"

Inilah 5 Bahaya Makan Sekali dalam Sehari

Reporter

Editor

Nurhadi

Ilustrasi wanita makan. Freepik.com/Senivpetro
Ilustrasi wanita makan. Freepik.com/Senivpetro

TEMPO.CO, Jakarta - Makan sekali atau one meal a day (OMAD) adalah kebiasaan yang kerap dilakukan sebagian orang guna menurunkan berat badan atau meningkatkan kesehatan tubuh secara menyeluruh. Metode OMAD membuat tubuh membatasi asupan kalori untuk satu kali makan atau jangka waktu yang singkat sehingga tubuh dipaksa membakar lemak.

Metode pola makan ini sering disalahartikan bagi para penggemarnya. Alih-alih turunkan berat badan, makan satu kali dalam sehari justru memberikan gangguan kesehatan bagi tubuh. Lantas, apa saja bahaya makan sekali dalam sehari?

1. Kenaikan tekanan darah

Melansir healthline.com, makan satu kali dalam sehari dapat menyebabkan peningkatan kolesterol "jahat" total dan LDL dan tingkat tekanan darah yang lebih tinggi dibandingkan dengan pola makan normal.

2. Makan berlebihan

Dilansir dari webmd.com, makan satu kali sehari dapat meningkatkan kadar hormon perangsang nafsu makan. Meskipun tubuh sudah menahan nafsu makan untuk membatasi kalori, pada akhirnya tubuh akan mengonsumsi banyak kalori saat waktu makan tiba. Hal tersebut terjadi karena tubuh menahan lapar dalam waktu yang lama.

3. Metabolisme tubuh menurun

Ketika tubuh tidak makan untuk waktu yang lama, metabolisme tubuh sebenarnya melambat untuk menyimpan energi. Tanpa metabolisme yang berfungsi tinggi, menurunkan berat badan menjadi jauh lebih sulit. Di samping itu, metabolisme yang lambat dapat menyebabkan penurunan kinerja organ dalam tubuh. 

4. Gula darah melonjak

Ketika perut kosong seharian lalu tiba-tuba diisi oleh makanan yang mengandung kalori sesuai kebutuhan, tekanan dan gula darah akan melonjak seketika. Pengolahan dan pembakaran kalori menjadi energi membutuhkan waktu. Sedangkan ketika kalori dikonsumsi secara langsung sekaligus dalam jumlah besar, tubuh menjadi kewalahan dan berujung melonjaknya tekanan dan gula darah.

5. Sakit kepala

Kurangnya makanan yang masuk ke dalam tubuh dapat menyebabkan sakit kepala. Hal ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor, misalnya penurunan gula darah, kekurangan magnesium, dan lain sebagainya.

NAOMY A. NUGRAHENI

Baca juga: 5 Alasan Diet Makan Sekali Sehari Tidak Direkomendasikan




Berita Selanjutnya





4 Tahapan Sebelum Serangan Sakit Kepala Migrain

3 jam lalu

Ilustrasi wanita migrain atau sakit kepala. Freepik.com
4 Tahapan Sebelum Serangan Sakit Kepala Migrain

Munculnya migrain tak langsung begitu saja


6 Jenis Sakit Kepala, Apa Saja Bedanya?

5 jam lalu

ilustrasi sakit kepala (pixabay.com)
6 Jenis Sakit Kepala, Apa Saja Bedanya?

Sakit kepala tak semuanya sama, karena ada beberapa jenis penyebabnya


Jangan Asal Makan, Begini Tips Berpuasa bagi Penderita Diabetes

9 jam lalu

ilustrasi diabetes (pixabay.com)
Jangan Asal Makan, Begini Tips Berpuasa bagi Penderita Diabetes

Saat berpuasa tubuh akan kekurangan cukup insulin karena tidak mengonsumsi makanan seharian. Lantas, bagaimana tips berpuasa bagi penderita diabetes?


7 Jenis Sakit Kepala yang Perlu Anda Ketahui

1 hari lalu

Ilustrasi wanita sakit kepala meningitis. shutterstock.com
7 Jenis Sakit Kepala yang Perlu Anda Ketahui

Sakit kepala dapat terjadi pada siapa saja dan memiliki banyak jenis yang berbeda.


Manfaat Makan Sahur Bisa Cegah Hipoglikemia, Apa Itu?

1 hari lalu

Ilustrasi Sahur. Shutterstock
Manfaat Makan Sahur Bisa Cegah Hipoglikemia, Apa Itu?

Melewatkan sahur menyebabkan tubuh mengalami kekurangan nutrisi yang ditandai dengan muncul gejala seperti mudah lapar, pusing, dan lemas.


Cara Cegah Pusing Setelah Bangun Tidur saat Sahur

2 hari lalu

Bangun tidur.
Cara Cegah Pusing Setelah Bangun Tidur saat Sahur

Terkadang kepala terasa pusing setelah bangun tidur. Lakukan hal ini suaya persiaan sahur anda lancar.


Sering Sakit Kepala saat Menstruasi? Ketahui Sebab dan Cara Mencegahnya

7 hari lalu

Ilustrasi wanita migrain atau sakit kepala. Freepik.com
Sering Sakit Kepala saat Menstruasi? Ketahui Sebab dan Cara Mencegahnya

Sakit kepala bisa terjadi setiap bulan di sekitar menstruasi, ketahui sebab dan cara mencegahnya.


Mempertimbangkan Jam Makan Malam yang Tepat, Kapan?

12 hari lalu

Ilustrasi wanita makan. Freepik.com
Mempertimbangkan Jam Makan Malam yang Tepat, Kapan?

Idealnya waktu makan malam sejalan dengan ritme sirkadian dan memberikan waktu bagi tubuh untuk mencerna makanan sebelum berbaring tidur


5 Khasiat Buah Naga, Bisa Bentengi dari Kolesterol Jahat

15 hari lalu

Buah naga (Hylocereus undotus) di perkebunan buah naga desa Sinduarjo, Ngaglik, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (10/1). Menjelang Imlek, permintaan buah naga meningkat dengan harga Rp 20 ribu perkilogram. ANTARA/ Wahyu Putro A
5 Khasiat Buah Naga, Bisa Bentengi dari Kolesterol Jahat

Buah naga baik untuk kesehatan. Berikut 5 khasiat buah naga antara lain melawan kolesterol jahat dan mencegah penuaan dini.


Rutin Kontrol Metabolik pada Anak Diabetes agar Pertumbuhannya Baik

15 hari lalu

Ilustrasi diabetes (pixabay.com)
Rutin Kontrol Metabolik pada Anak Diabetes agar Pertumbuhannya Baik

Anak diabetes juga bisa tumbuh normal seperti yang lain meski penyakitnya tak bisa disembuhkan. Ini saran dokter.