebiasaan tertentu seperti aktivitas harian.