Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Tips Berhasil Jalani Hubungan LDR

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Ilustrasi pasangan hubungan jarak jauh atau LDR. Freepik.com
Ilustrasi pasangan hubungan jarak jauh atau LDR. Freepik.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hubungan jarak jauh atau long distance relationship (LDR) bisa menjadi sulit karena kurangnya keintiman secara fisik. Jika ini adalah hubungan baru, jarak juga bisa membuat sulit untuk mengenal satu sama lain. Terlepas dari tantangan ini, hubungan LDR dapat berhasil jika kedua belah pihak sama-sama mau berusaha. 

Berikut adalah 10 tips berhasil jalani hubungan LDR agar tetap berjalan baik, dilansir dari Bolde: 

1. Kreatif dengan Kencan Online 

Sejak pandemi, telah terjadi peningkatan jumlah aktivitas virtual. Anda dapat menjalani kencan secara kreatif meskipun tidak bersama secara fisik. Cobalah ide kencan online, contohnya memasak makanan yang sama bersama-sama atau melakukan tur museum secara virtual. Kegiatan semacam itu membuat hubungan Anda tetap menarik. 

2. Rencanakan Bertemu Secara Langsung 

Jalani hubungan LDR tidak berarti Anda tidak pernah bertemu satu sama lain. Anda tetap dapat merencanakan kunjungan sesering mungkin jika memungkinkan. Namun, jika biaya ongkos sangat mahal untuk melakukan perjalanan jauh, Anda dapat membuat rencana untuk bertemu di titik tengah, sekaligus untuk menikmati liburan bersama. 

3. Jangan Menghabiskan Seharian untuk Saling Berbicara 

Saat Anda berjauhan satu sama lain, Anda pasti harus meluangkan waktu untuk pasangan melalui teks, panggilan telepon, atau video call. Namun, Anda tidak perlu melakukannya seharian. Sangat penting untuk saling memberi ruang dan melakukan kegiatan masing-masing. Dengan begitu, Anda akan lebih merindukan satu sama lain, jadi berbicara akan jauh terasa lebih istimewa. 

4.  Saling Memberi Hadiah 

Anda dan pasangan tidak dapat saling berpegangan sesering mungkin, tetapi Anda dapat saling memberi sesuatu yang dapat Anda pegang. Sesuatu berupa hadiah ini bisa merupakan hal yang mengingatkan Anda pada pasangan. Contohnya adalah bingkai foto, boneka beruang, perhiasan, ataupun gelas. Setiap Anda menyentuh benda tersebut, otomatis Anda akan segera mengingat pasangan. 

5. Berkomunikasi dengan Cara yang Berbeda 

Bisa membosankan jika Anda hanya berkomunikasi menggunakan satu metode. Agar lebih menarik, cobalah berkomunikasi dengan cara yang berbeda. Jika Anda selalu menggunakan telepon, cobalah panggilan video sebagai gantinya. Anda juga bisa menggunakan metode kuno yaitu saling menulis surat cinta, ini memberikan variasi dalam hubungan sehingga membuatnya menjadi lebih menarik. 

6. Tahu Jadwal Satu Sama Lain 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Penting bagi Anda untuk mengetahui jadwal satu sama lain sehingga Anda dapat mengoptimalkan komunikasi Anda. Terutama jika jarak Anda sangat jauh dan ada perbedaan zona waktu. Anda bisa menyesuaikan waktu agar saling berkomunikasi di saat senggang dan di waktu yang tepat. Jangan paksakan jika pasangan sedang sibuk. 

7. Stalking Media Sosial 

Melihat foto dan video pasangan dapat membuat Anda merasa sedang bersama mereka. Jadi, tetap posting di media sosial dan pantau profil masing-masing. Posting tentang satu sama lain juga untuk menunjukkan kepada orang lain bahwa Anda peduli padanya dan Anda masih menjalin hubungan dengannya. 

8. Jujur dan Terbuka Satu Sama Lain 

Tidak hanya berlaku untuk hubungan LDR, tetapi ini sangat penting dalam hubungan apapun. Bicarakan tentang perasaan takut dan cemburu Anda. Jangan mencoba untuk menangani hal-hal Anda sendiri. Berikan pasangan Anda ruang untuk membantu saat Anda membutuhkannya. 

9. Memiliki Rencana Kencan 

Salah satu cara untuk menjaga hubungan LDR Anda tetap kuat adalah dengan memiliki hal-hal yang dinanti-nantikan. Anda bisa mencoba kencan online tertentu, membaca buku yang sama, atau bepergian ke suatu tempat bersama. Jadikan ini rencana yang menjadi motivasi untuk segera melaksanakannya. 

10. Memiliki Tujuan yang Sama 

Jika Anda berpikir mengenai solusi dari hubungan LDR ini, maka hubungan Anda akan terasa lebih mudah. Menjalani hubungan LDR selamanya pasti akan sulit, maka dari itu pikirkan jalan keluarnya untuk memotivasi satu sama lain. Diskusikan bagaimana dan kapan kalian akhirnya akan berdekatan atau pindah ke lokasi baru.

Baca: Tren Sleep Call bagi Pejuang LDR, Seberapa Besar Bisa Menjaga Hubungan Jarak Jauh?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Langkah Hadapi Ibu Mertua Beracun, Jangan Biarkan Kesehatan Mental Terganggu

1 hari lalu

Ilustrasi orang tua dan anak. Freepik.com
5 Langkah Hadapi Ibu Mertua Beracun, Jangan Biarkan Kesehatan Mental Terganggu

Sering mengkritik, memanipulasi, dan ikut campur urusan rumah tangga anak, ibu mertua dengan sengaja membuat keluarga anak tertekan dan tak harmonis.


Tak Ingin Musuhan dengan Mantan Pasangan, Apa Saja yang Perlu Dilakukan?

1 hari lalu

Ilustrasi pasangan putus/berpisah. Shutterstock
Tak Ingin Musuhan dengan Mantan Pasangan, Apa Saja yang Perlu Dilakukan?

Putus cinta atau berpisah sering menyebabkan permusuhan dengan mantan pasangan. Bila tak ingin itu terjadi, coba lakukan hal berikut.


Putus tapi Masih Cinta, Bagaimana Meredam Rasa Sakit?

2 hari lalu

Ilustrasi pasangan putus. shutterstock.com
Putus tapi Masih Cinta, Bagaimana Meredam Rasa Sakit?

Memutuskan hubungan dengan orang yang masih dicintai memang sangat sulit. Rasa sakit dan patah hati akan lama membekas. Bagaimana meredamnya?


Ciri Ibu Mertua Beracun dan Mengganggu Rumah Tangga Anak

3 hari lalu

Ilustrasi Ibu dan Anak. Sumber: Getty/mirror.co.uk
Ciri Ibu Mertua Beracun dan Mengganggu Rumah Tangga Anak

Anda tentu mengharapkan ibu mertua yang bersikap baik dalam kehidupan sehari-hari, bukan yang toksik. Berikut indikasi ibu mertua beracun.


4 Manfaat Me Time dalam Suatu Hubungan

3 hari lalu

Ilustrasi wanita. Freepik.com/Diana.grytsku
4 Manfaat Me Time dalam Suatu Hubungan

Dalam suatu hubungan, me time dapat memperkuat kemandirian individu, meningkatkan kualitas interaksi pasangan, serta mencegah terjadinya kejenuhan.


Cara Konyol yang Biasa Dilakukan saat Kangen Si Dia

3 hari lalu

Ilustrasi masalah percintaan/rindu. Shutterstock.com
Cara Konyol yang Biasa Dilakukan saat Kangen Si Dia

Rasa kangen sangat menyiksa saat berada jauh atau lama tidak bertemu dan berkomunikasi dengan pasangan. Berikut sikap konyol yang biasa dilakukan.


Alasan Orang Selingkuh Meski Tak Ada Masalah dalam Hubungan

4 hari lalu

Ilustrasi selingkuh. Shutterstock
Alasan Orang Selingkuh Meski Tak Ada Masalah dalam Hubungan

Bagaimana pasangan yang penyayang dan setia bisa juga selingkuh? Berikut beberapa alasan potensial orang dengan hubungan bahagia bisa berselingkuh.


43 Tahun Meninggalnya Bob Marley, Ini 7 Lagu Terpopulernya

5 hari lalu

Ekspresi Bob Marley saat tampil dalam acara Musik  New York Academy di Brooklyn, New York, 1 Mei 1976. Richard E. Marley Natural sedang dikembangkan keluarga Marley bersama Privateer Holding, sebuah perusahaan yang berbasis di Washington. Aaron/Redferns
43 Tahun Meninggalnya Bob Marley, Ini 7 Lagu Terpopulernya

Bob Marley meninggal pada 11 Mei 1981 karena melanoma. Berikut lagu-lagu terpopulernya.


Alasan Pria Bertahan dalam Pernikahan Tak Bahagia

5 hari lalu

Ilustrasi pasangan bertengkar. shutterstock.com
Alasan Pria Bertahan dalam Pernikahan Tak Bahagia

Anda tak bahagia dengan jalannya hubungan dan rumah tangga? Berikut alasan laki-laki bertahan dalam pernikahan yang tak bahagia.


3 Tips Efektif Jaga Keharmonisan Rumah Tangga

7 hari lalu

Ilustrasi suami sibuk main ponsel saat bersama istri. Foto: Freepik/Jcomp
3 Tips Efektif Jaga Keharmonisan Rumah Tangga

Komunikasi antar pasangan kerap menjadi tantangan. Simak 3 tips efektif jaga keharmonisan rumah tangga.